Suara.com - Seorang pria diduga merupakan ODGJ (orang dengan gangguan jiwa) yang terekam sedang salat telah menjadi viral. Video itu berhasil mencuri atensi warganet.
Momen itu diunggah oleh akun TikTok @mimieydjewels, Jumat (21/1/2022). Hingga berita ini terbit, vieo telah ditonton 1,9 juta kali dan mendapat 158 ribu tanda suka.
Dalam video, tampak seorang pria gondrong berpakaian lusuh. Celana yang dipakainya pun terlihat sudah layak.
Ia memakai celana yang sudah sobek di beberapa bagian. Tidak hanya itu, celananya juga tampak kebesaran.
Pria yang diduga ODGJ ini terekam sedang duduk menghadap ke arah tembok. Tampaknya, pria ini sedang menunaikan ibadah salat.
Pria ini terekam sedang salat di sebuah rumah yang dalam proses pembangunan. Hal itu terlihat dari tumpukan keramik dan sebuah ember cat yang berada di sekitar pria yang tengah salat ini.
Dalam video, pria itu lalu terlihat berdiri sambil membetulkan letak celananya.
Meski celananya terlihat mengganggu, pria ini tetap khusyuk menjalankan salatnya dengan lancar. Ia kemudian kembali bersujud dan terus melanjutkan salat hingga selesai.
Momen pria yang diduga merupakan seorang ODGJ sedang salat ini lantas menuai perhatian masyarakat.
Tidak sedikit warganet yang merasa terharu dan terenyuh saat melihatnya menunaikan ibadah salat.
Warganet memuji pria ini karena ia masih bisa mengingat Tuhan meskipun jiwanya terganggu.
"Meskipun dia lupa siapa dirinya, tapi dia tak lupa siapa yang menciptakannya," tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
"Jiwanya mungkin terganggu, tapi hatinya tidak," tulis salah satu warganet.
"Ya Allah hilang akal ga menutup kemungkinan untuk bersujud. Ampuni aku ya Allah yang sering melupakanmu," ujar salah seorang warganet.
"Apalah daya kita yang sehat akal dan sehat fisik apakah lupa dengan siapa yang menciptakan kita," tulis warganet.
Berita Terkait
-
Kocak! Adakan Hiburan di Tengah Jalan, Aksi Bapak-Bapak Lewat Ikut Joget Bikin Ngakak
-
Kocak! Pria Ini Promosikan Diri Sendiri Jelang Imlek, Siap Dijadikan Pacar Sewaan Seharga Rp900 Ribu per Hari
-
Ekspektasi vs Realita Bikin Miris! Viral Warganet Pesan Churros yang Datang Malah Makanan Tak Terduga
-
Viral Polantas dan Warga Cekcok di Pematangsiansiantar, Begini Penyebabnya
-
Viral Aksi Warga Gerak Cepat Tambal Jalan Berlubang, Warganet Ramai Sindir Pemerintah
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
Terkini
-
Sempat Sakit, Adik Jusuf Kalla Diperiksa Kasus Korupsi PLTU Rp1,35 Triliun Hari Ini!
-
Satpol PP Akan Bongkar 179 Bangunan Liar di Sepanjang Akses Tol Karawang Barat
-
Viral Todongkan Sajam di Tambora, Penjambret Diringkus Polisi Saat Tertidur Pulas
-
BPJS Kesehatan Angkat Duta Muda: Perkuat Literasi JKN di Kalangan Generasi Penerus
-
Kondisi Gunung Semeru Meningkat ke Level Awas, 300 Warga Dievakuasi
-
Soal Pelimpahan Kasus Petral: Kejagung Belum Ungkap Alasan, KPK Bantah Isu Tukar Guling Perkara
-
Semeru Status Awas! Jalur Krusial Malang-Lumajang Ditutup Total, Polisi Siapkan Rute Alternatif
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Resmi Limpahkan Kasus ke Tangan KPK, Ada Apa?
-
DPR-Kemdiktisaintek Kolaborasi Ciptakan Kampus Aman, Beradab dan Bebas Kekerasan di Sulteng
-
Fakta Baru Sengketa Tambang Nikel: Hutan Perawan Dibabat, IUP Ternyata Tak Berdempetan