Suara.com - Sebuah video memperlihatkan bocah menangis kejer telah menjadi viral. Bocah tersebut menangis lantaran dikejar-kejar seekor itik.
Video itu diunggah oleh akun TikTok @/hidat*****, Minggu (23/1/2022). Hingga berita ini terbit, video telah ditonton 4,2 juta kali dan mendapat 250 tanda suka.
Pada awalnya, bocah ini membeli seekor itik meskipun takut. Ia membuka kandang itiknya, tetapi ia ketakutan saat itik itu terus membuntutinya.
"Beli sendiri takut sendiri, udah dikandangin tetep aja dibuka, giliran itiknya mau ikut takut dia," tulisnya sebagai keterangan unggahan seperti dikutip Suara.com, Senin (24/1/2022).
Peristiwa ini direkam oleh wanita yang diduga merupakan keluarga dari bocah yang ada dalam video.
Terlihat seorang bocah berbaju merah yang lari-lari ketakutan. Di belakangnya ada seekor itik yang terus mengikutinya.
Bocah itu kemudian memeluk seorang wanita yang berada di pekarangan rumah. Sementara itu, itiknya terus mengikuti kemanapun ia pergi.
Itik itu terus menunggu di bawah kaki bocah ini. Ia terus menangis kejer ketakutan.
Tidak lama kemudian, bocah ini berlari menjauh dari jangkauan itik ke salah satu rumah sambil berteriak ketakutan.
Baca Juga: Cewek Perlihatkan Perjuangan Naik Motor Pakai Bulu Mata Extension, Sukses Bikin Ngakak Warganet
Bocah ini lalu terlihat berlarian di teras sebuah rumah menghindari kejaran itik yang terus mengikutinya.
Meski sudah mencoba menyuruh itik untuk pergi, itik itu tetap mengikutinya. Bocah ini masih terus menangis saat itik malah terus mendekat ke kakinya.
Sambil terus menangis, bocah ini juga mencoba untuk memukul itik dengan mainan bus berwarna merah yang dibawanya.
Video itu lantas mengundang pro dan kontra di kalangan warganet.
"Awas anaknya sawanan, ntar jadi penakut/phobia. Gua yang liatnya jengkel bukan lucu," tulis salah seorang warganet.
"Ini bukan merusak mental anak, yang merusak mental anak itu dimarahi, dipukul, dicubit, anak laki-laki harus dibiasakan dari kecil kayak gini," tulis warganet.
Berita Terkait
-
Syok Tahu Bapak Punya 26 Anak, Disuruh Tes DNA Sebelum Nikah: Takut Sedarah
-
Antimainstream, Pria Ini Ajarkan Matematika 'Tingkat Tinggi' untuk Dongeng Pengantar Tidur Anaknya
-
Viral Bocil Duduk Santai Unboxing Mainan di Minimarket, Warganet: Serasa Rumah Sendiri
-
Viral Seorang Pria Tertidur Pulas, Tak Sadar Tubuhnya Dikerubungi Lalat
-
Viral Pengakuan Orang Dapat Undangan Wawancara Kerja di Menara Saidah, Warganet Merinding
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
Terkini
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Kasus Anak Bunuh Ibu di Medan, Kemen PPPA Pastikan Hak dan Pendidikan Anak Tetap Terpenuhi
-
Reklamasi Terintegrasi, Wujud Komitmen Praktik Pertambangan yang Bertanggung Jawab
-
Mendagri Minta Kepala Daerah Optimalkan Peran Keuchik Percepat Pendataan Kerusakan Hunian Pascabenca
-
Pintu Air Pasar Ikan Siaga 1, Warga Pesisir Jakarta Diminta Waspada Banjir Rob
-
Jakarta Diprediksi Hujan Sepanjang Hari Ini, Terutama Bagian Selatan dan Timur
-
Revisi UU Sisdiknas Digodok, DPR Tekankan Integrasi Nilai Budaya dalam Pendidikan
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir