Suara.com - Belakangan tingkah kocak tamu di sebuah resepsi pernikahan meramaikan lini masa media sosial. Termasuk tingkah seseorang yang diviralkan oleh akun TikTok @sandimhmd_mc berikut ini.
Video diawali dengan seorang pemuda dengan setelan berwarna abu-abu dan menaiki pelaminan. Tanpa sungkan pemuda dengan tingkah kemayu tersebut mengucapkan selamat, lalu bersalaman dan merangkul mempelai pria seolah keduanya adalah kawan akrab.
Yang tak disangka, pemuda tersebut malah menunjukkan ekspresi nyinyir ketika mendekati mempelai perempuan. Bahkan ia dengan sengaja berjalan melewati sang mempelai perempuan begitu saja, padahal sebelumnya sudah beramah-tamah dengan pengantin pria.
Seolah tidak terima dengan tingkah julid pemuda bersetelan abu-abu tersebut, sang mempelai wanita tanpa ragu menjambak rambut tamunya. Ekspresi sang mempelai wanita ketika menjambak pun terlihat sangat menjiwai, seolah menyalurkan semua emosi yang dirasakannya. Dan meski tidak terdengar suara, namun dari gesturnya, terlihat bahwa jambakan tersebut begitu menyakitkan bagi sang tamu.
Meski baru diunggah beberapa jam lalu, namun dipantau Suara.com pada Senin (7/2/2022), video kocak tersebut telah ditonton lebih dari 2,7 juta kali oleh warganet TikTok. Warganet juga meninggalkan beragam komentar atas konten kocak di akun @sandimhmd_mc, termasuk mengucapkan terima kasih kepada sang mempelai wanita yang tidak ragu menjambak rambut pemuda itu.
"Terimakasih lho mbak, sudah mewakili perasaan para penonton," komentar warganet.
"Gua yakin nih pasti temen nya si cewe," ujar warganet lain.
"Ngakak terima kasih mbak mewakili perasaan penonton ," imbuh warganet.
"Punya temen begini tuh asik sebenernya," kata warganet.
"Ngakak pas di jambaknya," celetuk warganet.
"Muka si mas pengantinnya pas meluk kepaksa banget ," tutur warganet.
"Kok pas bajunya sama cewe," ungkap warganet yang malah mempertanyakan senadanya warna setelan yang dikenakan sang tamu dan mempelai wanita.
"Untunge gak nggeblakk," seloroh warganet.
"Untung Pengantin cewe nya sefrekuensi sama kita," timpal warganet lain.
Konten ini sendiri tampaknya bersifat candaan belaka lantaran direkam ketika pelaminan hanya menyisakan kedua mempelai tanpa keluarga masing-masing. Untuk video selengkapnya bisa ditonton di sini.
Tag
Berita Terkait
-
Ditonton 24 Juta Kali, Viral Video Anak Datang ke Pernikahan Ibu Kandung Digendong Ayah, Ini Faktanya
-
CEK FAKTA: Viral Anggota TNI dan Polisi Bersinergi Piting Pria Buat Disuntik Vaksin, Benarkah?
-
Cowok Pakai Sandal Jepit Bawa Duit 300 Juta Dibungkus Kresek, Sentilan Ditjen Pajak Bikin Ketar-Ketir
-
Viral Nenek-nenek Lewat di Kondangan, Outfitnya Bikin Warganet Takjub: Kostum Terbaik
-
Cewek Minta Saran Nama Anak yang Ada Unsur Kuda, Ide Warganet Bikin Bengek
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Tragis! Lexus Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang di Pondok Indah, Pengemudi Tewas
-
Atap Arena Padel di Meruya Roboh Saat Final Kompetisi, Yura Yunita Pulang Lebih Awal
-
Hadiri Konferensi Damai di Vatikan, Menag Soroti Warisan Kemanusiaan Paus Fransiskus
-
Nyaris Jadi Korban! Nenek 66 Tahun Ceritakan Kengerian Saat Atap Arena Padel Ambruk di Depan Mata
-
PLN Hadirkan Terang di Klaten, Wujudkan Harapan Baru Warga di HLN ke-80
-
Geger KTT ASEAN: Prabowo Dipanggil Jokowi, TV Pemerintah Malaysia Langsung Minta Maaf
-
88 Tas Mewah Sandra Dewi Cuma Akal-akalan Harvey Moeis, Bukan Endorsement?
-
Geger Mark-Up Whoosh, Mahfud MD Siap Dipanggil KPK: Saya Akan Datang
-
Detik-detik Atap Lapangan Padel Taman Vila Meruya Ambruk Diterjang Badai Jakarta
-
Kemenag Minta Dosen PTK Manfaatkan Beasiswa Riset LPDP, Pembiayaan Hingga Rp 2 Miliar