Suara.com - Siswa yang mengikuti Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi (SNMPTN) 2022 terlebih dahulu dapat memilih jurusan pada kampus yang diimpikan. Ada banyak pilihan jurusan yang terkesan menyulitkan para peserta SNMPTN untuk memilih jurusan. Namun, sebelum mendaftar kamu harus tahu ada beberapa jurusan yang banyak peluang kerja.
Memilih jurusan tentu harus dengan pertimbangan yang matang. Para calon mahasiswa juga pasti menginginkan jurusan yang banyak peluang kerja setelah lulus. Memilih jurusan yang memiliki prospek kerja yang tinggi juga dapat mempermudah mahasiswa untuk meraih pekerjaan yang dicita-citakan. Berikut ini daftar 5 jurusan yang banyak peluang kerja.
5 Jurusan yang Banyak Peluang Kerja
1. Teknik Informatika
Teknik Informatika menjadi jurusan yang saat ini memiliki banyak peluang kerja setelah lulus. Adapun posisi yang diinginkan dari lulusan Teknik Informatika seperti IT Developer, Software Engineer dan masih banyak lainnya.
Banyak perusahaan yang kini membutuhkan ahli IT dalam mengembangkan usahanya seiring dengan kemajuan teknologi. Jurusan ini juga telah tersedia di banyak perguruan tinggi negeri.
2. Ilmu Komunikasi
Jurusan Ilmu Komunikasi memiliki banyak peluang kerja setelah lulus. Bahkan melalui jurusan ini, mahasiswa dapat memilih profesi sesuai yang diinginkan secara luas mulai dari seorang Public Relations, Jurnalis, Penulis, Fotografer, Media Analyst dan masih banyak lainnya.
3. Psikologi
Baca Juga: Maksud Jumlah Tanggungan Orang Tua saat Daftar SNMPTN 2022, Jangan Sampai Salah Mengisi!
Psikologi menjadi jurusan yang banyak dibutuhkan di perusahaan. Pasalnya, setiap perusahaan pasti membutuhkan seorang yang mengisi pada bagian HRD untuk mengelola sumber daya manusia (SDM) dalam perusahaan. Selain itu, lulusan dari psikologi dapat menjadi seorang terapis maupun konselor.
4. Desain Komunikasi Visual (DKV)
Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV) juga memiliki peluang kerja yang luas dan banyak dibutuhkan oleh perusahaan karena seiring berkembangnya teknologi. Lulusan dari DKV dapat bekerja sebagai seorang desainer grafis, animator, desainer produk, UI Designer dan masih banyak lainnya.
5. Sastra
Jurusan sastra sering dianggap sebagai jurusan yang tidak memiliki banyak peluang kerja. Namun jangan salah bahwa jurusan sastra menjadi jurusan yang banyak diminati oleh perusahaan. Jurusan sastra tersebut seperti Sastra Indonesia, Sastra Jepang, Sastra Inggris, Sastra Belanda dan masih banyak lainnya.
Prospek kerja pada jurusan ini seperti penerjemah bahasa asing, penulis, scriptwriter, maupun sebagai pengajar dan masih banyak lainnya.
Berita Terkait
-
Maksud Jumlah Tanggungan Orang Tua saat Daftar SNMPTN 2022, Jangan Sampai Salah Mengisi!
-
Cara Memilih Prodi SNMPTN 2022, Catat Langkah-langkah untuk Menentukan Jurusan saat Pendaftaran SNMPTN 2022
-
Cara Unggah Portofolio Siswa untuk Pendaftaran SNMPTN 2022 serta Daftar Prodi yang Mewajibkan
-
Pendaftaran SNMPTN 2022 Sampai Kapan? Jangan Terburu-buru Mendaftar, Masih Ada Waktu Panjang
-
2 Link Daftar SNMPTN 2022 dan Tahapan Pendaftaran yang Wajib Diketahui Para Calon Mahasiswa, Catat Baik-baik!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Dorong Pertumbuhan Industri, PLN Teken PJBTL 1.800 MVA di Jawa Barat dan Jawa Tengah
-
Aktif Lagi di DPR, Tangis Haru Adies Kadir dan Uya Kuya Pecah Usai MKD Nyatakan Tak Langgar Etik
-
Pasrah Gaji DPR Disetop 6 Bulan usai Sebut Rakyat Tolol, Hukuman MKD Bikin Ahmad Sahroni Kapok?
-
Siswa 13 Tahun Tewas di Sekolah Internasional Gading Serpong, Diduga Jatuh dari Lantai 8
-
Soeharto, Gus Dur dan Marsinah Penuhi Syarat Terima Gelar Pahlawan, Ini Penjelasan Fadli Zon
-
Jejak Digital Budi Arie Kejam: Dulu Projo Pro Jokowi, Kini Ngeles Demi Gabung Prabowo
-
Bau Busuk RDF Rorotan Bikin Geram! Ribuan Warga Ancam Demo Balai Kota, Gubernur Turun Tangan?
-
Terbukti Langgar Etik, MKD DPR Nonaktifkan Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Ahmad Sahroni Tanpa Gaji
-
Angka Pengangguran di Jakarta Tembus 330 Ribu Orang, BPS Klaim Menurun, Benarkah?
-
Sebut Usulan Gelar Pahlawan Absurd, Koalisi Sipil: Soeharto Simbol Kebengisan Rezim Orba