Suara.com - Menunggu di palang perlintasan kereta api adalah salah satu hal yang paling tidak disukai, terutama oleh pengendara sepeda motor. Rasa kesal itu pasti naik berkali-kali lipat kalau dilakukan saat siang hari yang terik, serta menghabiskan waktu yang lama.
Hal yang sama juga dialami oleh pengendara sepeda motor di video viral berikut ini. Ia bersama banyak pengendara lain tertahan lama di palang perlintasan kereta api ketika cuaca sedang terik-teriknya.
Nahasnya, kereta api tersebut tak juga lewat walau mereka sudah menunggu cukup lama di balik palang. Tentu saja sebagai pengguna jalan yang baik mereka tidak boleh asal menerobos palang perlintasan kereta api, sehingga mau tak mau hanya bisa menunggu.
Hingga akhirnya kendaraan yang ditunggu lewat juga. Namun alih-alih sebuah rangkaian kereta api yang melaju kencang dengan banyak gerbong di belakangnya, kendaraan yang lewat sukses membuat mereka yang menunggu naik darah.
Bagaimana tidak? Sebab yang melintas adalah sebuah lori seukuran gerobak yang biasa digunakan pedagang bakso dan siomay.
Ketika lori tersebut lewat, tawa dan keluhan langsung terdengar jelas di video tersebut. "Huuuh... udah kepanasan nungguin dia," keluh seseorang, dikutip Suara.com dari akun Instagram @dramaojol.id pada Rabu (2/3/2022).
Tawa juga semakin kencang terdengar saat lori itu malah berhenti di tengah perjalanan, bahkan menurunkan seseorang dari dalamnya. Namun tidak diketahui kapan palang kereta api kemudian dibuka untuk memberi jalan bagi kendaraan yang menumpuk di sekitarnya.
"Kesel banget, lama banget lewatnya, mana panas," ujar pemilik konten.
Kekesalan yang dirasakan pemotor ini ternyata juga menular ke warganet yang menyaksikan videonya.
Baca Juga: Video Viral Imaman Musala Dibongkar Sejumlah Warga di Probolinggo Dipastikan Tidak Terkait Pilkades
"Yaellah, udah nunggu lama yang dateng kedebong pisang di kasih ban," seloroh @dramaojol.id di kolom caption.
"Pake berenti di tengah pula mejeng," celetuk warganet.
"Kesel banget mau marah," kata warganet lain.
"Mana pake segala turun," timpal warganet lainnya, merujuk pada seseorang yang terlihat turun dari lori ketika sampai di pertengahan jalan.
"Ya Allah ngakak, kalau aku dalam kereta mainan tu pasti aku nahan ketawak," ujar warganet, membayangkan menjadi orang-orang di dalam lori tersebut.
"Aku kira gerobak abang bakso pas nonton 2 kali baru engeh itu kereta mini," imbuh yang lainnya.
Berita Terkait
-
Video Viral Imaman Musala Dibongkar Sejumlah Warga di Probolinggo Dipastikan Tidak Terkait Pilkades
-
Viral, Pria Curhat Gagal Nikah Karena Ditipu Calon Istri Rugi Puluhan Juta, Netizen Beri Reaksi Mengejutkan
-
Panas Dingin! Beberes Rumah Mertua, Istri Temukan Surat Cinta Lawas Milik Suami untuk Mantan Pacar
-
Jembatan Jebol Akibat Lahar Semeru, Anak-Anak Harus Digendong Seberangi Sungai untuk Sekolah
-
Praktik Salat Jenazah, Siswi Ini Pura-pura Hamil Bikin Teman Cowok Salting
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Korlap Demo Rusuh Tak Bisa Dipenjara? Wamenkumham Beberkan Syarat Mutlak di KUHP Baru
-
Pramono Anung Endus Ada Pihak yang Sengaja Adu Domba Warga Lewat Tawuran
-
Gen Z Cemas Sulit Cari Kerja? KSP Qodari Bicara Loker dari Dapur MBG hingga Koperasi
-
Nadiem Klaim Dapat Info soal Kejagung Usut Kasus Chromebook saat Liburan dengan Istri di Luar Negeri
-
Amnesty International Desak Investigasi Independen atas Kematian Alfarisi di Rutan Medaeng Surabaya
-
Kapasitas Terbatas, Pramono Anung Buka Peluang Tambah Jadwal Pertunjukan di Planetarium TIM
-
Jadi Mendikbudristek Era Jokowi, Nadiem Makarim Akui Tak Paham Politik Hingga Pendidikan
-
Sejak Jadi Mendikbudristek, Nadiem Klaim Kekayaannya Berkurang hingga Tak Dapat Saham Tambahan Gojek
-
Tolak Pilkada via DPRD, Benny K Harman: Jangan Ambil Hak Rakyat Cuma karena Alasan Anggaran
-
Satu Akun Tumbang Minta Maaf, Andi Arief Tagih Pelaku Fitnah SBY Lain: Kami Tunggu