Suara.com - Kepala Staf Angkatan Darat atau KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman memberikan pengarahan kepada seluruh Komandan Satuan/Dansat jajaran Kodam II/Sriwijaya di Gedung Sudirman Markas Kodam II/Sriwijaya, Palembang, Selasa (8/3/2022). Dudung meminta para Dansat tersebut menjalankan amanah dan berbuat baik kepada anak buah.
"Pemimpin yang hebat itu pemimpin yang dicintai anak buah dan yang lebih hebat lagi jika pemimpin bisa mencintai anak buah," kata Dudung.
Dudung kemudian menyampaikan mengenai prinsip kepemimpinan lapangan seorang pemimpin melalui ilustrasi pengalamannya bertugas. Sebelumnya Dudung lama bertugas di Palembang dan ada pengalaman berharga yang dialaminya ketika melaksanakan tugas operasi di Aceh saat menjabat Danyonif 143.
Berdasarkan pengalaman tersebut Dudung menekankan, jika ingin berhasil dalam melaksanakan tugas, berusaha lah untuk bisa membantu rakyat dan jangan pernah sekali-kali menyakiti rakyat.
“Bila ingin sukses, pemimpin harus mampu berimajinasi, berinovasi, berkreativitas, memiliki visi dan misi, serta cita-cita dan harapan,” ucapnya.
Pengarahan tersebut sebagai bagian dari seluruh rangkaian kegiatan kunjungan kerja Kasad di wilayah Kodam II/Sriwijaya. Kegiatan kunjungan Kasad ke satuan bawah ini dalam rangka menjalankan tugas dan fungsi pembinaan kekuatan yang menjadi tanggung jawab Jenderal Dudung selaku KSAD.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini
-
Sekolah di Aceh Tamiang Ditargetkan Bisa Beroperasi 5 Januari 2026
-
Teriakan Histeris Anak Pulang Kerja Ungkap Kematian Misterius Satu Keluarga di Warakas
-
Misteri Kematian Satu Keluarga di Warakas, Polisi Temukan Teh dan Jasad Melepuh