Suara.com - Baru-baru ini muncul sebuah foto Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Koordinator Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan yang banyak menjadi perbincangan. Keduanya tampak berwajah murung saat bertemu di sebuah rumah makan di Bali. Foto itu diunggah mantan Duta Besar Indonesia untuk Selandia Baru, Tantowi Yahya melalui instagram pribadinya.
“Duduk semeja dengan Presiden Jokowi dan Menko Luhut Panjaitan tentu mimpi banyak orang. Alhamdulillah rezeki anak soleh, saya mendapatkan kesempatan itu. Bincang santai selama lebih dari satu jam sambil menikmati pemandangan Pantai Kura Kura Bali," tulis Tantowi Yahya saat mengunggah foto tersebut.
Foto tersebut kemudian ramai menjadi perbincangan. Sebab dalam foto tersebut, baik Jokowi maupun Luhut tampak berwajah muram. Hal itu sangat kontras dengan ekspresi Tantowi Yahya yang penuh senyum. Foto ini kemudian dibahas oleh pengamat politik Rocky Gerung bersama jurnalis senior Harsubeno Arief yang diunggah di kanal YouTube Rocky Gerung pada Minggu, 27 Maret 2022.
Dalam video tersebut, Rocky menganalisis pertemuan Tantowi Yahya dengan Jokowi itu. Rocky menilai Presiden sedang melobi mantan Dubes tersebut untuk menjadi juru bicara. Namun, menurut Rocky, beragam masalah yang terjadi di Indonesia saat ini tidak cukup diselesaikan hanya dengan seorang juru bicara.
“Sebetulnya krisis ekomomi ada di depan mata kita dan itu nggak bisa diselesaikan hanya dengan seorang juru bicara. Ini menyangkut kebijakan Presiden tentang kabinetnya itu, yang memang bobrok,” ujar Rocky.
Filsuf jebolan Universitas Indonesia itu melihat wajah murah Presiden dan Menko Marves merupakan gambaran suasana bangsa.
“Jadi orang melihat apapun yang dilakukan presiden itu pasti akan memperburuk suasana. Nah, wajah buruk itu yang terlihat di wajah dua tokoh ini. Manyun semua,” terangnya.
“Seolah-olah Indonesia nggak ada masa depan lagi, Indonesia enggak ada masa depan. Yang nggak ada masa depan ya dua tokoh ini Pak Jokowi dan Pak Luhut,” ujar dia. “Muramnya Indonesia ada di muramnya dua tokoh besar ini,” tutur Rocky Gerung.
Kontributor : Alan Aliarcham
Baca Juga: Ditanya Siap Nyapres 2024, Jawaban Luhut Bikin Riuh: Hatur Nuhun Kang Sutisna, Doakan Kami
Berita Terkait
-
Fakta Sebenarnya di Balik Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu
-
Reaksi 'Santai' Jokowi Usai Tahu Roy Suryo Cs Tak Ditahan di Kasus Fitnah Ijazah Palsu
-
Fakta-fakta Roy Suryo Cs Diperiksa 9 Jam di Kasus Ijazah Jokowi, Berakhir Tak Ditahan
-
Denny Indrayana Turun Gunung Bela Roy Suryo Cs, Sebut Kasus Ijazah Jokowi Upaya Pembungkaman Kritis
-
Status Firli Bahuri Jadi 'Senjata', Keyakinan Roy Suryo Cs Tak Ditahan di Kasus Ijazah Jokowi
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Tak Mau Renovasi! Ahmad Sahroni Pilih Robohkan Rumah Usai Dijarah Massa, Kenapa?
-
Borobudur Marathon 2025 Diikuti Peserta dari 38 Negara, Perputaran Ekonomi Diprediksi Di Atas Rp73 M
-
Langsung Ditangkap Polisi! Ini Tampang Pelaku yang Diduga Siksa dan Jadikan Pacar Komplotan Kriminal
-
Transfer Pusat Dipangkas, Pemkab Jember Andalkan PAD Untuk Kemandirian Fiskal
-
Pelaku Bom SMAN 72 Jakarta Dipindah Kamar, Polisi Segera Periksa Begitu Kondisi Pulih
-
Robohkan Rumah yang Dijarah hingga Rata Dengan Tanah, Ahmad Sahroni Sempat Ungkap Alasannya
-
Jelang Musda, Rizki Faisal Didukung Kader Hingga Ormas Pimpin Golkar Kepri
-
Hakim PN Palembang Raden Zaenal Arief Meninggal di Indekos, Kenapa?
-
Guru Besar UEU Kupas Tuntas Putusan MK 114/2025: Tidak Ada Larangan Polisi Menjabat di Luar Polri
-
MUI Tegaskan Domino Halal Selama Tanpa Unsur Perjudian