Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali mengatakan pembinaan generasi muda dinilai sangat penting di tengah gempuran dunia digital yang semakin masif. "Supaya mereka bisa menyalurkan bakat dan hobinya dibidang olahraga dan lain-lain. Dengan begitu mereka mendapatkan tempat supaya tidak menjadi berperilaku negatif," tambah Menpora Amali didampingi Deputi Peningkatan Prestasi Olahraga, Chandra Bhakti saat menerima Wali Kota Metro, Lampung, Wahdi Siradjuddin di lantai 10 Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Rabu (6/4/2022).
Pada pertemuan tersebut, Wahdi menyampaikan terkait rencana pembinaan generasi muda. "Mudah-mudahan apa yang diinginkan Pak Wali Kota akan bisa terwujud. Dan bersinergi antara pemerintah pusat dan pemerintah kota akan bisa berjalan dengan baik," ucap Menpora Amali.
Ia menegaskan bahwa sejak tahun 2019, terkait pembangunan sarana prasarana olahraga di daerah tak lagi berada di Kemenpora melainkan di Kementerian PU dengan rekomendasi Menpora Amali.
"Memang saat ini untuk pembangunan sarpras olahraga di daerah semua sudah di Kemen PU tapi rekomendasi dari kami sejak tahun 2019 lalu. Kita akan lihat dan pastikan betul karena memang tidak semua kita berikan rekomendasi," jelasnya.
Sebelumnya, Wali Kota, Wahdi menyampaikan keinginanya untuk membangun atau merenovasi sarana dan prasarana olahraga yang ada di Metro kepada Menpora Amali. Menurutnya, ada beberapa sarana olahraga yang perlu bantuan pemerintah khususnya Kemenpora dalam hal penanganannya.
"Kami memiliki stadion sepakbola skala nasional Pak Menteri, yang memerlukan perbaikan sana sini terlebih juga ada prestasi disana. Kemudian ada renang juga memiliki prestasi. Kami memiliki 36 klub renang, para anak-anak muda generasi bangsa ini juga harus difasilitasi," ujar Wali Kota Wahdi.
Selain sepakbola dan renang juga ada olahraga motocross yang juga memiliki prestasi untuk mendapat sentuhan pemerintah. "Olahraga motocross juga berprestasi se-Sumatra bagian selatan Pak Menteri. Kami sudah menyiapkan lahannya dengan sebaik-baiknya," tambahnya.
"Semoga apa yang diharapkan masyarakat Kota Metro dan Lampung pada umumnya dapat terealisasi dengan pertimbangan-pertimbangan yang matang dari Pak Menpora," harapnya.
Baca Juga: 4 Jenis Olahraga Ringan yang Dapat Dilakukan Saat Berpuasa, Tertarik Mencobanya?
Berita Terkait
-
Punya Banyak Talenta, Kemenpora Siap Tingkatkan Fasilitas Olahraga di Papua
-
Jangan Jadikan Puasa Sebagai Alasan, Pelatih Pribadi Beri Tips Cara Berolahraga selama Ramadhan
-
Top 5 Sport: Momen Kyrie Irving Buka Puasa di Sela Laga NBA Curi Perhatian
-
Asyiknya Ngabuburit Sambil Memanah, Remaja Banjarnegara Asah Konsentrasi dan Fisik
-
Menpora Amali Dukung Pemulihan Korban Kerangkeng Manusia di Langkat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar