Suara.com - Massa aksi unjuk rasa di kawasan patung kuda Arjuna Wiwaha, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat berangsur-angsur membubarkan diri. Para peserta demonstrasi beriringan kembali pulang bersama dengan kelompoknya.
Pantauan Suara.com sejak Senin (11/4/2022) sore, demonstrasi di patung kuda sudah mulai mereda. Tidak banyak kelompok yang melakukan orasi.
Perlahan, menjelang pukul 17.00 WIB, massa aksi mulai bersiap membubarkan diri dengan kembali merapatkan barisan.
"Ayo dari Aliansi Rakyat Bergerak, kembali ke mobil komando. Kita bersiap untuk kembali pulang," kata salah satu orator.
Kelompok mahasiswa terlihat lebih dulu menarik diri dari kawasan patung kuda. Sambil berorasi dan bernyanyi mereka berjalan ke arah Jalan Medan Merdeka Selatan.
"Kita akan kembali sampai menang, sampai rezim oligarki tumbang," kata orator lainnya.
Bersamaan dengan itu, tak lama pasukan kepolisian terlihat keluar dari gerbang Monas. Mereka membawa peralatan lengkap dan sejumlah kendaraan taktis.
Para petugas itu terlihat bergegas menuju arah Jalan Thamrin. Diduga, mereka menuju ke kawasan gedung DPR RI yang saat ini sedang rusuh usai demonstrasi.
Pasukan kepolisian ini disambut riuh massa aksi. Mereka menyoraki dan bernyanyi untuk kepolisian. Ada juga massa aksi yang terlihat mendukung petugas.
Setelah itu, petugas kebersihan mulai berdatangan untuk membersihkan sampah. Namun, tak lama, hujan deras mengguyur kawasan Medan Merdeka.
Massa aksi langsung seluruhnya membubarkan diri dan berteduh ke tempat aman.
Berita Terkait
-
Ade Armando, Pegiat Media Sosial yang Babak Belur di Demo 11 April, Anak Seorang Mayor di Era Soekarno
-
Demo Mahasiswa di Depan Gedung DPRD Kota Bekasi Sempat Diwarnai Saling Dorong dengan Kepolisian hingga Pagar Roboh
-
Ade Armando Babak Belur, Denny Siregar: Bukan Mahasiswa yang Keroyok, Kadrun Teriak-teriak Halal Darahnya...
-
Profil Ade Armando, Dosen UI yang Babak Belur Gegara Dikeroyok Massa
-
Sebelum Habis Babak Belur di Depan Gedung DPR, Ade Armando Sempat Singgung Aliansi BEM Mahasiswa Pecah
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak
-
12 Aparat Hukum Diduga Perkosa Seorang Ibu di Papua, Saksi Mata Ungkap Kronologi Pilu