Suara.com - Polda Metro Jaya bersama Kodam Jaya Jayakarta menggelar apel skala besar di Mapolda Metro Jaya, Sabtu (30/4/2022) malam. Apel pasukan itu dilakukan dalam rangka mengamankan jalannya Idul Fitri atau hari raya Lebaran 2022.
Pantauan Suara.com, apel pasukan skala besar itu berlangsung di lapangan Presisi Ditlantas Polda Metro Jaya pada pukul 10.00 WIB. Terlihat, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran didampingi Pangdam Jaya Jayakarta Mayjen TNI Untung Budiharto memimpin jalannya apel.
Dalam sambutannya, Irjen Fadil menyatakan bahwa banyak masyarakat Ibu Kota yang pulang ke kampung halaman di momen Lebaran tahun ini. Sehingga, banyak rumah di wilayah hukum DKI Jakarta dalam keadaan kosong.
"Oleh karena itu sebagai pelayan pelindung masyarakat untuk terus memberikan pelayanan kepada masyarakat Jakarta khusus yang sedang mudik maupun yang masih merayakan di ibu kota," kata Fadil.
Kepada para personel, Fadil meminta agar mereka melakukan patroli selama periode libur Lebaran kali ini. Salah satunya dengan menggandeng jajaran terkait seperti Satpam, Hansip, hingga remaja masjid.
"Kepada seluruh personel agr melakukan patroli dengan rasa simpati, datangi masyarakat, berbicara dengan masyarakat, berkomunikasi dengan masyarakat, khususnya masyarakat seperti satuan pengamanan, hansip, remaja masjid, tau ormas yang sukarela Pengamanan," sambungnya.
Adapun tujuan dari operasi kali ini adalah memberikan rasa aman bagi masyarakat. Di samping itu, patroli juga bertujuan meminimalisir terjadinya tindak pidana.
"Tujuan Patroli skala besar ini di samping membrrik rasa aman, kita juga terus menjaga ,selama puasa tidak ada kejadian menonjol. Mari lanjutkan tren tersebut," sebut Fadil.
Patroli tersebut, lanjut Fadil, akan memakai metode masuk keluar kampung-kampung yang ada di Ibu Kota. Kata dia, hal tersebut adalah wujud hadirnya aparat penegak hukum di tengah-tengah masyarakat.
Baca Juga: Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya Jaga Rumah Warga Ibu Kota yang Ditinggal Mudik Lebaran
"Tujuannya untuk memastikan bahwa jakarta aman pagar masyarakat yang melaksanakan mudik, yang sedang merayakan Idul Fitri bersama keluarga di kampung halaman merasa tenang dan aman. Itu saja, semoga kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik."
Berita Terkait
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
POLLING: Mudik 2026 Kamu Naik Apa?
-
7 Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Cek Link dan Cara Daftarnya!
-
Estimasi Harga Tiket Kereta Lebaran 2026: Lengkap Jadwal War Tiket untuk Mudik
-
5 Tipe Motor yang Tak Layak untuk Mudik Jarak Jauh Saat Lebaran
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
4 Fakta Aturan Batik Korpri Terbaru 2026: Jadwal dan Siapa yang Wajib Pakai
-
Sore Ini Prabowo Lantik 8 Anggota DEN di Istana Negara
-
Reshuffle Kabinet: Menkomdigi Meutya Hafid Dikabarkan Diganti Angga Raka Prabowo
-
Isu Reshuffle Kabinet Jilid 5 Memanas, 7 Menteri Ini Bakal Diganti?
-
Kekerasan Banyak Terjadi di Ruang Domestik, PPAPP Soroti Rumah sebagai Lokasi Paling Rawan di Jaksel
-
Menteri PPPA Minta Siswi SMPN 6 Denpasar Korban Pelecehan Seksual Tak Dikeluarkan atau Dikucilkan
-
Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
-
Remaja Jakarta Rentan Jadi Sasaran Utama Child Grooming di Ruang Digital
-
Skandal Jabatan Perangkat Desa Pati, KPK Periksa Ajudan Hingga Camat Terkait Kasus Bupati Sudewo
-
KPK Mulai Pakai AI Audit LHKPN, Pejabat Harta Janggal Langsung Kena 'Bendera Merah'