Putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang bernama Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril dikabarkan hilang karena terseret arus Sungai Aare di Bern, Swiss, ketika berenang pada Kamis (26/5/2022) siang waktu setempat.
Insiden tersebut terjadi saat keluarga Emil sedang berada di Swiss untuk membantu Eril menemukan sekolah guna melanjutkan pendidikan S2.
Kabarnya, saat insiden tersebut berlangsung, Ridwan Kamil tengah berada di Inggris untuk melaksanakan kegiatan pemerintahan bersama dengan delegasi Pemerintah Provinsi (Premprov) Jawa Barat. Putra sulung Ridwan Kamil tersebut kini masih dalam status pencarian tim SAR dan polisi Swiss.
Lokasi tempat hanyutnya Eril, Sungai Aare sendiri merupakan lokasi yang kerap didatangi oleh warga lokal maupun turis. Seperti apa fakta-fakta Sungai Aare tersebut? Berikut Suara.com rangkum, 7 fakta Sungai Aare, tempat putra sulung Ridwan Kamil dinyatakan hilang.
1. Panjang 288 Kilometer, Sungai Terpanjang di Swiss
Sungai Aare diketahui merupakan sungai terpanjang yang ada di Swiss. Sungai tersebut memiliki panjang 288 kilometer. Rute dari sungai Aare tersebut melewati banyak desa dan kota, memiliki rute yang berkelok-kelok yang cukup mengesankan.
2. Tingkat Keamanan
Mengutip dari situs web Kota Bern, berenang di Sungai Aare direkomendasikan hanya untuk perenang yang berpengalaman. Oleh karenanya, para pengunjung Sungai Aare harus bisa memperhitungkan kemungkinan risiko sebelum menikmati sungai tersebut.
3. Salah Satu Warisan Budaya Takbenda Swiss
Baca Juga: Anak Ridwan Kamil Ternyata Ditemani Ibu saat Berenang Sebelum Hilang di Sungai Aare Swiss
Terhitung dari tahun 2017, Sungai Aare sendiri sudah masuk ke dalam daftar tradisi UNESCO dan merupakan salah satu bagian dari warisan budaya takbenda milik Swiss.
4. Memiliki Kualitas Air yang Luar Biasa
Diketahui, Sungai Aare memiliki kualitas air yang sangat baik. Oleh karena itu, para pengunjung yang berenang di sungai tersebut tidak perlu khawatir apabila tidak sengaja menelan air. Hal tersebut telah dikonfirmasi sampel air, yang sudah membuktikan dan menempatkan Sungai Aare masuk ke dalam kategori “kualitas sangat baik” Uni Eropa pada tahun 2016.
5. Tidak Digunakan Hanya Untuk Berenang
Sungai Aare juga tidak hanya didatangi para pengunjung untuk berenang saja, tetapi juga terdapat wisata arung jeram. Tercatat dalam sejarah, rekor dunia untuk arung jeram Sungai Aare dibuat di Bern pada tahun 2012, saat total pengunjung mencapai 1.268 orang secara bersamaan mengarungi sungai tersebut menggunakan perahu karet, dari Kiesen ke Eichholz.
6. Hundstage, Berenang Bersama Anjing Peliharaan di Sungai Aare
Berita Terkait
-
Anak Ridwan Kamil Ternyata Ditemani Ibu saat Berenang Sebelum Hilang di Sungai Aare Swiss
-
Belajar dari Peristiwa Anak Ridwan Kamil, Cara Ini Bisa Cegah Tubuh Terseret Arus Sungai
-
Hingga Sore Ini, Keluarga Belum Dapat Update Terbaru Pencarian Emmeril Khan Mumtadz
-
Proses Pencarian Anak Ridwan Kamil Dilanjutkan, Civitas ITB Kirim Doa Agar Eril Ditemukan dalam Kondisi Selamat
-
Anak Ridwan Kamil Hilang, Begini Cara Menolong Diri Sendiri saat Terseret Arus Sungai
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
Detik-Detik Ledakan di SMAN 72: Siswa Panik Berlarian, Tim Gegana Sisir Lokasi!
-
Pemilik Gedung ACC Kwitang Bicara Soal Penemuan Kerangka Reno dan Farhan, Kebakaran Jadi Penyebab?
-
RS Polri Pastikan 2 Kerangka Gosong di Gedung ACC Kwitang Korban Hilang Kerusuhan Agustus
-
Setelah Rumah Dinas Gubernur Riau, KPK Geledah Kediaman Dua Anak Buahnya
-
RS Polri Identifikasi Dua Jenazah Terbakar di ACC Kwitang sebagai Reno dan Farhan
-
Ledakan Mengguncang Masjid di SMA 72 Jakarta Utara, Benda Ini Diduga Jadi Pemicunya?
-
2 Siswa jadi Korban, Ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading Diduga dari Speaker Masjid
-
Ledakan di Masjid SMA 72 Jakarta Diduga Berasal dari Sound System
-
Eks Sekretaris MA Kembali ke Meja Hijau: Sidang TPPU Terkait Kasus Suap Rp49 Miliar Digelar!
-
Para Korban Diangkut Mobil, Viral Detik-detik Kepanikan usai Ledakan di Masjid SMAN 72 Kelapa Gading