Suara.com - Sebagai trade facilitator dan industrial assistance, Bea Cukai terus berupaya meningkatkan perannya dalam mendukung peningkatan ekonomi nasional, salah satunya melalui ekspor. Hal ini terus diupayakan Bea Cukai salah satunya dengan memberikan pelayanan dan berbagai fasilitas kepada pelaku usaha. Hasilnya, pekan lalu Bea Cukai kembali berhasil melepas ekspor perdana produk dari Jawa Timur dan Kalimantan ke pasar Asia hingga Amerika.
Kepala Kanwil Bea Cukai Jawa Timur II, Oentarto Wibowo melepas ekspor perdana sepatu hasil produksi PT Sukses Abadi Indonesia (SAI) dengan tujuan Amerika Serikat pada Rabu (25/5/2022). Dalam kegiatan ini turut dihadiri oleh Plt. Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi, dan Kepala Bea Cukai Kediri, Sunaryo.
PT SAI merupakan perusahaan industri manufaktur penerima fasilitas kawasan berikat pada November 2021 dengan hasil produksi berupa sepatu olahraga untuk tujuan ekspor. Perusahaan ini berlokasi di Jalan Gondang-Lengkong, Kelurahan Gondangkulon, Kecamatan Gondang, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.
Oentarto menyampaikan apresiasinya atas kinerja dan upaya yang dilakukan PT Sukses Abadi Indonesia. Pihaknya berkomitmen akan terus memberikan dukungan terhadap industri serupa, khususnya di Provinsi Jawa Timur, baik dukungan berupa kemudahan fiskal maupun dalam bentuk pelayanan prima dan akuntabel.
“Dengan adanya fasilitas kawasan berikat ini, kami harap perusahaan dapat memanfatkannya dengan baik untuk mendorong perusahaan agar terus tumbuh dan berkembang sehingga membawa dampak ekonomi yang positif bagi masyarakat sekitar pabrik dan pemerintah daerah setempat,” ujarnya.
Sejak beroperasi sebagai kawasan berikat, PT SAI telah melakukan rekrutmen tenaga kerja, melaksanakan pelatihan, dan menerima pekerjaan subkontrak dengan tujuan menghasilkan barang yang memenuhi standar dan kualifikasi buyer. ”Seiring dengan perkembangannya, PT SAI telah menunjukkan kinerja dengan tren yang positif. PT SAI dapat melakukan ekspor perdana sebanyak 24.912 pasang sepatu yang memiliki nilai devisa sebesar USD 354.219 atau sekitar Rp5,16 miliar. Selain itu, jumlah karyawan PT SAI saat ini tercatat mencapai 3.000 orang dan ditargetkan akan mengalami kenaikan hingga 7.000 orang hingga akhir 2022,” jelas Oentarto.
Sementara di Balikpapan, Kanwil Bea Cukai Kalbagtim berhasil melepas ekspor perdana produk palm kernel expeller (PKE) sebanyak 7000 ton milik PT Kutai Refinery Nusantara (PT KRN) ke Korea Selatan, Kamis (26/5/2022). Acara tersebut turut dihadiri oleh perwakilan dari Bea Cukai Balikpapan dan Balai Karantina Balikpapan.
Head of Social Capital Senior Manager PT KRN, M. Jaya Budiarsa menyampaikan bahwa PKE adalah salah satu dari sembilan produk turunan kelapa sawit produksi PT KRN. PKE merupakan olahan limbah ampas dari inti biji kelapa sawit yang diperuntukkan sebagai bahan pakan ternak. “Ekspor ini merupakan salah satu bentuk kontribusi kami dalam menambah pendapatan negara dari bea keluar dan devisa ekspor,” imbuhnya.
Selanjutnya, bertempat di Bandara Internasional Syamsudin Noor Banjarmasin, Bea Cukai Banjarmasin melepas ekspor perdana 56 kg sarang burung walet milik PT Agrika Gatya Arum ke Hongkong, Rabu (25/5/2022). Kepala Bea Cukai Banjarmasin, Edy Susetyo bersama Kabid Pabean Bea Cukai Kanwil Kalimantan Bagian Selatan, Rudie Bayu Widjatnoko langsung mendampingi pelapasan ekspor perdana ini.
Ekspor kali ini dilakukan secara langsung dari Banjarmasin menuju Hongkong menggunakan maskapai Garuda Indonesia. Turut serta hadir dalam pelepasan ekspor ini General Manager Garuda Indonesia Banjarmasin, Endy Latief serta perwakilan Airport Operation Center Head PT Angkasa Pura, Agus Agung Hariyadi.
Edy menegaskan kepada seluruh pihak untuk ikut serta mendukung UMKM untuk ekspor. "Kami harap dengan adanya ekspor perdana ini dapat memacu UMKM lain di Kalimantan Selatan untuk meningkatkan usahanya dan melakukan kegiatan ekspor,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Karet Sumatera Utara Diekspor ke 31 Negara, Berikut Daftarnya
-
Kemendag Manfaatkan e-Commerce untuk Bantu UKM Ekspor
-
Bea Cukai Tanjung Emas Semarang Mencatat 185 Kontainer Terdampak Banjir Rob
-
Demi Tekan Peredaran Rokok Ilegal, Tahun Ini Bea Cukai Kembali Gelar Operasi Gempur
-
Sumbar Ekspor Perdana 300 Kg Cecak Kering ke Hong Kong
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap