Suara.com - Salah satu syarat seseorang bisa membuat surat izin mengemudi (SIM) adalah sudah berusia 17 tahun ke atas. Dengan demikian, hanya orang-orang dewasa lah yang diperbolehkan mengendarai kendaraan bermotor.
Namun fakta di lapangan tidak seperti yang diharapkan. Pasalnya banyak anak di bawah umur yang sudah mahir mengendarai sepeda motor, tak peduli jika risiko yang ditanggung jauh lebih besar.
Bukan cuma risiko terkait keselamatan, bocah yang dibiarkan mengendarai kendaraan bermotor tentu juga berpotensi besar untuk ditilang oleh polisi.
Meski begitu, masih banyak orang tua yang membiarkan anak mereka menaiki kendaraan bermotor sendiri. Bahkan parahnya bocah yang tampaknya masih duduk di bangku sekolah dasar (SD) pun sudah mulai diajari cara naik sepeda motor.
Hal meresahkan itulah yang terlihat di video unggahan akun Instagram @fakta.indo berikut ini. Video yang terlihat diambil di salah satu lapangan rumput di sebuah perkampungan ini menunjukkan aksi mahir seorang bocah yang mengendarai sepeda motor.
Bocah itu sama sekali tak terlihat goyah dan dengan mahir mengendarai sepeda motornya. Bukan hanya itu, kaki bocah di video tersebut pun jelas-jelas belum sampai namun orangtuanya malah memberi semangat kepadanya.
"Anak kecil belajar naik motor di bawah pengawasan orang tuanya," tutur @fakta.indo, dikutip Suara.com pada Rabu (29/6/2022).
Video singkat ini langsung memicu rasa resah banyak warganet, terbukti dari pro dan kontra yang membanjiri kolom komentar. Pasalnya belakangan juga banyak terekam kecelakaan lalu lintas yang diakibatkan oleh pengendara di bawah umur.
"Nanti kalo sudah terjadi apa-apa, baru nyesel," sindir warganet.
Baca Juga: Salut! Karyawan Tempat Rekreasi Kembalikan Uang Ratusan Juta ke Pemiliknya
"Ga dicontoh ya pak Bu,," kata warganet.
"Nanti anak kenapa-kenapa baru nyesel," ujar warganet.
"Pernahh nihh aku di tabrak sama bocil kaya gini, nyampe aja ngga, ancurr motor gw sebel bangettt, mana ortunya ga mau tanggung jawab lagi," tutur warganet.
"Hari ini kau merasa bahagia bisa ngajari anak itu naik motor yang belum waktunya. Tapi ingat suatu saat kalo anak itu terjadi sesuatu karena naik motor, maka dirimulah orang pertama yang paling menyesal," imbuh warganet lain.
"Bukan sesuatu yang bisa dibanggakan sih," timpal yang lainnya.
Tentu saja apa yang terlihat di video bukan sesuatu yang bisa ditiru ya. Hanya anak yang sudah cukup umur yang diperbolehkan untuk mengendarai kendaraan bermotor.
Berita Terkait
-
Ngeri! Detik-Detik Balon Meledak hingga Keluar Api saat Perayaan Kelulusan
-
Beredar Video Pria Tewas Diduga Tabrakkan Diri ke Kereta Api, Warga Histeris: Ya Allah
-
Hindari Penggunaan Starter Elektrik Secara Paksa Jadi Bagian Perawatan Aki Sepeda Motor
-
Viral Balita Ini Takut Main Roller Coaster dari Televisi Pakai Bak Mandi
-
Punya Harta Rp 178 Miliar, Wanita Ini Malah Hidup Miskin Bareng Suami dan Anak di Pinggiran Kota, Ternyata...
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026