Suara.com - Kabar duka datang dari mantan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump. Sang mantan istri, Ivana Trump dikabarkan meninggal dunia akibat henti jantung pada Kamis,(14/07/2022) kemarin.
Kabar ini dikonfirmasi oleh seorang sumber yang menyebutkan bahwa wanita berusia 73 tahun ini sempat mengalami drop pada kesehatannya dalam beberapa tahun terakhir ini.
Simak inilah profil Ivana Trump selengkapnya.
Biodata Ivana Trump
Ivana Marie Trump, begitu nama panjang dari mantan istri Donald Trump ini. Dirinya memulai karir sebagai seorang model di negara asalnya, Republik Ceko. Pernikahannya yang pertama bersama seorang pria bernama Alfred Winklmayr membuatnya hijrah ke Kanada.
Ia pun meninggalkan pekerjaannya sebagai model di Ceko dan memulai bisnis di Kanada. Dari situlah ia bertemu dengan sosok Donald Trump.
Menikah dengan Trump selama 14 tahun
Perceraian yang terjadi antara Ivana dan mantan suaminya yang pertama ternyata tak membuatnya kapok mengarungi rumah tangga. Ia pun menikah dengan Trump pada 1977 dan memiliki 3 orang anak, yaitu Ivanka Trump, Donald Trump Jr, dan Eric Trump. Namun biduk rumah tangga mereka hanya bertahan selama 14 tahun. Pada awal 1992, Trump dan Ivana bercerai.
Tulis buku tentang keluarganya
Baca Juga: Ivana Trump Meninggal Diduga Dipicu Henti Jantung, Kenali 15 Faktor Risiko Agar Bisa Terhindar
Walau sudah hampir 25 tahun bercerai, namun kenangan antara Ivana dan Trump seolah tak bisa terpisahkan.
Pada tahun 2017 lalu, Ivana mengeluarkan sebuah buku berjudul "Raising Trump" yang menceritakan bagaimana dirinya membesarkan ketiga anaknya. Ia juga menuliskan tentang bagaimana kehidupannya sebagai seorang istri dari Trump, bisnis yang dilakoninya, serta "kehidupan tanpa filter" yang dijalani oleh seorang Ivana.
Berjuang lawan paham komunis
Perjalanan hidup Ivana ternyata begitu berat ketika ia masih tumbuh sebagai remaja. Ia harus berhadapan dengan paham komunis di negara asalnya, Cekoslovakia atau sekarang disebut Republik Ceko. Karirnya sebagai model pun menjadi terbatas, hingga akhirnya ia hijrah ke Kanada dan Amerika Serikat. Ia pun menjadi salah satu pengusaha sukses di Amerika Serikat.
Kesuksesan Ivana dalam dunia bisnis
Tak lama setelah perceraiannya dengan Trump dipublikasikan, Ivana mulai memantapkan dirinya secara mandiri sebagai seorang pengusaha wanita. Dia tidak hanya menulis buku, tetapi juga meluncurkan parfum, pakaian, dan perhiasan bermerek. Pada tahun 1996, ia menjadi cameo di The First Wives Club.
Berita Terkait
-
Ivana Trump Meninggal Diduga Dipicu Henti Jantung, Kenali 15 Faktor Risiko Agar Bisa Terhindar
-
Ivana Trump Meninggal Diduga Karena Henti Jantung, Kenali 5 Pemicunya
-
Mengenal Henti Jantung, Diduga Jadi Sebab Ivana Trump Meninggal
-
Istri Pertama Donald Trump Ivana Trump Meninggal Dunia di Usia 73 Tahun
-
Donald Trump: Kalau Saya Perintahkan Elon Musk Berlutut dan Memohon Maka Pasti Akan Melakukan
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Gubernur Riau Plesiran ke Inggris-Brasil Pakai Duit 'Jatah Preman', Mau ke Malaysia Keburu Diciduk
-
Soeharto Bakal Dapat Gelar Pahlawan Nasional? Legislator Minta Penilaian Berimbang dan Komprehensif
-
Lewat 1x24 Jam Pasca-OTT, Dalih KPK Baru Umumkan Gubernur Riau Tersangka: Masalah Teknis, Bukan...
-
Bappenas Sebut Penerapan Manajemen Risiko Menjadi Arah Baru Dalam Tata Kelola Pembangunan Nasional
-
Adies Kadir Lolos Sanksi Etik MKD Dinilai Kabar Baik, Golkar: Konstituen di Dapil Pasti Ikut Senang
-
Bobby Nasution Apresiasi Kafilah Sumut Raih Peringkat Tujuh Nasional STQH di Kendari
-
Ribuan Personel Gabungan Jaga Demo Buruh di DPR! Polda Metro Jaya Akan Pastikan Tertib
-
Gak Punya Otak! ASN di Pasuruan Berkali-kali Cabuli Keponakan, Modusnya Begini
-
Hasil 'Jatah Preman' Rp2,25 M, Gubernur Riau Palak Anak Buah buat Pelesiran ke London hingga Brasil
-
Hari Ini Bergerak Geruduk DPR, Demo Buruh KASBI Bakal Dijaga Ketat 1.464 Aparat