Suara.com - Kasus pelecehan seksual dialami oleh seorang wanita saat berada di mall. Pelakunya adalah seorang pria yang juga merupakan pengunjung mall.
Saat kejadian, pelaku bahkan sedang bersama istri dan anak-anaknya.
Video yang menceritakan kronologi pelecehan seksual yang menimpa wanita tersebut diunggah oleh akun Instagram @admin_igtainment pada Minggu (21/08/22).
"Kronologi yang dialami wanita di Pekanbaru di salah satu mall. Diduga korban merasa bagian pribadinya seperti dicolek oleh pelaku," keterangan yang ditulis akun pengunggah video.
Kronologi Kejadian Pelecehan Seksual
Dalam video yang diunggah, tampak momen ketika korban melabrak pelaku yang sedang bersama istri dan anak-anaknya.
Wanita tersebut meluapkan emosinya setelah menjadi korban pelecehan dihadapan anak pelaku.
Kejadian pelecehan seksual tersebut bermula ketika wanita ini sedang bermain bersama anaknya di Terraland Mall.
"Tadi sore saya bawa anak main di Terraland Mall ska. Kebetulan si pelaku juga ajak anaknya main ini juga. Dari awal saya udah merasa nggak enak. Diikutin terus sama si pelaku. Selisih main ini juga dipandangi dari atas sampai bawah," ujarnya.
Baca Juga: Jual Lilin Unik Berbentuk Bokong, Wanita Ini Hasilkan Uang sampai Rp8 Miliar
Ia kemudian hendak berfoto bersama anaknya. Namun, tiba-tiba pelaku lewat di belakangnya dan memegang bagian tubuh pribadinya.
"Di saat istrinya sudah di eskalator, si pelaku baru menyusul istrinya dan melewati tepat di belakang saya yang sedang berhenti. Lalu tangannya mencoel bokong saya. Spontan saya langsung teriak. Si pelaku tanpa rasa bersalah langsung berjalan menuju istrinya," katanya.
Setelah kejadian tersebut, wanita ini langsung mencoba mengejar pelaku.
Pelaku sampai dibawa ke pos satpam yang ada di mall tersebut. Namun tidak juga mengakui perbuatannya.
Akhirnya, wanita ini meminta satpam untuk mengecek CCTV dan benar kejadian pelecehan seksual tersebut terbukti.
"Saya kejar sampai lantai atas. Si pelaku tidak mau mengakui kesalahan sampai dibawa ke posko security juga belum mau mengakui. Ketika satpam mengecek CCTV apa yang saya bilang terbukti semua," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Jual Lilin Unik Berbentuk Bokong, Wanita Ini Hasilkan Uang sampai Rp8 Miliar
-
Viral Biduan Dangdut Goyang Erotis di Atas Meja Acara Turnamen Golf, Aksinya Dikecam Publik
-
Kisah Haru di Balik Anak Jual TV Hadiah Lomba 17-an untuk Biaya Sekolah, Publik Ramai-Ramai Panjatkan Doa
-
Suami Bangun Subuh Siapkan Bekal Istri, Ternyata Bukan Cuma Ada di Cerita Fiksi
-
Tidur Telentang di Masjid, Pria Ini Tak Sengaja Tercium Bapak-bapak saat Bersujud
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Bangunan Ponpes Al Khoziny Ambruk, Prabowo Minta Cek Semua Infrastruktur Pesantren!
-
HUT ke-80 TNI di Monas, Ketua DPD RI : TNI Makin Profesional dan Dekat dengan Rakyat
-
Luhut dan Bahlil Apresiasi Pertemuan PrabowoJokowi, Tanda Kedewasaan Politik
-
Dari Salat di Reruntuhan hingga Amputasi: Cerita Mengharukan Korban Selamat Ponpes Al Khoziny
-
Atasi Masalah Sampah Ibu Kota, DPRD Dorong Pemprov DKI dan PIK Jalin Kolaborasi
-
Prabowo: Organisasi TNI yang Usang Harus Diganti Demi Kesiapan Nasional
-
MBG Tetap Jalan Meski Kekurangan Terjadi, Pemerintah Fokus Sempurnakan Perpres Tata Kelola
-
HUT ke-80 TNI, PPAD Ajak Rawat Persatuan dan Kawal Masa Depan Bangsa
-
Kejati Banten Siap Jadi Mediator Polemik Penutupan Jalan Puspitek Serpong
-
HUT ke-80 TNI, Dasco: TNI Profesional dan Berkarakter Rakyat Jaminan Demokrasi