Suara.com - Sedikitnya enam orang tewas dan tujuh lainnya luka-luka ketika sebuah truk melaju dari tanggul dan menabrak komunitas warga yang sedang barbekyu di sebuah desa Niew-Beijerland, selatan kota Rotterdam, Belanda, Sabtu malam (27/8) waktu setempat.
Polisi mengatakan tiga laki-laki dan tiga perempuan yang tewas itu berusia antara 28 hingga 75 tahun.
Juru bicara polisi Mirjam Boers mengatakan supir truk, seorang laki-laki Spanyol berusia 46 tahun, diduga menyebabkan kecelakaan itu. Sesuai undang-undang di Belanda, identitasnya tidak dirilis.
Truk besar yang dikendarai laki-laki itu keluar dari jalan pedesaan dan meluncur di tepi tanggul, sebelum akhirnya menabrak kerumunan warga desa. Boers mengatakan ketika insiden terjadi, pengemudi tidak dalam pengaruh alkohol. “Kami sedang menyelidiki apa yang terjadi,” ujarnya.
Raja Belanda Willem-Alexander dan Ratu Maxima mencuit betapa mereka terkejut dengan kecelakaan yang mereka katakan telah menyebabkan “kesedihan tak terbayangkan dalam komunitas yang guyub itu. Keluarga yang terkena dampak itu ada dalam doa kami, dan kami berharap mereka yang luka-luka segera pulih kembali sebaik mungkin.”
Tim penyelidik forensik masih memeriksa truk dan kawasan di sekitarnya. Truk yang semula berada di dasar tanggul itu telah diderek ke jalan.
Foto-foto di tempat kejadian perkara menunjukkan bendera-bendera yang digantung diantara pohon, kursi dan meja lengkap dengan piring-piring di atasnya berserakan di tanah.
Perdana Menteri Mark Rutte juga mengungkapkan kesedihannya di Twitter dengan mencuit “doa saya pada seluruh korban dan kerabat dekat mereka. Saya berharap mereka diberi kekuatan.” (Sumber: VOA)
Berita Terkait
-
Antisipasi Kecelakaan Laut, BPBD Lebak Cegah Wisatawan Berenang Di Pantai
-
Bocah 3 Tahun Tertimpa Kaca di Hotel Hilton Bali Resort, Jempol Kaki Patah, Pihak Hotel Tak Bertanggung Jawab
-
Tabrak Mobil Dinas Kebersihan, Pemotor Pekanbaru Luka Parah Dilarikan ke RS
-
Penerangan Jalan Juanda Disebut Minim Hingga Sebabkan Kecelakaan, Kepala UPT PJU: Lampu yang Bermasalah Sudah Diperbaiki
-
Truk Tronton Masuk Jurang Sitinjau Lauik, Sopir Hilang dan Masih Dicari
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Maktour dalam Kasus Kuota Haji: Saksi atau Terlibat?
-
Fitnah Es Gabus Berbahan Spons, DPR Tegaskan Minta Maaf Saja Tak Cukup, Oknum Aparat Harus Disanksi!
-
Perkuat Kerja Sama Pendidikan IndonesiaInggris, Prabowo Panggil Mendikti ke Hambalang
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari