Suara.com - Wakil Ketua Umum Bidang Pemenangan Pemilu DPP PKB Jazilul Fawaid mengatakan, Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin memberikan motivasi kepada Puan Maharani bahwa Ketua DPR RI itu memenuhi persyaratan sebagai calon presiden.
Persyaratan Puan itu, menurut PKB terpenuhi baik dari sisi partai politik maupun jam terbang Puan di dunia politik.
Adapun motivasi Cak Imin kepada Puan itu disampaikan saat Muhaimin mendoakan Puan bisa menjadi presiden, sedangkan wakil presiden ialah Muhaimin.
"Doa-doa terbaik disampaikan Gus Muhaimin. Mbak Puan didoakan sebagai presiden, saya pikir Gus Muhaimin mencontohkan etika berpolitik yang baik bahwa politik itu harus saling mendukung, bukan saling menjatuhkan," kata Jazilul dalam keterangannya dikutip Selasa (27/9/2022).
Menurut Jazilul, bahwa Cak Imin melihat kompetensi menjadi presiden yang dimiliki oleh Ketua DPP PDIP sekaligus putri Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri tersebut.
"Doa Pak Muhaimin bukan doa yang di awang-awang. Jadi Mbak Puan memenuhi syarat untuk menjadi capres. Partainya cukup dan Mbak Puan juga punya pengalaman panjang di politik,” kata Jazilul.
Jazilul menegaskan bahwa etika berpolitik Muhaimin yang saling mendukung, tidak hanya diterapkan saat bertemu Puan. Melainkan doa-doa serupa juga diucapkan Muhaimin saat bertemu rekan koalisinya di Gerindra, yakni Prabowo Subianto.
Jazilul mengatakan doa terbaik juga disampaikan Muhaimin kepada Prabowo. Muhaimin turut mendoakan Prabowo menjadi Presiden, kendati doa yang sama juga terucap untuk Puan.
"Kemarin saat bertemu dengan para santri di Ponpes Tegalrejo, Magelang, Gus Muhaimin juga mendoakan Pak Prabowo sebagai presiden. Inilah etika politik apalagi PDIP dan Gerindra kursinya lebih besar dari PKB," kata Jazilul.
Doa Cak Imin Ingin Jadi Cawapres
Sebelumnya, Cak Imin di hari ulang tahunnya berdoa bisa menjadi calon wakil presiden di Pilpres 2024.
Doa tersebut disampaikan langsung di hadapan Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Puan Maharani usai berziarah bersama ke makam mendiang Taufiq Kiemas di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (25/9/2022).
"Moga-moga doanya terkabul dan saya minimal jadi wakil presiden," ujar Cak Imin disambut gelak tawa Puan dan elite partai PDIP dan PKB.
Cak Imin menyampaikan terima kasih kepada Puan dan elite PDIP yang telah memberikan kejutan di hari ulang tahunnya itu. Salah satu elite PKB sempat melontarkan gurauan kepada Cak Imin yang doanya bergeser dari menjadi calon presiden menjadi calon wakil presiden.
Cak Imin yang mendengar gurauan tersebut langsung memberikan jawaban. Dia hadapan Puan dia mengakui kalau partainya kalah besar.
Berita Terkait
-
Starter Pack Warung Pecel Puan Maharani Buat Publik Skeptis: Kursi Disarungi, Meja Ditaplaki
-
Puan dan Cak Imin 'Wong Cilik' Bertemu di Warung Pecel, Camilan Durian Musang King Jadi Bulan-bulanan
-
Nyelekit Banget, Ini Komentar Ernest Prakasa Tanggapi Puan Maharani dan Cak Imin di Makan Pecel Lele
-
Gelang Mewah Puan Maharani Disorot, Netizen: 'Ratusan Juta itu Kayaknya'
-
Dibanding Puan Maharani, Ganjar Pranowo Lebih Diunggulkan Pemilih Milenial di Pilpres 2024
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Mendagri Dorong Percepatan Relokasi Warga dan Penguatan Tata Ruang Pascabencana Longsor
-
BMKG: Pagi Hari Jakarta Bakal Diguyur Hujan
-
Cegah Risiko Keamanan Pangan, BGN Minta SPPG dan Sekolah Sepakati Aturan Konsumsi MBG
-
Mengenang Capt. Andy: Pilot Senior yang Gugur dalam Tugas, Sosok Loyal dengan Selera Humor Tinggi
-
Baru Tiba dari Luar Negeri, Prabowo Langsung Kumpulkan Menteri di Hambalang
-
Mayat Wanita Membusuk di Kali Pesanggrahan, Suami Histeris di TKP, Ada Apa?
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
-
Badan Geologi Ingatkan Longsor Susulan Masih Mengintai Cisarua, Ini Pemicunya
-
Percepatan Relokasi dan Tata Ruang Aman Jadi Fokus Mendagri Pascabencana
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara