Suara.com - Kawasan Puncak, Bogor menjadi salah satu destinasi favorit untuk menghabiskan waktu libur tahun baru 2023. Tak heran biasanya jalan utama menuju Puncak akan dipadati oleh berbagai kendaraan. Untuk menghindari kemacetan, Anda bisa mencoba jalur alternatif Puncak naik motor terbaru berikut ini.
Menaiki motor menuju Puncak bisa menjadi alternatif agar tidak terjebak kemacetan parah menuju tempat wisata. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan jalur alternatif Puncak naik motor supaya tidak terjebak macet terlebih saat libur tahun baru 2023.
Perlu dipahami, jalur alternatif Puncak ini bisa jadi memiliki jarak yang lebih jauh dari jalur utama. Namun, jalur ini bisa Anda pilih jika tidak ingin terjebak kemacetan panjang di jalur utama.
Berikut Suara.com merangkum beberapa jalur alternatif Puncak naik motor yang bisa Anda pilih.
1. Jatiwangi - Bendungan - Ciawi
Anda bisa melalui jalur alternatif Puncak melewati Jatiwangi menuju ke Bendungan dan melewati Ciawi. Jalur yang ditempuh sejauh 13 kilometer ini bisa menjadi pilihan karena jalan yang lebar mencapai 6 meter.
2. Cigombong/Caringin - Cipaku Kota Bogor
Ada pula jalur alternatif Puncak naik motor lainnya melalui Cigombong atau Caringin kemudian masuk ke Cipaku, Kota Bogor. Bagi wisatawan yang berada di wilayah Sukabumi bisa langsung melewati jalan ini agar bebas macet.
3. Cileungsi - Jonggol - Cariu
Anda juga bisa menuju Puncak dengan melewati jalur alternatif rute Cilengsi menuju Jonggol lalu masuk ke Cariu. Rute ini tergolong cukup panjang mencapai 55 kilometer.
Meski demikian, lebar jalan di rute ini mencapai 8 meter sehingga Anda bisa melaju kendaraan dengan leluasa.
4. Cilember - Jogjogan - Ciburial
Jalur alternatif ke Puncak naik motor yang terakhir adalah melalui Cilember kemudian Jogjogan dan Ciburial. Jalur ini bisa dibilang menjadi jalur favorit karena jarak tempuhnya hanya 8 kilometer saja.
Sebelum memutuskan untuk berangkat liburan ke Puncak saat periode libur tahun baru 2023, pastikan untuk memantau informasi terkini lalu lintas di Puncak. Sebab, biasanya pihak kepolisian akan melakukan modifikasi arus lalu lintas untuk mengurai kepadatan kendaraan.
Modifikasi arus lalu lintas yang biasanya digunakan adalah sistem buka tutup atau satu arah. Oleh karenanya, pastikan untuk mengetahui jadwal modifikasi lalu lintas ini sebelum berangkat liburan tahun baru 2023.
Berita Terkait
-
45 Ucapan Natal dan Tahun Baru untuk Keluarga, Teman dan Pasangan
-
Jelang Tahun Baru, Polda Metro Jaya: Kita Harus Bersihkan Jakarta dari Narkoba
-
4 Resep Bumbu Jagung Bakar, Cocok untuk Acara Tahun Baru 2023
-
Apakah Ada Cuti Bersama Natal 2022? Cek Update Keputusan SKB 3 Menteri
-
Libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Jangan Buru-buru Beli Tiket Pesawat, Simak Jadwalnya!
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Adu Cepat Lawan Maut: Basarnas Terjang 'Bubur Pasir' Cari Puluhan Korban Longsor Cisarua
-
"Saya Mohon Maaf," Ucapan Gibran di Tengah Duka Longsor Maut Bandung Barat
-
2 Polisi Gugur Terhimpit Truk Saat Bertugas Menuju Longsor Cisarua, Kapolri Beri Kenaikan Pangkat
-
Menko PMK Pratikno Soal Longsor Bandung Barat: SAR 24 Jam Cari 83 Korban Hilang
-
Banjir Jakarta: Pramono Sebut Sebagian Sudah Surut, BPBD Ungkap 14 RT Masih Terendam 80 Cm
-
Menteri Trenggono Ikut Presiden ke London dan Davos Sebelum Pingsan, Tapi Besok Sudah Ngantor
-
KPK Bongkar Skema Pemerasan Caperdes Pati, Bupati Sudewo Ditaksir Bisa Kantongi Rp50 Miliar
-
Kronologi Menteri Trenggono Pingsan di Upacara Duka, Suara Debam Bikin Riuh
-
Soal Sengketa Tanah Jimbaran, Ombudsman RI Sebut BPN Bali Patuhi Rekomendasi
-
Hasto Kristiyanto: Satyam Eva Jayate Adalah Benteng Moral PDIP Tegakkan Kebenaran