Suara.com - Politikus Ruhut Sitompul dikenal langganan dalam menuai kontroversi. Terbaru, ia melalui akun Twitternya @ruhutsitompul, menyenggol Anies Baswedan dan Partai NasDem serta menghubungkan kekalahan Kroasia atas Maroko dalam Piala Dunia 2022 dengan kadrun.
"Tolong diingat etika harus dijunjung tinggi dalam berpolitik jadi tidak menghalalkan semua cara," tulis Ruhut melalui akun Twitternya pada Sabtu (17/12/2022).
"Oh akhirnya yg menang Kroasia, Aku kira Maroko yg menang kok bisa ya?" cuit Ruhut pada Minggu (18/12/2022).
"begitulah jgn sampai didukung, kadrun pasti kalah ini fakta ngeri ka’le MERDEKA," sambungnya.
Meski penuh dengan kontroversi, Ruhut Sitompul kerap eksis hingga kini. Profil dan rekam jejaknya pun kian membuat publik penasaran. Untuk itu, simak informasinya di bawah ini.
Profil Ruhut Sitompul
Pemilik nama lengkap Ruhut Poltak Hotparulian Sitompul ini merupakan anak kedua dari empat bersaudara pasangan Humala Sitompul dan Surtani Panggabean. Ia lahir pada 24 Maret 1954 di Medan, Sumatera Utara.
Ruhut Sitompul sempat menuntut ilmu di SMP Immanuel dan SMA WU Yosua Bersubsidi. Ia kemudian melanjutkan pendidikannya di Fakultas Hukum Universitas Padjajaran (Unpad) Bandung dan lulus pada tahun 1979.
Meski namanya mulai dikenal publik setelah memerankan tokoh Poltak si Raja Minyak, sebenarnya Ruhut terlebih dahulu memulai karir sebagai seorang pengacara. Nah, saat menjadi kuasa hukum rumah produksi Starvision, ia ditawari untuk bermain sebagai pemeran pembantu di sinetron yang berjudul Gerhana.
Baca Juga: Celoteh Ruhut Sitompul Pasca Kekalahan Maroko Bikin Publik Geram: Bola Kok Dikaitkan Sama Kadrun?
Peran ikonik ‘Poltak si Raja Minyak’ itu rupanya berhasil menarik perhatian publik. Antusias penonton membuat Ruhut hadir sampai berpuluh-puluh episode. Padahal awalnya ia hanya bermain hingga episode ke 13 saja.
Setelahnya, ia semakin sering muncul di layar kaca dan tercatat pernah membintangi sejumlah sinetron dan beberapa acara televisi. Mulai dari Ngelaba, Ketoprak Humor, hingga James Bono. Ruhut bahkan sempat tampil di film layar lebar seperti Get Merried 2 dan Sajadah Ka’bah.
Rekam Jejak Ruhut Sitompul
Dalam dunia politik, Ruhut Sitompul mengawali kariernya dengan bergabung di Partai Golkar kemudian Partai Demokrat dan kini Partai PDI-P. Rekam jejaknya sebagai politikus memang kerap menuai kontroversi.
Meski begitu, ia justru tetap eksis. Adapun julukan ‘kutu loncat’ dan ‘penjilat’ pun tidak lepas dari Ruhut dalam kariernya sebagai politikus. Sebutan yang pertama diperolehnya karena ia sudah berpindah-pindah partai sampai tiga kali.
Sementara untuk julukan ‘penjilat’ karena ia dikenal sangat setia bahkan berlebihan dalam mendukung sosok yang menjadi pemimpinnya. Namun, keberuntungan nampaknya kerap mengiringi karier politik Ruhut.
Berita Terkait
-
Celoteh Ruhut Sitompul Pasca Kekalahan Maroko Bikin Publik Geram: Bola Kok Dikaitkan Sama Kadrun?
-
Kontroversi Restoran Judes Karen's Diner di Indonesia yang Disebut Salah Konsep, Harusnya Gimana Sih?
-
Ingatkan Anies dan NasDem Soal Etika Berpolitik, Ruhut Sitompul: Jangan Halalkan Semua Cara
-
Elit PDIP Gerah Lihat Anies Baswedan Curi Start Kampanye: Tolong Etikanya!
-
Profil Terbaru Gita Savitri dan Kasus Kontroversialnya
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
PSI Puji Prabowo yang Siap Tanggung Utang Whoosh: Sikap Negarawan Bijak
-
Hindari Jerat Penipuan! Kenali dan Cegah Modus Catut Foto Teman di WhatsApp dan Medsos
-
Mahasiswa Musafir Tewas Dikeroyok di Masjid Sibolga: Kemenag Murka, Minta Pelaku Dihukum Berat
-
KPK Bongkar Modus 'Jatah Preman' Gubernur Riau, Proyek Dinas PUPR Dipalak Sekian Persen
-
Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Hari Ini, Daerah Anda Termasuk yang Waspada? Cek di Sini!
-
Kabar Gembira! Utang BPJS 23 Juta Orang Bakal Lunas, Cak Imin Umumkan Pemutihan Iuran di 2025
-
'Keramat', Nasib Sahroni hingga Uya Kuya Ditentukan di Sidang MKD Hari Ini, Bakal Dipecat?
-
MKD Gelar Sidang Putusan Anggota DPR Nonaktif Hari Ini, Uya Kuya Hingga Ahmad Sahroni Hadir
-
Identitas 2 Kerangka Gosong di Gedung ACC Diumumkan Besok, Polda Undang Keluarga Reno, Ada Apa?
-
Berdayakan UMKM dan Keuangan Inklusif Desa, BNI Raih Outstanding Contribution to Empowering MSMEs