Suara.com - Gong Xi Fa Cai, kalimat ini sering muncul jelang perayaan Tahun Baru Imlek 2023. Namun tahukah kalian, Gong Xi Fa Cai artinya apa?
Kata-kata bahasa mandarin ini sering dikaitkan dengan ucapan selamat Tahun Baru Imlek. Padahal, Gong Xi Fa Cai artinya bukanlah demikian.
Jika Gong Xi Fa Cai bukanlah ucapan selamat Imlek yang tepat, lalu bagaimana yang sesuai? Dalam artikel ini akan dijelaskan tentang hal tersebut termasuk makna filosofi Gong Xi Fa Cai.
Dalam bahasa Mandarin, Gong Xi Fa Cai artinya adalah "semoga kelimpahan kesejahteraan menyertaimu!". Sementara, kalimat selamat tahun baru dalam bahasa Mandarin adalah xin nian kuai le.
Sehingga tidak tepat jika yang kalian maksud untuk memberi selamat Tahun Baru Imlek 2023.
Ucapan gong xi fa cai awalnya kerap diucapkan di Hong Kong. Namun kekinian sering kita dengar di berbagai daerah yang memiliki masyarakat Tionghoa.
Terdapat banyak dialek dalam bahasa Mandarin seperti Kanton, Shanghai, dan Beijing. Makanya kalimat Gong Xi Fa Cai, bisa berbeda pengucapannya di daerah lain.
Warga di wilayah yang berbahasa Kanton lebih suka mengucapkan "Kung Hei Fat Choi" sebagai ganti ucapan "Selamat Tahun Baru".
Baca Juga: Jelang Hari Raya Imlek 2023, Produksi hingga Pentas Barongsai Laris Manis
Filosofi Gong Xi Fa Cai
Ucapan Gong Xi Fa Cai menjadi sebuah harapan yang kuat. Semoga tahun baru Imlek kali ini membawa kesejahteraan bagi orang lain maupun diri kita sendiri.
Dikutip dari Yoursay, Ucapan gong xi fa cai tidak jarang diikuti dengan berbagai tradisi seperti berbagi angpao. Pemberian angpao merupakan wujud nyata agar orang lain mendapatkan kesejahteraan, dan dalam konteks ini kesejahteraan dalam wujud materi.
Tujuan utama kehidupan dalam falsafah Tiongkok adalah mencapai kesejahteraan hidup. Kesejahteraan tersebut dapat diperoleh melalui berbagai cara, dan banyak mazhab filsafat yang memiliki pandangan yang berbeda-beda.
Beberapa ajaran seperti Konfusianisme dan Taoisme mengajarkan bahwa kesejahteraan diperoleh dari perilaku bijak dan penguatan spiritual, sedangkan ajaran materialisme menekankan pada kesejahteraan materi.
Meskipun banyak pandangan yang berbeda, falsafah masyarakat Tionghoa menekankan kepada kesejahteraan bagi sesama, dan Imlek beserta ucapan gong xi fa cai menjadi sebuah rapalan doa untuk mencapai kesejahteraan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah
-
Kajari Magetan Dicopot, Diperiksa Intensif Kejagung Gegara Dugaan Pelanggaran Integritas!