Suara.com - Pria berinisial MRS (20), tertidur pulas di atas pohon sehingga harus dievakuasi petugas Damkar Jakarta Barat di Jalan Tiang Bendera V, Kelurahan Roa Malaka, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, Jumat Pagi (20/1/2023) pukul 08.30 WIB. Dari laporan yang diterima, pria itu berada di bawah pengaruh narkotika.
"Benar, petugas pemadam kebakaran Jakarta Barat berhasil mengevakuasi seorang pengguna narkotika yang tidur di atas pohon," kata Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama, dalam keterangannya, Sabtu (21/1/2023).
Usai proses evakuasi, MRS langsung dibawa ke Puskesmas terdekat untuk mendapatkan pengobatan. Dari sana, dia dibawa ke Polsek Tambora untuk menjalani pemeriksaan.
MRS yang merupakan nelayan Kapal Boat Pencari ikan sebagai Anak Buah Kapal (ABK) mengaku telah mengkonsumsi sabu. Dalam pengakuannya, MRS menyebut, kapal yang ditumpanginya bersandar di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara.
"Karena kapalnya bersandar, pada Jumat (20/1) dini hari sekira pukul 02.30 WIB, MRS membeli sabu dari kenalan lamanya di daerah sekitar Palmerah, dia membeli sabu seharga Rp 250 ribu," papar Putra.
Usai mendapatkan sabu, MRS kemudian mengkonsumsinya hingga habis. Setelahnya, dia MRS pergi ke daerah Royal Penjaringan, Jakarta Utara untuk mencari hiburan dan minum minuman keras.
Dari sana, MRS bermaksud kembali ke daerah Muara Baru tempat Kapal bersandar. Karena masih terpengaruh sabu dan minuman keras, ABK ini akhirnya tersasar hingga ke wilayah Tambora.
"Karena masih terpengaruh narkotika, MRS merasa cemas seperti ada yang mengikutinya. Kemudian Ia memanjat pohon yang berada di Jalan Tiang Bendera V, Roa Malaka, Tambora Jakarta Barat, lalu tertidur pulas," papar Putra.
Hasil tes urin terhadap MRS menjukkan positif sabu. Hingga kini, dia masih berada di Polsek Tambora guna pemeriksaan dan pengembangan lebih lanjut.
Baca Juga: Polisi Bekuk 3 Pengedar Narkoba di Jakbar dan Tangsel, Sita 139,54 Gram Sabu
"Peristiwa ini masih kita lakukan pendalaman, MRS masih kita periksa di Polsek untuk dikembangkan ke bandar Sabunya," tutup Putra.
Berita Terkait
-
Konvoi Bawa Sajam Diduga Mau Tawuran, Polisi Tangkap 11 Pelajar SMA di Kembangan Jakbar
-
Kapolresta Denpasar, Kombes Bambang Yugo Pamungkas Nyatakan Perang Terhadap Narkoba, Krodit?
-
Jelang Imlek, Pemkot Jakbar Bersihkan Wihara Dharma Bhakti di Petak Sembilan
-
Kawasan Pecinan Glodok Diserbu Pembeli Pernak-pernik Imlek
-
Punya Dua Istri Jauh di Kampung, Junaidi Tega Cabuli Bocah 5 Tahun di Kebon Jeruk
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Ancol Donasikan 10 Persen Penjualan Tiket Malam Tahun Baru ke Korban Bencana Sumatra
-
5 RT di Kepulauan Seribu Masih Terendam Banjir Rob Setinggi 20 Cm
-
Dinilai Multitafsir, Pasal Larangan Menghasut Tak Beragama Digugat Mahasiswa ke MK
-
Arus Balik Nataru di Daop 1 Jakarta Masih Padat, Puluhan Ribu Penumpang Tiba di Stasiun Vital
-
Banjir Rob di Jakarta Utara, Pasukan Biru Kerahkan Pompa Mobile di Titik Vital
-
Tiket Kerap Ludes, TIM Umumkan Jadwal Pertunjukan dan Jam Buka Loket Planetarium Terbaru
-
Waspada! Hujan Petir dan Angin Kencang Mengancam Jakarta Siang Ini
-
Ada Penebangan Pohon, Ini Daftar Halte Transjakarta Koridor 8 yang Terdampak
-
RPI Optimistis Jenderal Sigit Wujudkan Transformasi Budaya Polri di Tahun 2026, Ini Alasannya
-
Boni Hargens: Kapolri Sukses Kawal Prabowo-Gibran, Sinyal Transformasi Budaya Polri di 2026