Suara.com - Menyambut perayaan tahun baru Imlek 2023 di tanggal 22 Januari 2023 ini, tentu tidak sedikit yang juga sudah mempersiapkan diri untuk menyambut Cap Go Meh.
Cap Go Meh sendiri bermakna malam ke-15, dan menjadi rangkaian penutup dari acara tahun baru China. Berikut fakta Cap Go Meh yang mungkin Anda belum tahu.
1. Pertama, Mengenai Sejarahnya
Cap Go Meh, dilansir dari berbagai sumber, berawal dari ritual penghormatan kepada Dewa Thai Yi di masa pemerintahan Dinasti Han abad ke-17. acara ini bersifat sakral, dan dilaksanakan secara tertutup di era tersebut. Pelaksanaannya di lingkungan istana dan para raja, jadi benar-benar eksklusif.
Pada masa pemerintahan Dinasti Han berakhir, Cap Go Meh kemudian mulai diperkenalkan kepada masyarakat umum. Tak lama berselang masyarakat secara luas juga turut merayakan Cap Go Meh dengan pesta yang meriah.
2. Punya Makanan ‘Wajib’
Terdapat beberapa makanan ‘wajib’ yang harus disajikan saat Cap Go Meh tiba. Makanan-makanan ini memiliki makna tertentu, sehingga menjadi perwujudan doa dan harapan dari masyarakat yang merayakannya.
Mulai dari mi yang melambangkan doa panjang umur, kemudian lontong Cap Go Meh yang menggantikan yuanxiao, dan berbagai kue serta makanan lain yang memiliki makna beragam sesuai dengan doa masing-masing orang.
3. Tarian Singa
Baca Juga: Nggak Harus Mahal! Ini 4 Ide Hampers Imlek yang Bikin Momen Makin Berkesan
Atau biasa dikenal dengan sebutan tari barongsai, menjadi salah satu hal yang wajib diadakan saat perayaan Cap Go Meh. Diadakan di sepanjang jalan dan berbagai tempat peribadatan, tarian ini juga ternyata sarat makna.
Kehadiran singa dan naga dianggap sebagai cara menolak bala dan kesialan yang mungkin hadir di tahun baru, dan mendatangkan kemuliaan dan rejeki yang berlimpah. Dengan bunyi-bunyian dari alat musiknya, diharapkan roh jahat juga akan hilang dan pergi dari hari-hari di tahun baru ini.
4. Diadakannya Festival Lampion
Cap Go Meh juga identik dengan keberadaan festival lampion. Keberadaan lampion kemudian dianggap sebagai lambang kemakmuran, kebahagiaan, dan kesejahteraan untuk semua orang yang ada di dunia.
Masyarkat Tionghoa juga meyakini dengan diadakannya festival ini, jalan yang ditapaki di masa yang akan datang akan semakin terang sehingga dapat memberikan rezeki berlimpah setiap saat.
5. Cap Go Meh di Indonesia
Berita Terkait
-
5 Potret Artis Rayakan Imlek, Malah Ada yang Lagi di Rumah Sakit
-
Imlek Cerah Tak Turun Hujan, Benarkah Pertanda Buruk?
-
Hukum Menerima Angpao Imlek dalam Islam
-
Dinantikan Suporter PSIS Semarang? Junianto Beri Kabar dan Ucap Selamat: 'Maju Bersama-sama'
-
Tahun Baru Imlek ke 2574, Berharap Ekonomi Tumbuh Pesat
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Menko Yusril Sebut KUHP dan KUHAP Baru Sebagai Penanda Berakhirnya Hukum Pidana Kolonial
-
BNI Dukung Danantara Hadirkan Hunian Layak bagi Korban Bencana di Aceh Tamiang
-
Gigitan Ular Jadi Ancaman Nyata di Baduy, Kemenkes Akui Antibisa Masih Terbatas
-
KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku, Kejagung Tegaskan Siap Laksanakan
-
Jawaban Dasco Setelah Dengarkan Curhat Pilu Bupati Aceh Utara Ayahwa
-
Ciptakan Ruang Aman Pascabencana, 'Zona Anak' Hadir di Aceh Tamiang
-
Tinggi Air Pintu Pasar Ikan Turun, Genangan Rob di Depan JIS Ikut Surut
-
Luka Lama di Tahun Baru: Saat Pesta Rakyat Jakarta Berubah Jadi Arena Tawuran
-
KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku Hari Ini, DPR: Selamat Menikmati!
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet