Suara.com - Proyek sodetan CIliwung Kembali menjadi perhatian sejumlah kalangan belakangan ini. Publik seakan teringat kembali setelah disinggung oleh Presiden Jokowi beberapa waktu lalu lantaran proyek tersebut dilanjutkan oleh PJ Gubernur Heru Budi.
Tak tanggung-tanggung, Presiden turun langsung ke lokasi proyek sodetan tersebut di tiga lokasi sekaligus, yakni di Jalan Otto Iskandar Dinata yang menjadi inlet Kali Ciliwung, Jalan Otista III yang menjadi titik pertemuan kali, dan Kanal Banjir Timur di sisi belakang kampus Trisakti yang menjadi keluaran (outlet) sodetan.
Dalam kesempatan itu, presiden menyebut proyek tersebut telah mangkrak selama 6 tahun atau selama periode kepemimpinan mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Namun kini proyek sodetan kali Ciliwung itu Kembali dilanjutkan plej Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan ditargetkan selesai pada April 2023 mendatang.
"Proyek ini sudah berhenti 6 tahun dan sekarang lanjut lagi, mudah-mudahan selesai pada April 2023. Untuk mengurangi banjir Jakarta, pemerintah telah membangun Bendungan Ciawi dan Sukamahi di hulu sebagai pengendali air ke Jakarta," ujar Jokowi.
Lantas seberapa efektiflkah keberadaan sodetan Kali CIliwung? Apakah proyek tersebut benar sebagai solusi banjir Jakarta?
Terkait hal tersebut, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono ikut angkat bicara ketika ditemui di Proyek Sodetan Kali CIliwung-BKT pada Selasa (24/1/2023).
Menurut dia, pemerintah sudah menggelontorkan dana yang sangat besar untuk mengatasi masalah banjir di Jakarta. Salah satnya adalah untuk Proyek Sodetan Kali CIliwung yang menelan biaya hingga Rp1,2 triliun.
Menurut dia, proyek ini menjadi mahal karena pembangunan terowongan dengan diameter 4 meter dan dipasang beton di tiap sisinya.
Baca Juga: Jokowi Sebut Proyek Sodetan Ciliwung Mangkrak 6 Tahun, Anies: Alhamdulillah...
Ia menjelaskan, sodetan ini akan menahan debit air di wilayah tengah Jakarta, karena posisinya ada di antara aliran sungai Ciliwung dari wilayah TB Simatupang dan Manggarai.
"Sehingga sebelum masuk Manggarai masuk sini dulu pada saat hujan tinggi," ujarnya.
Efektifkah Sodetan Kali CIliwung?
Meski sudah direncanakan dengan matang dan memakan biaya yang tak sedikit,Menteru PUPR Basuki Hadimuljono mengakui kalau proyek sodetan Kali Ciliwung belum tentu bisa mengatasi masalah banjir di Jakarta pada 2023 ini.
Namun untuk jangka panjang, ia optimis Sodetan Ciliwing ini bisa mengurangi banjir di Jakarta secara signifikan jika dikolaborasikan dengan sejumlah program penaggulangan banjir Jakarta lainnya.
Dalam Rencana Induk Sistem Pengendalian banjir Jakarta dari hulu ke hilir, proyek ‘anti banjir’ Jakarta tak hanya Sodetan Ciliwung, tapi juga ada Bendungan Ciawi dan Sukamahi, pembangunan pompa air di Ancol Sentiong, normalisasi 12 kali di Jakarta serta tanggul pantai dan muara sungai di Jakarta sepanjang 46,3 kilometer.
Berita Terkait
-
Zikir Bareng Bobby Nasution, 'Bisikan' Prabowo: Jangan Mau Diadu Domba
-
Pasca Surya Paloh Temui Jokowi di Istana, Anies Undang Koalisi Perubahan ke Rumahnya!
-
NasDem Ungkap Hasil Pertemuan Jokowi-Surya Paloh Di Istana, Ini Yang Dibahas
-
Dua Elite Parpol ProPemerintah Bongkar Kebiasaan Jokowi Saat akan Lakukan Rehuffle
-
Ojol Demo Tolak ERP di Jakarta, Heru Budi Tak Banyak Komentar: Masih Jauh
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Sadis! Pembunuh Guru di OKU Ternyata Mantan Penjaga Kos, Jerat Leher Korban Demi Ponsel
-
Gebrakan Menhan-Panglima di Tambang Ilegal Babel Dikritik Imparsial: Pelanggaran Hukum, Tanda Bahaya
-
Otak Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ternyata Mantan Karyawan, Dendam Pribadi Jadi Pemicu
-
Dari IPB hingga UGM, Pakar Pangan dan Gizi Siap Dukung BGN untuk Kemajuan Program MBG
-
Menhaj Rombak Skema Kuota Haji: yang Daftar Duluan, Berangkat Lebih Dulu
-
Isu Yahya Cholil Staquf 'Dimakzulkan' Syuriyah PBNU, Masalah Zionisme Jadi Sebab?
-
Siap-siap! KPK akan Panggil Ridwan Kamil Usai Periksa Pihak Internal BJB
-
Bukan Tax Amnesty, Kejagung Cekal Eks Dirjen dan Bos Djarum Terkait Skandal Pengurangan Pajak
-
Menhaj Irfan Siapkan Kanwil Se-Indonesia: Tak Ada Ruang Main-main Jelang Haji 2026
-
Tembus Rp204 Triliun, Pramono Klaim Jakarta Masih Jadi Primadona Investasi Nasional