Suara.com - Sungguh beruntung nasib Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono, sebab dirinya kini dapat mempertahankan jabatannya meski dirinya diterpa isu harta kekayaan yang kerap dipamerkan oleh anggota keluarganya.
Nasib Andhi berbeda dengan segelintir pejabat lainnya yang kedapatan doyan flexing alias pamer harta seperti Rafael Alun Trisambodo dan lainnya yang kini dicopot dari jabatannya.
Berkaca dari penjelasan Juru Bicara Kementerian Keuangan, Yustinus Prastowo, Andhi batal dicopot gegara Inspektorat Jenderal Kementerian Keuangan masih menunggu bukti-bukti dokumen atau berkas yang akan diusulkan untuk dapat diperiksa. Andhi juga dinilai kooperatif saat penyelidikan berlangsung.
“Alasan ini karena permintaan keterangan pertama ya, kami kemarin berpandangan untuk dapat minta keterangan saat ada tugas ke Jakarta. Tapi nanti selanjutnya coba kami cek ke Itjen keputusan selanjutnya seperti apa," terang Yustinus.
Rafael Alun Trisambodo dan pejabat lainnya yang dicopot dari jabatannya
Rafael Alun Trisambodo terekspos ke publik gegara ulah sang anak, Mario Dandy yang menghajar sosok David Ozora hingga terkapar tak sadarkan diri pada Februari lalu.
Buntut kasus ini, terungkap bahwa Rafael punya harta kekayaan dalam jumlah yang tak wajar. Sang anak juga gemar flexing kendaraan mewah seperti Jeep Rubicon dan moge Harley Davidson yang dibanderol dengan harga ratusan juta hingga miliaran rupiah.
Hal ini membuat Rafael diperiksa Kementerian Keuangan, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK)
Tak cukup di situ, jabatan Kepala Bagian Umum Kanwil DJP Jakarta Selatan II terpaksa harus dicopot langsung oleh sang Menteri Keuangan, Sri Mulyani berkat kasus Mario serta harta kekayaaannya yang jauh dari kata wajar.
Baca Juga: Harga Koleksi Barang Mewah Anak Sekda Riau SF Hariyanto Bikin Melongo
Eko Darmanto - Kepala Kantor Bea Cukai Yogyakarta
Kepala Kantor Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto juga tak semujur Andhi Pramono.
Adapun Eko sempat menuai amarah publik gegara dirinya punya hobi flexing. Bahkan Eko kerap memamerkan pesawat Cessna melalui media sosial.
Tak ayal, Eko punya harta yang tak kalah fantastis dengan Rafael yakni Rp15.739.604.391. Namun, Eko juga berutang dalam jumlah jumbo sebesar Rp9.018.740.000, sehingga jumlah harta kekayaannya sebesar Rp6.720.864.391.
Esha Rahmansah Abrar dan Sudarman Harjasaputra
Tak hanya pejabat dalam lingkup Kementerian Keuangan, ada beberapa pejabat dari instansi lainnya yang turut ikut terseret gelombang tereksposnya hidup mewah para pejabat publik.
Berita Terkait
-
Harga Koleksi Barang Mewah Anak Sekda Riau SF Hariyanto Bikin Melongo
-
Akibat Istri Suka Pamer, Sudarman Harjasaputra Dicopot Dari Jabatan Kepala BPN Jaktim
-
CEK FAKTA: Rafael Alun Sewa Dua Jenderal, Beking Mario Dandy Tersangka Penganiaya David! Benarkah?
-
Teka-teki Siapa Sosok Pejabat yang Identitasnya Dirahasiakan KPK Usai Klarifikasi LHKPN
-
Gaya Hidup Mewah Sang Istri Jadi Sorotan, Kabareskrim Komjen Agus Andrianto Tak Lapor LHKPN Sejak 2016
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak
-
12 Aparat Hukum Diduga Perkosa Seorang Ibu di Papua, Saksi Mata Ungkap Kronologi Pilu