Suara.com - Kasus pencemaran nama baik yang melibatkan pengacara Razman Arif Nasution kini memasuki babak baru. Razman kini resmi jadi tersangka dalam kasus ini.
Status Razman sendiri tercantum di dalam surat nomor S.Tap/63/III/REs.1.14./2023/Dittipidsiber tanggal 31 Maret 2023.
Kasus pencemaran nama baik ini dilaporkan oleh pengacara kondang, Hotman Paris pada Mei 2022 lalu. Hal ini sempat menjadi perbincangan karena keduanya kerap kali saling sindir.
Perjalanan kasus dari awal
Kasus pencemaran nama baik ini bermula ketika Razman diketahui menuduh Hotman mengambil kliennya, yaitu dokter kecantikan viral dokter Richard yang memiliki usaha klinik kecantikan paling besar di Indonesia.
Sebelumnya, dokter Richard Lee diketahui menggunakan jasa Razman untuk menyelesaikan masalah hukum yang dihadapinya.
Namun, kedekatan Richard dan Hotman membuat Razman geram. Razman menuduh Hotman dengan sengaja mengambil kliennya. Padahal, Hotman sendiri mengaku tidak mengenal Razman dan tidak berniat mengambil dokter Richard untuk menjadi kliennya.
"Awal perselisihan gue itu, dia (Razman) curiga karena dia dipecat oleh dokter Richard. Dia kira gue rebut Richard dari klien dia" ungkap Hotman saat itu.
Hotman pun mengaku dirinya sedang ingin menanam saham di usaha klinik milik dokter Richard.
"Saya itu mau bergabung ke klinik skincarenya Richard Lee. Saya pun sekarang ikut pegang saham dia (klinik kecantikan dokter Richard" ucap Hotman.
Hotman yang geram dan berang karena dituduh tidak benar oleh Razman pun tak main-main. Ia memutuskan mengambil langkah hukum dengan melaporkan Razman atas dasar pencemaran nama baik.
Razman yang mengetahui hal tersebut sempat mengajak Hotman Paris berdamai dan berdiskusi, namun hal ini ditolak mentah-mentah oleh Hotman karena berkas laporan sudah masuk ke tahap penyidikan.
Kasus Razman dan Hotman ini semakin memanas saat Razman membela mantan asisten Hotman bernama Iqlima Kim yang mengaku dilecehkan oleh Hotman. Tak tanggung-tanggung, Hotman pun juga melaporkan Iqlima atas kasus pencemaran nama baik.
Razman terus mencoba menempuh jalur damai, namun lagi-lagi Hotman masih teguh pendiriannya karena merasa dikhianati akibat perkataan Razman. Proses laporan hingga penetapan Razman sebagai tersangka pun memakan waktu hingga 10 bulan.
Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan pun membenarkan bahwa Razman sudah ditetapkan sebagai tersangka sejak 31 Maret 2023 lalu.
Berita Terkait
-
Razman Nasution Resmi Tersangka, Hotman Paris Beri Sindiran Menohok!
-
Razman Nasution Jadi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik, Hotman Paris Beri Sindiran: Ayo Berkarya, Jangan Nyinyir!
-
Usik Kehidupan Hotman Paris, Razman Arif Nasution Kini Jadi Tersangka
-
CEK FAKTA: Raffi Ahmad Susul Rafael Alun Jadi Tersangka Kasus Pencucian Uang, Benarkah?
-
Razman Nasution Resmi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik Hotman Paris
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Satu Abad NU, Gus Yahya: Persatuan Menguat Usai Dinamika yang Hebat
-
Menhan Ungkap Pertemuan Prabowo dan Tokoh Oposisi: Apa yang Dibahas?
-
Risiko Matahari Kembar di Tubuh Polri, Mengapa Kapolri Pilih Mundur Ketimbang Jadi Menteri?
-
Aktivis 98 Kritik Pernyataan 'Titik Darah Penghabisan' Kapolri: Siapa yang Mau Dihadapi?
-
Geger! Jutaan Dokumen Rahasia Jeffrey Epstein Dirilis, Nama Donald Trump Muncul 5.300 Kali
-
Diterpa Isu Reshuffle, Pratikno Tegas Bantah Siapkan Surat Pengunduran Diri
-
Kemenkes: Gas N2O yang Muncul di Kasus Lula Lahfah Punya Aturan Ketat
-
Pengamat: Dasco Kini Jadi 'Buffer Power' Presiden, seperti Taufiq Kiemas dan Yenny Wahid Dulu
-
KPK Segera Tahan Gus Yaqut dan Gus Alex usai Audit Kerugian Negara Rampung
-
Rhenald Kasali: Kita Hidup di Abad Ketidakpastian, Saat Perasaan Menggerakkan Dunia Digital