Suara.com - Seorang karyawati yang bekerja di Cikarang mengungkapkan pengakuan bahwa dirinya pernah diajak ke hotel oleh sang atasan demi perpanjang kontrak. Pengakuan lengkap karyawati di CIkarang diajak ke hotel demi perpanjang kontrak tersebut bisa Anda lihat di artikel singkat ini.
Hal ini terungkap beberapa waktu yang lalu dan menjadi ramai di media sosial karena seseorang mengungkapkan, salah satu syarat perpanjangan kontrak di tempatnya bekerja adalah dengan mau diajak ke hotel oleh pihak atasan di perusahaan. Tanpa mengiyakan ajakan ini, kemungkinan kontrak tidak diperpanjang akan semakin besar.
Pengakuan Korban
Korban berinisial AD, menyebutkan bahwa ia mendapatkan ajakan untuk staycation ke hotel oleh atasannya. Atasan ini berposisi sebagai manajer di perusahaan tempatnya bekerja. Atasan tersebut sudah mengajukan ajakan ke hotel sejak enam bulan lalu.
Ajakan dilakukan hampir setiap hari, melalui pesan singkat yang dikirimkan padanya. Pesan singkat yang dikirimkan ini tidak membahas pekerjaan, namun justru berisi pertanyaan tentang kabar hingga ajakan untuk jalan berdua.
Perlakuan tak wajar ini bahkan sudah dimulai ketika dirinya baru beberapa hari bekerja di perusahaan tersebut, yakni pada November 2022. Diawali dengan teks perkenalan, kemudian pesan yang dikirimkan mulai mengarah ke ajakan pergi berdua melalui WhatsApp.
Mulanya ajakan ini disikapi dengan santai, AD juga ingin mengajak serta teman-temannya. Namun demikian oknum manajer tersebut selalu menolak. Ajakan yang gagal ini kemudian berujung pada ancaman pada kontrak kerja dari AD
Ancaman yang dikeluarkan adalah bahwa kontrak kerja yang dimilikinya tidak akan diperpanjang. Tidak lama setelah ancaman dilayangkan, oknum tersebut mengirimkan foto kamar hotel disertai pesan agar AD datang ke lokasi yang dimaksud.
Terakhir AD melakukan penolakan dengan mengungakpan bahwa AD tidak bisa jalan berdua, sang oknum atasan naik pitam dan nomor WhatsApp milik AD kemudian diblokir. Padahal kala itu AD masih bekerja di perusahaan tersebut.
Baca Juga: Pengakuan Karyawati Cikarang, Manajer Minta Dituruti Hawa Nafsunya di Hotel atau Dipecat
Mendapat Perhatian Anggota DPR RI
Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Obon Tabroni, kemudian mengungkapkan bahwa dirinya akan terus mendampingi pekerja maupun buruh perempuan yang rentang diperlakukan semena-mena. Ia mengajak para korban untuk berani berbicara ketika mendapatkan perlakuan demikian, agar ke depan kondisi kerja yang dijalani menjadi lebih kondusif.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
-
Ada 4 Perusahaan di Cikarang Diduga Lecehkan Karyawati Demi Kontrak Kerja, Siapa Saja?
-
Izin Perusahaan yang Lecehkan Karyawati di Cikarang Terancam Dievaluasi hingga Dicabut
-
Tolak Ajakan 'Bobo' di Hotel, Ancaman Bos ke Karyawati di Cikarang: Ya Sudah Kamu Habis Kontrak Saja, Janji Kamu Palsu
-
Cegah Kekerasan Seksual di Tempat Kerja, Puan: Relasi Kuasa Bisa Diputus dengan Penerapan UU TPKS
-
Pengakuan Karyawati Cikarang, Manajer Minta Dituruti Hawa Nafsunya di Hotel atau Dipecat
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Sempat Putus Asa, Pasangan Pengantin Ini Tetap Gelar Resepsi di Tengah Banjir
-
PLN Terus Percepat Pemulihan Kelistrikan Aceh, 6.432 Desa Telah Kembali Menyala
-
Presiden Prabowo Bertolak ke Inggris dan Swiss, Akan Bertemu Raja Charles III dan Hadiri WEF
-
Data Manifes dan Spesifikasi Pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport
-
Menang Lelang Gedung Eks Kantor Polisi di Melbourne, IMCV Akan Bangun Pusat Dakwah Indonesia
-
Atasi Banjir Jakarta, Dinas SDA Kerahkan 612 Pompa Stasioner dan Ratusan Pompa Mobile
-
Cuaca Buruk dan Medan Terjal Hambat Pencarian Pesawat ATR Hilang di Maros
-
Hujan Semalaman, 29 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir
-
Jaring Aspirasi Lewat Media Kreatif, Baharkam Polri Gelar Festival Komik Polisi Penolong
-
Hujan Deras Kepung Jakarta, 48 RT Masih Terendam Banjir Hingga Minggu Siang