Suara.com - Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda berharap polemik mengenai Jakarta International Stadium atau JIS segera dihentikan. Solusinya kekinian hanya satu, yakni menyerahkan sepenuhnya penilaian JIS kepada FIFA.
Menurut Huda, hanya FIFA yang layak menilai JIS sudah sesuai standar atau belum dan butuh perbaikan karena ada sejumlah catatan atau tidak. Bukan institusi lainnya, termasuk PSSI.
"Kita kembalikan ke FIFA karena FIFA yang punya hak mutlak menentukan ini stadion perlu direnovasi, memenuhi standar atau tidak, itu yang pertama. Yang kedua, saya setuju PSSI tidak perlu bikin opini begitu," kata Huda di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (9/7/2023).
Huda menekankan agar secepatnya PSSI dapat mengundang FIFA untuk melakukan pengecakak langsung terhadap kondisi JIS.
"Secepatnya PSSI ngundang FIFA duduk bersama, mau pakai dokumen yang tahun 2022 atau mau ada opini baru terhadap JIS," ujar Huda.
Huda justru meminta PSSI untuk fokus menyiapkan Timnas U-17 untuk menyongsong gelaran Piala Dunia U-17, ketimbang terus berpolemik mengenai JIS.
"Saya kira perlu di ekspos terus gimana persiapan Timnas kita, bagaimana kesiapan stadion di luar JIS dan seterusnya dan seterusnya karena waktunya tinggal sebentar," ujar Huda.
Saling Menyalahkan
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengajak agar publik sepak bola Indonesia tidak saling menyalahkan soal polemik Jakarta International Stadium (JIS).
"Ini bukan salah-salahan, kita mau supaya ini lolos termasuk stadion-stadion yang ada di Jawa Barat atau Surabaya. Contoh, Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya sudah lolos U-20, tapi tiba-tiba dipakai main dan rusak,” ujar Erick Thohir, dikutip dari laman Instagram @timnas.mania, Kamis (6/7).
Menurutnya yang paling penting adalah melakukan upaya perbaikan terhadap titik-titik kerusakan yang ada di JIS.
“Titik-titik kerusakan itulah nanti mesti diperbaiki,” lanjutnya.
Selanjutnya pria yang akrab disapa Etho tersebut juga menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan perbaikan terhadap stadion yang akan digunakan venue Piala Dunia U17.
"Nah, itulah saya bilang sebelum FIFA datang kita bagusin dulu nih lapangan. Yang mau didorong ada enam sampai delapan stadion," sambung Erick.
Sebelumnya, Erick Thohir bersama Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono dan PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi melakukan pengecekan terhadap JIS.
Berita Terkait
-
Lucu! Faizal Assegaf Heran Presiden Jokowi Terseret Kasus BTS Tapi Malah Rumput JIS yang Disalahkan: Monggo Diobrak-abrik
-
Kasihan Ketum PSSI Erick Thohir, Bukan Hanya Diwarisi Utang Rp100 Miliar, Tapi Juga Dapat Ancaman Begini
-
Kaget Dengar Jumlah Anggaran Renovasi JIS, Erick Thohir: Nggak Ada Renovasi Rp5 Triliun...Banyak Penyebar Hoaks
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Usai Bermalam di IKN, Prabowo Tinjau Progres Pembangunan Ibu Kota Nusantara
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
Tunanetra Terjatuh ke Selokan Usai Gunakan Transjakarta Cares, Manajemen Janji Evaluasi Layanan
-
SBY: Matahari di Partai Demokrat Hanya Satu, Mas AHY
-
Jakarta Belum Kering dari Banjir, BMKG Kembali Terbitkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air