Suara.com - Sosok Camat Gajahmungkur Ade Bhakti Ariawan kini harus rela dimutasi diduga karena konten nasi goreng. Wali Kota Semarang Gevearita Gunaryanti Rahayu melakukan rotasi dan mutasi beberapa perangkat daerah pada Selasa, 1 Agustus 2023.
Salah satu pejabat yang berimbas dalam rotasi tersebut yakni Ade Bhakti yang dimutasi ke posisi sekretaris pemadam kebakaran atau Damkar Kota Semarang.
Publik kini berasumsi bahwa Ade Bhakti dicopot gegara konten candaan soal program lomba masak nasi goreng khas Mbak Ita. Adapun Ita merupakan sapaan akrab bagi Wali Kota Semarang.
Profil dan rekam jejak Ade Bhakti: Pejabat nyambi konten kreator
Ade Bhakti merupakan salah satu pejabat daerah yang kondang di Semarang. Selain berkarier di bidang pemerintahan, Ade juga merupakan seorang konten kreator.
Ia kerap mengunggah berbagai konten melalui akun Instagram pribadinya @adebhakti, salah satunya yakni konten 'Nasi Goreng Mbak Ita' yang sempat viral nan kontroversial.
Pria kelahiran Semarang, 30 Mei 1987 ini sebelum berkarier menempuh pendidikan di program S1 Ilmu Hukum Universitas Darul Ulum Islamic Centre Sudirman Semarang.
Ade lanjut studi ke jurusan Magister Administrasi Publik di Universitas 17 Agustus 1945 Semarang.
Sebelum menjabat sebagai Camat Gajahmungkur, Ade menjajal jabatan Kabid Kesenian Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Semarang.
Baca Juga: Camat Gajahmungkur Semarang Dimutasi Gara-Gara Nasi Goreng, Nyindir Mbak Ita?
Gemar otomotif dan tersohor di dunia maya
Ade memperoleh ketenaran dari mengunggah video menghibur melalui akun media sosial pribadinya.
Akun Instagram Ade berhasil menghimpun 150 ribu pengikut. Sementara di akun TikToknya, ia memiliki lebih dari 300 ribu pengikut.
Konten yang diunggah oleh Ade bermacam ragamnya, namun mayoritas membahas tentang otomotif. Sebab, Ade memiliki hobi yakni berkelana menggunakan kendaraan trail ke berbagai daerah di Indonesia.
Ade respons soal isu nasi goreng
Ade kini merespon enteng soal dirinya dimutasi. Menggunakan akun Instagram pribadinya, Ade bergurau terkait dirinya kini menjadi pejabat Damkar.
Berita Terkait
-
Camat Gajahmungkur Semarang Dimutasi Gara-Gara Nasi Goreng, Nyindir Mbak Ita?
-
Heboh Camat Dimutasi Diduga Gegara 'Ledek' Nasi Goreng Walikota, Banjir Dukungan Warganet: Tombol Anti Banteng
-
Duduk Perkara Camat Gajahmungkur Dimutasi Walkot Semarang, Benarkah karena Nasi Goreng?
-
Dibalik Pencopotan Camat Gajahmungkur yang Viral, Ini Cerita Adhe Bakti Soal Konten 'Nasi Goreng'
-
Resep Nasi Goreng Sederhana untuk Anak Kos, Bahan Murah dan Mudah Didapatkan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting