Suara.com - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya akan melaksanakan Operasi Zebra 2023 yang digelar selama 14 hari. Simak jadwal Operasi Zebra 2023 berikut ini.
Apa Itu Operasi Zebra?
Operasi Zebra merupakan kegiatan yang dilakukan oleh Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk melakukan pemeriksaan surat-surat mengemudi (SIM, STNK) yang dimiliki oleh para pengendara motor dan motor, lalu menindak pelanggaran lalu lintas.
Operasi Zebra Jaya akan dimulai pada hari ini Senin, 18 September 2023 hingga tanggal 1 Oktober 2023. Operasi tersebut guna meningkatkan kenyamanan dan keselamatan saat berkendara.
Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Suyudi Ario Menjelaskan, dalam menjalankan Operasi Zebra tahun ini polisi yang bertugas akan lebih mengedepankan sikap edukatif dan persuasif serta humanis yang didukung penegakan hukum lalu lintas secara elektronik, baik statis maupun "mobile".
Jenis-Jenis Pelanggaran Operasi Zebra 2023
Pada pelaksanaan Operasi Zebra 2023 kali ini, akan ada 15 pelanggaran yang menjadi sasaran petugas saat di lapangan, yaitu sebagai berikut:
- Pengendara atau pengemudi roda empat atau roda dua yang melawan arus lalu lintas.
- Pengendara atau pengemudi di bawah pengaruh alkohol/mabuk
- Pengendara atau pengemudi menggunakan HP saat mengemudi di jalan.
- Pengendara atau pengemudi yang tidak menggunakan helm SNI.
- Pengendara atau pengemudi roda empat yang tidak menggunakan sabuk keselamatan (seatbelt).
- Pengendara atau pengemudi melebihi batas kecepatan yang telah ditentukan.
- Pengendara atau pengemudi roda dua yang berboncengan lebih dari satu orang.
- Pengendara atau pengemudi di bawah umur yang tidak memiliki Surat Ijin Mengemudi (SIM).
- Kendaraan roda dua, roda empat atau lebih yang tidak memenuhi syarat layak jalan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
- Kendaraan bermotor roda dua, roda empat atau lebih yang tidak memiliki Surat Tanda Nomor Kendaraan atau STNK.
- Melanggar atau melewati marka jalan.
- Kendaraan roda dua, roda empat atau lebih yang perlengkapannya tidak sesuai standar.
- Kendaraan bermotor yang memakai rotator bukan peruntukannya.
- Penertiban kendaraan roda empat yang memakai plat nomor rahasia atau plat nomor palsu.
- Penertiban pengendara atau pengemudi yang parkir liar.
Itulah 15 pelanggaran yang akan menjadi sasaran Polisi Lalu Lintas dua minggu ke depan dalam Operasi Zebra 2023. Pastikan Anda segera lengkapi surat-surat kendaraan Anda dan patuhi rambu lalu lintas agar tidak kena tilang saat di jalan.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta