Suara.com - Korban penipuan tiket konser Coldplay, Alika Nurul Indah mengaku lebih memilih uangnya dikembalikan ketimbang memenjarakan tersangka penipuan tiket konser Coldplay, Ghisca Debora Aritonang.
Bagi Alika, mengembalikan uang lebih penting karena kerugian yang diderita olehnya bukan sepenuhnya uangnya. Alika sendiri merupakan reseller tiket Coldplay yang menjadi korban tipu daya Ghisca.
"Mungkin emang ini hukuman setimpal buat dia, tapi aku lebih mau uang aku kembali. Karena itu kan bukan uang pribadi aku, tapi uang orang yang udah kecewa karena nggak bisa nonton konser," kata Alika di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023).
Alika sendiri mengaku sempat berkomunikasi dengan Ghisca saat di kantor polisi. Saat itu Alika mengaku sempat berbicang usai menjalani BAP sebagai saksi.
"Pas kemarin aku di BAP sebagai saksi, ketemu sama dia. Sempat ngobrol, saya tanya kenapa, dia bilang cuma maaf dan bilang bakal refund, udah gitu aja," ujar Alika.
Saat ini, lanjut Alika, dirinya mengaku telah mengutus kuasa hukumnya untuk meminta jaminan kepada Ghisca. Hal itu agar Ghisca menanggung seliruh kerugian yang telah diperbuatnya.
Sedangkan di sisi lain, Alika dengan berat hati menalangi pengembalian uang kepada para korban yang memesan tiket melalui dirinya.
Sel tahanan, menurut Alika merupakan tempat nyaman bagi Ghisca. Sementara dirinya terus dicari-cari orang karena menjadi reseller tiket palsu yang dijanjikan Ghisca.
"Jadi ada beberapa yang sudah aku refund sekitar Rp 200 jutaan pakai uang pribadi aku," kata Alika.
Atas kejadian ini, Alika mengaku kapok menjadi reseller tiket konser. Kedepan ia tidak akan mau menjadi reseller tiket meski keuntungannya mengiyurkan.
"Kapok, ini udah ending-nya dari aku jualan tiket," tutur dia.
Awal Pertemuan
Kali pertama Alika bertemu Ghisca saat war tiket Coldplay oada bulan Mei 2023 lalu. Saat itu, Alika mengenal Ghisca lantaran Ghisca merupakan sahabat dari temannya.
Saat itu, ia tertarik dengan hal yang dilakukan Ghisca, yakni menjadi resller tiket konser lantaran keuntungan yang menggiurkan.
Alika kemudian mencoba peruntungan setelah ngobrol intens dengan Ghisca. Total sudah 238 tiket berbagai kategori, yang dibeli Alika dari Ghisca untuk dijual kembali.
Berita Terkait
-
Kronologi Ghisca Debora Tipu Korban Konser Coldplay hingga Rp5 Miliar, Gandakan 39 Tiket jadi 2.268
-
5 Fakta Kasus Penipuan Tiket Konser Coldplay, Sudah Menetapkan Ghisca Debora Aritonang Sebagai Tersangka
-
Penipuan Tiket Konser Coldplay, Polisi Dalami Aliran Uang Hasil Kejahatan Tersangka Ghisca Debora hingga ke Belanda
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
DPR Minta Perbaikan Infrastruktur Pascabencana Jangan Sampai Sia-sia Akibat Lingkungan Tak Terurus
-
Ahok Bongkar Rahasia Pertamina: Nego Minyak di Lapangan Golf, Lebih Murah dari Klub Malam
-
Mendes PDT: 29 Desa di Sumatra Hilang Akibat Banjir, Beberapa Berubah Jadi Sungai
-
Wamenkes Ungkap Kondisi Menyedihkan di Indonesia Akibat Kanker Serviks: 50 Persen Pasien Meninggal
-
Penghitungan Kerugian Negara Kasus Haji Tahap Final, KPK Bakal Tahan Gus Yaqut dan Gus Alex
-
Geger di Blitar, Menantu Perempuan Tega Tusuk Leher Mertua, Jasad Ditemukan Anak Kandung
-
BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat di Jawa hingga Nusa Tenggara dalam Sepekan ke Depan
-
'Polda Harus Proses 2 Tuyul', Roy Suryo Tertawa Ngakak Dilaporkan Eggi Sudjana ke Polisi
-
Harga Daging Sapi di Jakarta Tembus Rp150 Ribu, Pemprov DKI Pasang Badan Lewat Pasar Murah
-
Ketua Komisi V DPR: Longsor Cisarua Mengejutkan, Seperti Petir di Siang Bolong