Suara.com - Ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep yang juga anak Presiden Joko Widodo serta adik dari cawapres 02, Gibran Rakabuming Raka buka suara perihal hasil Pilpres 2024.
Kaesang dalam pernyataan resmi di Kantor DPP PSI, Jakarta, Jumat (16/2) memberikan ucapan selamat kepada paslon 02, Prabowo-Gibran yang unggul dalam hitung cepat (quick count) Pilpres 2024.
“Izinkan saya juga mengucapkan selamat buat Pak Prabowo dan Mas Gibran dimana sekarang sudah memenangi pilpres versi quick count," ucapnya seperti dikutip dari Antara.
Namun, Kaesang masih menunggu hasil rekapitulasi penghitungan suara oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI. “Kita juga harus menunggu lah untuk hasil rekapitulasi langsung dari KPU,” tambahnya.
Kaesang juga mengucapkan selamat kepada masyarakat Indonesia yang akan memiliki pemimpin baru pada Oktober 2024.
“Saya juga berterima kasih kepada penyelenggara pemilu yang sudah bekerja sangat baik dalam pemilu kali ini,” sambung Kaesang.
Sebelumnya, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie lebih dahulu memberikan ucapan selamat kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka atas pencapaian mereka yang unggul dalam hitung cepat
"Meski bukan hasil resmi, hitung cepat semua lembaga survei menyebut pasangan Pak Prabowo dan Mas Gibran sebagai pemenang Pilpres 2024 dalam sekali putaran. Untuk itu, kami mengucapkan selamat," katanya.
Grace mengatakan kemenangan itu berdasarkan atas ide keberlanjutan dan menjadi bukti kepuasan rakyat terhadap hasil kerja Presiden Joko Widodo.
Baca Juga: Sirekap Bermasalah, Aria Bima PDIP Peringatkan KPU-Bawaslu: Jangan Main-main!
"Ini merupakan kemenangan atas ide keberlanjutan, menjadi bukti bahwa rakyat sangat percaya dan puas dengan kerja-kerja Pak Jokowi selama dua periode," ucap Grace.
Dia juga mengatakan bahwa keunggulan pasangan calon Prabowo-Gibran di hitung cepat menjadi bukti bahwa hasil kerja Jokowi diterima oleh rakyat.
"Hasil hitung cepat hari ini menjadi bukti tak terbantahkan bahwa kerja-kerja Pak Jokowi sangat diterima rakyat. Pak Prabowo dan Mas Gibran akan melanjutkan itu semua," jelasnya.
Berita Terkait
-
Sirekap Bermasalah, Aria Bima PDIP Peringatkan KPU-Bawaslu: Jangan Main-main!
-
Ramai Dugaan Kecurangan Pilpres 2024, Mahfud MD: KPU Selalu Salah di Mata yang Kalah
-
Foto Bareng Pendukung Paslon 02, Casing HP Selvi Ananda Ditaksir Tembus Rp7 Juta
-
Pilpres 2024 Masuk Penghitungan Suara, Iwan Fals Comeback Singgung Politik Uang
-
Titiek Soeharto dan Selvi Ananda Sama-sama Nikah dengan Adat Solo, Begini Pesona Potretnya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
Terkini
-
Tegas! 13 Calon Petugas Haji Dipulangkan Saat Diklat karena Indisipliner dan Manipulasi Data
-
Rocky Gerung Bongkar Demokrasi Penuh Pencitraan, Singgung Kultus Individu dan Dinasti
-
Polisi Setop Penyelidikan Kasus Guru di Tangsel, Dugaan Kekerasan Psikis Tak Terbukti!
-
Film Lisa BLACKPINK Kantongi Izin Mabes Polri, Syuting Lintas Wilayah hingga Maret
-
Trump Turunkan Prioritas Energi Bersih: Apakah Proyek CCS Indonesia Terpengaruh?
-
Kunjungi Korban Banjir Pemalang, Wamensos Agus Jabo Ingatkan: Potensi Bencana Hingga April
-
Penuhi Panggilan KPK, Gus Yaqut: Saya Dipanggil untuk Saksi Gus Alex
-
Jokowi Turun Gunung, Bakal Pidato Perdana Sebagai Ketua Dewan Penasehat di Rakernas PSI
-
Terungkap! TNI AL Gagalkan Penyelundupan 445 Lembar Kulit Ular Piton di Bakauheni
-
Terdalam 3,5 Meter! Warga Pejaten Timur Terjebak di Lantai Dua, Pemandangan di Dalam Rumah Bikin Syok