Suara.com - Pelawak Dede Sunandar kembali membawa kabar mengejutkan. Dede yang tahun ini mencoba peruntungan menjadi calon legislatif (caleg) dikabarkan tengah berusaha menjual rumah.
Seperti diketahui, Dede sebelumnya sempat mengakui bahwa ia harus menjual dua mobil pribadi demi modal nyaleg. Sayang, hingga saat ini perolehan suara Dede di Pemilu 2024 sangat kecil.
Dede Sunandar maju sebagai caleg untuk kursi DPRD Kota Bekasi dapil Bekasi 5. Data real count KPU RI yang diakses hari ini, Kamis (29/2), caleg Perindo itu hanya mengumpulkan 24 suara.
Baca juga:
- Cak Imin Tiba-tiba Minta Maaf atas Keseluruhan Kesalahan, Ada Apa?
- Harta Berlimpah Dedi Mulyadi yang Heran Orang Ribut Beras Mahal, Punya Duit Rp7,8 M
- Fakta Tentang Kucing Penting Prabowo Subianto yang Ikut Pertemuan dengan Gibran Rakabuming Raka: Harganya Selangit!
Terbaru lewat unggahan di story akun Instagram pribadinya, Dede menawarkan sebuah rumah untuk dijual. Rumah yang ditawarkan Dede berlokasi di kawasan Jakarta Barat.
Pada keterangan di unggahan story itu Dede menuliskan bahwa rumah yang akan ia jual tersebut memiliki luas 201 meter persegi dan luas bangunan sekitar 75 meter persegi.
Namun Dede tidak memberikan informasi detail apakah rumah yang ia jual tersebut adalah miliknya. Dede menuliskan bahwa harga rumah tersebut bisa dinego.
"Buat yang serius-serius aja nih, saya lagi mau jual rumah. Tepatnya dekat pintu tol masuk Meruya, deket ke arah Mercubuana," tulis Dede.
"Harga bisa nego lah, nego tipis tapi ya guys," tambahnya.
Baca Juga: Miris, Tak Hanya Gagal Melenggang ke Senayan, Saham Keluarga Hary Tanoe Juga Ambruk
Dede juga menuliskan bahwa ia meminta bantuan para netizen untuk bisa mempromosikan rumah tersebut.
"Mohon dibantu guys. Nanti kalau deal, bismillah mudah-mudahan rumahnya bermanfaat dan rezekinya terus mengalir," ungkap Dede.
Meski sudah habis-habisan hingga jual harta bendanya demi nyaleg di Pemilu 2024, Dede mengaku bahwa ia tak menyesal.
Menurut Dede, langkah yang ia ambil tersebut jadi pembelajaran bagi hidupnya. "Kan ada pembelajaran (hidup) di situ," ungkap Dede seperti dikutip.
Dede Sunandar lahir di Ciamis, Jawa Barat pada 19 September 1990. Kariernya berawal saat ia menjadi seorang office boy. Ia kemudian mulai dikenal sebagai pelawak dan pemain sinetron.
Dede menikah dengan Karen Hertatum pada 21 Oktober 2014 di Ciamis, Jawa Barat.
Berita Terkait
-
Miris, Tak Hanya Gagal Melenggang ke Senayan, Saham Keluarga Hary Tanoe Juga Ambruk
-
Bikin Geger! Hary Tanoe Transfer Suara Demi PSI Lolos ke Senayan, Perindo Langsung Buka Suara
-
Sikap Resmi! Partai Perindo Minta Pemilu 2024 Diulang karena Sirekap KPU Penuh Masalah
-
Intip Rumah Mewah Hary Tanoe, Tetap Serupa Istana Walau 'Dinasti' Nyungsep Gagal Masuk Senayan
-
Harta Hary Tanoe Ikutan Tumbang Usai Gagal Total Dirikan Keluarga 'Dinasti' Caleg
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Banjir Jakarta Mulai Surut, BPBD Sebut Sisa Genangan di 3 RT
-
Petinggi PBNU Bantah Terima Aliran Dana Korupsi Haji Usai Diperiksa KPK
-
Bertemu Dubes Filipina, Yusril Jajaki Transfer Narapidana dan Bahas Status WNI Tanpa Dokumen
-
Dianggap Menista Salat, Habib Rizieq Minta Netflix Hapus Konten Mens Rea
-
Antisipasi Banjir, Pramono Luncurkan Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta
-
Mengapa KPK Tak Lagi Tampilkan Tersangka Korupsi?
-
Polda Metro Gerebek Clandestine Lab Etomidate di Greenbay Pluit, WNA Tiongkok Jadi Peracik!
-
Roy Suryo Endus Manuver 'Balik Kanan' Eggi Sudjana soal Ijazah Jokowi, Ada Apa?
-
Pendukung Israel Minta AS Segera Caplok Greenland, RUU Aneksasi Sudah Disiapkan
-
Demokrat Bicara Soal Sikap SBY Terkait Pilkada Dipilih DPRD: Serahkan Ke AHY, Ikuti Langkah Prabowo