Suara.com - Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin tiba-tiba menyampaikan permintaan maaf kepada khalayak atas seluruh kesalahan.
Hal ini disampaikan Cak Imin lewat cuitan di akun media sosial X miliknya. Selain meminta maaf, ia juga mendoakan seluruh rakyat Indonesia agar berhasil, dan sehat selalu.
Lantas, apa yang membuat Cak Imin yang mendampingi Anies Baswedan dalam Pilpres 2024 ini tetiba minta maaf kepada khalayak.
Ternyata, permintaan maaf dari Cak Imin terkait dengan malam Nisfu Syaban, yakni malam pertengahan bulan Syaban yang pada tahun ini jatuh pada Sabtu malam Minggu (24/2/2024). Di bulan Syaban ini Allah membuka pintu rahmat dan ampunan seluas-luasnya.
"Malam ini Nisfu Sya’ban, Mohon maaf atas seluruh kesalahanku, tingkah polah maupun tutur kataku kepada anda semua, baik yang sengaja maupun tidak," tulis Cak Imin.
Ketua Umum PKB ini juga berdoa buat seluruh saudara sebangsa dan setanah air.
'Ya Allah berikan kesehatan, kelancaran dan keberhasilan bagi semua saudaraku sebangsa dan setanah air. Ampunilah kami semua," ungkap Cak Imin.
Warganet yang melihat ini kemudian turut mengomentari soal postingan Cak Imin.
"Semoga malam Nishfu Sya'ban menjadi momen yang membawa keberkahan, keikhlasan, dan ampunan bagi kita semua. Aamiin YRA," ucap warganet.
Ada juga warganet yang menyindir kalau Cak Imin mesti lapang dada menghadapi kekalahan Pilpres 2024.
"Amin terima kasih juga cak sudah memberikan hiburan di panggung pilpres kali ini. Semoga diberikan kelapangan dada untuk menghadapi kekalahan dan terus berbakti kepada negara," kata warganet.
Berita Terkait
-
Kapan Malam Nisfu Syaban 2026? Jangan Sampai Terlewat, Ini Amalan yang Dianjurkan
-
Kapan Malam Nisfu Syaban 2026? Jangan Lewatkan Tanggal Pintu Ampunan Dibuka
-
Nisfu Syaban 2026 Tanggal Berapa? Ini Jadwal Puasa dan Amalan yang Gen Z Wajib Tahu
-
Pemulihan Ekonomi Pasca-Bencana Sumatra, Cak Imin Dorong Aceh Bangkit Lewat Kopi Gayo
-
Begini Respons Cak Imin Soal Kelakar Prabowo 'PKB Harus Diawasi'
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Baru Tiba dari Luar Negeri, Prabowo Langsung Kumpulkan Menteri di Hambalang
-
Mayat Wanita Membusuk di Kali Pesanggrahan, Suami Histeris di TKP, Ada Apa?
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
-
Badan Geologi Ingatkan Longsor Susulan Masih Mengintai Cisarua, Ini Pemicunya
-
Percepatan Relokasi dan Tata Ruang Aman Jadi Fokus Mendagri Pascabencana
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara
-
Bantah Tebang Pilih, Satgas Ungkap Proses di Balik Perintah Prabowo Sikat 28 Izin Perusahaan
-
Pengamat Nilai Pengacara Nadiem Tak Siap Hadapi Jaksa, Apa Alasannya?
-
Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Bela Istri dari Jambret di Sleman, Ini Kronologi Versi Polisi
-
JPO 'Melayang' JIS-Ancol Bakal Jadi Ikon Baru Jakarta, Kapan Bisa Digunakan?