Suara.com - Sebuah video dinarasikan salah seorang warga meninggal dunia saat kunjungan Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Rantauprapat, Sumatera Utara (Sumut), viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah akun X @Murthadaone1, terlihat seorang pria bermohon hendak masuk ke dalam masjid untuk menunaikan ibadah salat Jumat.
Namun, petugas yang melakukan pengamanan tidak mengizinkan pria itu untuk masuk ke areal masjid. Pria tersebut seketika jatuh terduduk.
Dalam video selanjutnya, terlihat korban sudah terbaring di rumah duka. Keluarga korban pun menangis histeris.
"Detik-detik Marhan Harahap meninggal dunia setelah diseret petugas saat ke Masjid Agung Rantauprapat, bertepatan dengan kedatangan @jokowi untuk Jumatan," tulisnya dilihat Senin (18/3/2024).
"Keluarga pun menangis histeris Innalillah wa inna ilaihi rajiun. Semoga almarhum husnul khatimah," sambungnya.
Postingan ini seketika ramai dan mengundang warganet untuk berkomentar.
"Innalilahi wa innailaihi rajiun," tulis warganet.
"Waduh kok bisa ya," kata warganet lainnya.
Sementara itu, Diskominfo Labuhanbatu lewat siaran persnya menyampaikan rasa duka yang mendalam atas meninggalnya Marhan Harahap.
Plt Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar bersama dengan Kapolres Labuhanbatu AKBP Dr Bernhard L Malau, dan Dandim 0209/lb, Letkol Inf, Yudi Ardian Syahputro beserta Kasatpol PP Yunus juga telah melayat ke rumah duka.
Salah satu pesan Plt Bupati kepada keluarga duka adalah agar keluarga yang ditinggalkan kuat dan sabar menghadapi apa yang telah Allah SWT tetapkan.
"Semoga almarhum diberikan tempat terbaik oleh Allah SWT. dan keluarga diberikan kesabaran dan ketabahan, ikhlas menghadapi apa yang Allah berikan dan tetapkan", ucapnya.
Pihak Pemkab Labuhanbatu menyampaikan kalau almarhum adalah salah satu masyarakat Labuhanbatu yang meninggal dunia bersamaan dengan kunjungan kerja Presiden Jokowi.
Di mana saat itu almarhum hendak melakukan sholat Jum'at, namun karena ramainya masyarakat yang berdesakan, Marhan terjatuh dan sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tidak tertolong.
Berita Terkait
-
WNA Israel Punya KTP Cianjur Viral di Medsos, Kok Bisa Lolos? Ini Faktanya
-
Geger Ijazah Jokowi, Petinggi Relawan Andi Azwan: Yang Nuding Palsu Itu Teroris!
-
Beri Hadiah Topi Berlogo PSI, Raja Juli Beberkan Kondisi Jokowi Terkini
-
Diceraikan Suami 2 Hari Jelang Dilantik PPPK, Melda Safitri Kini Disawer Crazy Rich Aceh
-
Terpopuler: Raisa dan Hamish Sepakat Cerai, Warganet Debat Makan Pakai Tangan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Geger WNA Israel Punya KTP Cianjur, Bupati Tegaskan 100 Persen Palsu: NIK Tak Terbaca Sistem
-
Dua Tersangka Kasus Suap Bupati Kolaka Timur Dipindahkan ke Kendari, Sidang Siap Dimulai!
-
WNA Israel Punya KTP Cianjur Viral di Medsos, Kok Bisa Lolos? Ini Faktanya
-
Baru Bebas, Dua Residivis Curanmor Nyamar Jadi Driver Ojol dan Beraksi Lagi
-
Geger Ijazah Jokowi, Petinggi Relawan Andi Azwan: Yang Nuding Palsu Itu Teroris!
-
Pemprov DKI Tertibkan Pasar Barito, Pramono: Kami Sangat Humanis, Manusiawi Sekali
-
Ricuh! Penggusuran Pasar Barito Berujung Blokade Jalan: Pedagang Melawan!
-
Tinggi Gula, Mendagri Tito Ajak Masyarakat Tinggalkan Konsumsi Beras: Saya Sudah Lakukan
-
Hati Teriris! Cerita Melda Diceraikan Suami Usai Lolos PPPK, Kini Viral di Podcast Denny Sumargo
-
Beri Hadiah Topi Berlogo PSI, Raja Juli Beberkan Kondisi Jokowi Terkini