Suara.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meminta warga untuk waspada terhadap potensi ancaman terjadinya banjir rob saat momen Lebaran Idul Fitri 2024.
Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengatakan potensi banjir rob diperkirakan terjadi di kawasan pesisir Provinsi Banten dan Jawa Tengah (Jateng) pada rentan waktu 1 April hingga 13 April 2024.
Dwikorita menyebut fenomena banjir rob yang bertepatan dengan masa mudik Lebaran itu berpotensi mengganggu kegiatan masyarakat di pesisir.
"Dapat mengganggu aktivitas masyarakat di sekitar pesisir dan bongkar muat barang serta penumpang," ujar Dwikorita dalam rapat kerja dengan Komisi V DPR RI di Kompleks DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa (2/4/2024).
Selain itu, Dwikorita juga mewanti-wanti tentang potensi pasang maksimum pada 7 hingga 13 April 2024.
"Waspadai peluang pasang maksimum pada periode 7-13 April 2024," ucap Dwikorita.
Dwikorita menjelaskan pasang maksimum ini berpeluang terjadi karena fenomena supermoon pada 9 April. Kondisi itu menempatkan posisi bulan sangat dekat dengan bumi, sehingga gaya gravitasi di bumi pun menguat.
"Apalagi Tanggal 9 itu supermoon jadi dikuatkan dengan adanya purnama secara sempurna, secara utuh. Jadi diprediksi pasangnya maksimum," ujarnya.
Dwikorita kemudian menyampaikan sejumlah wilayah yang perlu diwaspadai berpeluang pasang maksimum.
Baca Juga: Pengiriman Parsel Lebaran Perlu Unduh Aplikasi? Waspadai Penipuan Digital
Pertama, di Banyuwangi Jawa Timur pada 10 April pasang laut dapat menyentuh 2,56 meter. Lalu, di wilayah Tanjung Perak mencapai 2,55 meter.
Kemudian di Cilegon, Banten dengan tinggi pasang laut yang bisa mencapai 1,04 meter.
"Di Tanjung Priok, perlu diwaspadai peluang pasang maksimum pada 10 April dengan nilai pasang maksimum 1 meter," ucap dia.
Berita Terkait
-
OOTD Lebaran ala Rayyanza Cipung, Bisa Banget Jadi Inspirasi Si Kecil Tampil dengan Baju Baru
-
Sama-sama Single, Irish Bella dan Anggi Pratama Dianggap Cocok Berjodoh, Kok Bisa?
-
Pengiriman Parsel Lebaran Perlu Unduh Aplikasi? Waspadai Penipuan Digital
-
Persiapan Mudik Lebaran Jangan Sampai Mobil Overheat, Simak Tips Jitu Mencegahnya
-
Catat! Ini Daftar Ruas Jalan Tol yang Dapat Diskon hingga 20 Persen saat Mudik Lebaran 2024
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Kritik 'Kultur Pejabatisme' di Indonesia, Ray Rangkuti Serukan Hormati Kinerja Bukan Jabatan!
-
Pabrik Michelin 'Digeruduk' Pimpinan DPR Buntut Isu PHK Massal, Dasco: Hentikan Dulu
-
Rocky Gerung Bongkar 'Sogokan Politik' Jokowi ke Prabowo di Balik Manuver Budi Arie
-
Misi Roy Suryo Terbang ke Sydney: Investigasi Kampus Gibran, Klaim Kantongi Bukti Penting dari UTS
-
Sindiran Brutal 'Tolol Natural' Balas PSI yang Ungkit Jasa Jokowi ke AHY
-
Polisi Temukan 5 Gigabyte Data Rahasia Hasil Retas Bjorka, di Antaranya Milik Perusahaan Asing
-
Cerita Sedih Anak Kos di Pasar Minggu, Lagi Kondisi Sakit, Motornya Digondol Maling!
-
Rocky Gerung: Dengan Seizin Pak Jokowi, Maka Projo Akan Dihibahkan ke Gerindra
-
Proyek RDF Limbah Sampah di Rorotan 'Teror' Puluhan Anak: Batuk, Sakit Mata, Muntah hingga ISPA
-
Jalan Ketiga Lukas Luwarso: Buru Ijazah Asli Jokowi, Bongkar Dugaan 'Operasi' Penutupan Fakta