Suara.com - Seorang juru parkir (jukir) liar alias pak ogah tertabrak mobil saat membantu memarkirkan kendaraan di wilayah Tanjung Duren, Jakarta Barat (Jakbar), Rabu (10/4/2024) malam.
Aksi tersebut terrekam dashcam atau kamera dashboard mobil yang saat itu sedang dia parkirkan pada malam lebaran.
Peristiwa ini kemudian viral usai diunggah di akun sosial media. Salah satu akun yang mengunggahnya yakni Instagram @warga.jakbar.
Dalam video terlihat, mulanya korban sedang mengatur lalin di lokasi kejadian. Korban berniat membantu sebuah mobil yang ingin melintas ke lajur seberang.
Korban saat itu sempat menyetop kendaraan yang sedang melintas, agar kendaraan yang ingin dibantunya bisa melintas.
Namun, kendaraan lainnya dari arah berbeda menabrak korban dari arah belakang.
"Tiba-tiba mobil nabrak tanpa ngerem sama sekali, korban kelempar sejauh 20-30 meter," tulis akun tersebut dikutip Kamis (11/4/2024).
Saat itu posisi korban juga berada di bawah kolong mobil yang menabraknya. Korban langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Sementara itu, Panit Laka Lantas Jakarta Barat, Ipda Agus Suhandi mengaku tidak mengetahui peristiwa kecelakaan tersebut lantaran belum ada laporan yang masuk ke pihaknya.
Baca Juga: Juru Parkir Liar Sembunyikan Papan Parkir Gratis, Pria Ini Rela Ribut Bela Pelanggan
"Sampai saat ini belum ada yang melapor ke Unit Laka tentang kejadian tersebut," katanya, saat dikonfirmasi awak media, Kamis (11/4/2024).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Baru Tiba dari Luar Negeri, Prabowo Langsung Kumpulkan Menteri di Hambalang
-
Mayat Wanita Membusuk di Kali Pesanggrahan, Suami Histeris di TKP, Ada Apa?
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
-
Badan Geologi Ingatkan Longsor Susulan Masih Mengintai Cisarua, Ini Pemicunya
-
Percepatan Relokasi dan Tata Ruang Aman Jadi Fokus Mendagri Pascabencana
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara
-
Bantah Tebang Pilih, Satgas Ungkap Proses di Balik Perintah Prabowo Sikat 28 Izin Perusahaan
-
Pengamat Nilai Pengacara Nadiem Tak Siap Hadapi Jaksa, Apa Alasannya?
-
Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Bela Istri dari Jambret di Sleman, Ini Kronologi Versi Polisi
-
JPO 'Melayang' JIS-Ancol Bakal Jadi Ikon Baru Jakarta, Kapan Bisa Digunakan?