Suara.com - Vespa kesayangan milik almarhum Priya Prayoga Pratama atau Babe Cabita sedang dilelang oleh sang istri, Zulfati Indraloka atau Fati Indraloka.
Vespa Darling 50s yang dibuka dengan harga Rp 70 juta, terpantau sudah banyak yang menawar, termasuk sahabatnya Babe, Rigen Rakelna.
Tawaran tertinggi hingga berita ini dibuat datang dari pemilik akun @dr.michaellawanto. Akun tersebut menawar dengan harga Rp 140 juta.
"140 jt," tulis akun itu dilihat Rabu (1/5/2024).
Sebelumnya, Rigen menawar dengan harga Rp 100 juta. Sementara Haji Putra Rizky memberikan penawaran di atas Rigen sebesar Rp 125 juta.
Fati menjelaskan nantinya hasil lelang akan disumbangkan untuk pembangunan masjid dan pesantren di daerah Deli Serdang, Sumatera Utara.
"Dan nantinya seluruh hasil dari lelang ini akan kami sumbangkan untuk pembangunan Masjid Al-Muwwahidin yang ada di Medan dan Pembangunan pondok pesantren Al- Bayan Al- Islami yang ada di Deli serdang," tulisnya.
Lelang Vespa kesayangan milik Babe Cabita ini dibuka dengan harga Rp 70 juta. Penawaran berlaku kelipatan Rp 1 juta. Lelang akan ditutup pada 5 Mei 2024 pukul 20.00 WIB.
"Harga lelang tidak termasuk ongkos kirim. Bagi teman-teman yang ingin ikut berpartisipasi diacara lelang ini teman-teman bisa tulis penawarannya di kolom komentar postingan ini atau bisa menghubungi nomor 082267241951," ungkapnya.
"Dan jika nanti penawar tertinggi tidak bisa kami hubungi maka lelang akan diberikan kepada penawar tertinggi kedua dan begitu seterusnya. Semoga Allah Subhanallahu wa ta’ala selalu melindungi kita semua dan menjaga niatan baik kita semua, Dan semoga lelang ini bisa menjadi manfaat," katanya.
Jika melihat dari video yang diunggah, Vespa klasik tersebut masih dalam kondisi mulus dengan cat orisinil. Tak banyak yang menawarkan Vespa ini di pasaran motor bekas. Motor ini memang menjadi barang incaran para kolektor.
Spesifikasi Vespa Darling 50s dibekali mesin 2-tak, single silinder, kapasitas 49,77 cc berpendingin udara. Mesin ini dikawinkan dengan transmisi manual 3-percepatan dan sanggup tempuh 60 km/jam.
Berita Terkait
-
Tujuh Tahun Menunggu, Setannya Cuan Jadi Panggung Terakhir Babe Cabita
-
5 Motor Listrik Mirip Vespa, Desain Klasik Ramah Lingkungan
-
5 Motor Bekas Retro Mirip Vespa Ariel Noah, Harga Mulai 6 Jutaan Cocok untuk Kaum Mendang-mending
-
Slank dan Bos HS Serahkan Donasi Rp500 Juta, Vespa Kaka Terjual di Angka Rp110 Juta
-
2 Tahun Meninggal, Babe Cabita Masih Ditanya soal Rate Card, Istri: Bingung Kasih Harga yang Mana
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Vonis 6 Bulan untuk Demonstran: Lega Orang Tua, Tapi Ada yang Janggal Soal Kekerasan Polisi!
-
Banjir Jakarta Meluas Kamis Malam: 46 RT dan 13 Ruas Jalan Terendam
-
Gabung PSI, Rusdi Masse Dijuluki 'Jokowinya Sulsel' dan Siap Tempati Posisi Strategis DPP
-
Ray Rangkuti Kritik Standar Etika Pejabat: Jalur Pintas hingga DPR Jadi 'Dewan Perwakilan Partai'
-
Kemensos Dampingi Keluarga Randika yang Viral Disebut Meninggal Kelaparan
-
Tunggu Hal Ini Lengkap, Kaesang Bakal Umumkan Sosok 'Mr J' di Waktu yang Tepat
-
Transjakarta 'Nyerah' Diterjang Banjir, Momen Penumpang Diangkut Truk di Daan Mogot Viral
-
Jakarta Dikepung Banjir Lagi: Tanggul Jebol, Ratusan Rumah di Cengkareng Terendam Air 1 Meter
-
Ironi Lumbung Pangan Indramayu: Harga Gabah Naik, Petani Terpaksa Beli Pupuk di Pasar Gelap
-
Jelang Ramadan, Pemerintah Rapat Inflasi: Pasokan Pangan Dijaga, Diskon Transportasi Disiapkan