Suara.com - Warganet di platform media sosial X sedang ramai membicarakan buku tulis bersampul wajah cucu Jokowi, Jan Ethes. Buku tulis itu dibagi-bagikan Gibran Rakabuming Raka, sang ayah di Surabaya, Jawa Timur.
Wakil Presiden pemenang Pilpres 2024 itu membagikan buku tulis bergambar anaknya, Jan Ethes kepada siswa SDN Margorejo VI, Surabaya pada Kamis (6/6/2024).
Selain buku, Gibran juga membagikan susu dan gantungan kunci bergambar dirinya. Pembagian itu dilakukan Gibran setelah berkunjung ke kediaman Khofifah Indar Parawansa.
Warganet pun banyak yang mencibir aksi Gibran itu dan memberikan komentar pedas yang dikaitkan dengan dinasti politik, yang belakangan ramai disorot.
Sindiran telak banyak dituliskan warganet soal pembagian buku bergambar Jan Ethes itu.
"Kampanye sejak dini. Karena Jan Ethes punya cita2 jadi presiden," komentar salah satu pengguna akun X.
"ni dia, dipersiapkan dari jauh hari, dibuat atmosfirnya itu seperti yg diinginkan. Jadi kalau ada yg bilang “curang”, bisa berdalih dimana curangnya?" sindir warganet.
"Gileee, pembibitannya keren bangetttt, dr SD udh mulai," sambung akun lainnya.
Jan Ethes Ingin Jadi Presiden
Baca Juga: Dua Menteri Sebut Tapera Tergesa-gesa, Pengamat: Ambisi Pribadi Jokowi Sudah Kelihatan
Sebelumnya, pada klip lawas yang beredar di platform media sosial Instagram, tampak Jan Ethes tengah diwawancara oleh awak media.
Jan Ethes saat ditanya apa cita-citanya ketika dewasa kelak, cucu Joko Widodo itu lantang mengatakan ingin menjadi Presiden.
"Cita-cita Jan Ethes kalau nanti udah besar mau jadi apa?" tanya salah satu awak media seperti dikutip dari postingan akun jejakdigital.tv, Kamis (14/3).
"Mau jadi presiden," ucap Jan Ethes. Sontak saja klip lawas itu langsung mendapat cibiran dari netizen.
Mayoritas netizen umbar komentar nyelekit dan mengkaitkan dengan pencalonan ayahnya, Gibran Rakabuming Raka menjadi cawapres di Pilpres 2024.
"Lgsg aja nyapres skrg mumpung si kakek msh presiden bisa ubah aturan," komentar salah satu pengguna Instagram.
Berita Terkait
-
Dua Menteri Sebut Tapera Tergesa-gesa, Pengamat: Ambisi Pribadi Jokowi Sudah Kelihatan
-
Bikin Kaget! Motor Sultan Bagaskara Ikhlasulla Keponakan Jokowi: Harganya Setara Rumah
-
Bagi-bagi Buku Bergambar Jan Ethes, Gibran Disentil Wariskan Dinasti Sejak Dini ke Anak
-
Dokter Tirta Ungkap Sosok Keponakan Jokowi yang Jadi Manajer di Pertamina, Ternyata
-
Namanya Diah Warih Anjari, Calon Wali Kota Solo yang Diminta Lanjutkan Program Baik Gibran
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah
-
Kajari Magetan Dicopot, Diperiksa Intensif Kejagung Gegara Dugaan Pelanggaran Integritas!