Suara.com - Musisi Virgoun ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba. Penangkapan Virgoun ini telah dikonfirmasi oleh Kapolres Metro Jakarta Barat, Komisaris Besar Polisi M. Syahduddi.
"Iya (Virgoun)," ujarnya.
Namun sayangnya, pihak kepolisian belum menjelaskan secara rinci bagaimana proses penangkapan Virgoun, barang bukti, maupun kondisinya saat ini.
Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut perihal dugaan penggunaan narkoba oleh Virgoun.
Terkait penangkapannya ia mengatakan bisa ditanyakan kepada Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakbar, Ajun Komisaris Besar Polisi Panjiyoga.
"Detailnya ke Kasat Narkoba," pungkasnya.
Profil Virgoun
Virgoun Putra Tambunan, yang dikenal sebagai Virgoun, adalah seorang penyanyi, pencipta lagu, dan musisi Indonesia.
Ia dikenal sebagai vokalis band pop-rock Last Child.
Baca Juga: Kronologi Virgoun Selingkuh, Cerai, Dituntut Royalti dan Terjerumus Narkoba
Vorgoun lahir di Bekasi pada tanggal 26 September 1986 dan telah meniti karir musiknya sejak awal tahun 2000-an.
Ia juga telah menghasilkan banyak lagu hits yang digemari masyarakat Indonesia.
Virgoun memulai karir musiknya dengan mendirikan band Last Child bersama Dhimaz, Yodi, dan Ari Ceper pada tahun 2006. Band ini kemudian merilis album debut mereka berjudul "Grow Up".
Lagu-lagi ciptaan Virgoun diantaranya adalah Sekuat Hatimu, Pedih, Seluruh Nafas Ini (duet dengan Gisella Anastasia), Tak Pernah Ternilai, Bukti, Surat Cinta untuk Starla, dan Diary Depresiku.
Tak hanya bersama Last Child ia juga seorang penyanyi solo dan telah merilis beberapa album solo, seperti Surat Cinta untuk Starla (2016) dan Saat Kau Telah Mengerti (2023).
Virgoun dikenal dengan suaranya yang khas dan kemampuannya dalam menulis lagu-lagu romantis dan menyentuh hati.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Gubernur Riau Plesiran ke Inggris-Brasil Pakai Duit 'Jatah Preman', Mau ke Malaysia Keburu Diciduk
-
Soeharto Bakal Dapat Gelar Pahlawan Nasional? Legislator Minta Penilaian Berimbang dan Komprehensif
-
Lewat 1x24 Jam Pasca-OTT, Dalih KPK Baru Umumkan Gubernur Riau Tersangka: Masalah Teknis, Bukan...
-
Bappenas Sebut Penerapan Manajemen Risiko Menjadi Arah Baru Dalam Tata Kelola Pembangunan Nasional
-
Adies Kadir Lolos Sanksi Etik MKD Dinilai Kabar Baik, Golkar: Konstituen di Dapil Pasti Ikut Senang
-
Bobby Nasution Apresiasi Kafilah Sumut Raih Peringkat Tujuh Nasional STQH di Kendari
-
Ribuan Personel Gabungan Jaga Demo Buruh di DPR! Polda Metro Jaya Akan Pastikan Tertib
-
Gak Punya Otak! ASN di Pasuruan Berkali-kali Cabuli Keponakan, Modusnya Begini
-
Hasil 'Jatah Preman' Rp2,25 M, Gubernur Riau Palak Anak Buah buat Pelesiran ke London hingga Brasil
-
Hari Ini Bergerak Geruduk DPR, Demo Buruh KASBI Bakal Dijaga Ketat 1.464 Aparat