Suara.com - Sekelompok warga Jakarta pendukung Anies Baswedan mendatangi Kantor DPP PKS di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Rabu (7/8/2024). Kedatangan mereka untuk menyampaikan ucapan terima kasih karena sudah mau mendukung Anies di Pilkada Jakarta 2024 atau periode keduanya.
"Warga berharap PKS akan tetap istiqomah mendukung Anies sampai nanti pada saatnya pendaftaran resmi calon gubernur di KPUD Jakarta," ujar pendukung Anies, Alfa Camrilla dalam keterangannya kepada Suara.com, Rabu siang.
Warga Jakarta Selatan itu kemudian menyampaikan alasan mereka mendukung Anies Baswedan. Alfa Camrilla menyebut selama Anies mempin di periode pertamanya 2017-2022 banyak perubahan yang dirasakan di Jakarta, salah satunya soal transportasi.
"Kami mengalami sendiri bagaimana dulu ketika menjadi Gubernur Jakarta Pak Anies berusaha membuat warga terlayani dan dapat hidup lebih sejahtera. Jakarta maju menjadi kota kelas dunia dengan fasilitas transportasi yang membuat kami warga Jakarta hidup lebih mudah, aman, dan nyaman. Karena itu kami ingin beliau kembali memimpin Jakarta," kata dia.
Sementara perwakilan warga dari Jakarta Utara, Edy Bahrudin menyatakan PKS telah mendengar aspirasi warga Jakarta, khususnya mereka yang menginginkan agar Anies maju dan bisa mempin Jakarta kembali.
"Kami berterimakasih karena PKS telah mendengar aspirasi kami warga Jakarta untuk mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta," kata dia.
"Kami warga kelas bawah Jakarta merasakan perhatian pemerintah kepada kami rakyat kecil pada saat Pak Anies memimpin dan berharap Pak Anies kembali menjadi Gubernur Jakarta," Edy menambahkan.
Lebi lanjut, Edy juga mengaku tidak akan melupakan peran PKS. Terlebih partai pemenang Pilkada 2024 itu merupakan pendukung Anies di periode pertama.
"Kami akan selalu ingat jasa PKS dalam memperjuangkan aspirasi kami. Hari ini kami membawa hadiah ayam jago, disertai harapan semoga PKS terus berjiwa kesatria dengan konsisten mendukung Pak Anies sampai saat pendaftaran resmi di KPUD nanti," jelas dia.
Baca Juga: PKS Dukung Bobby di Pilgub Sumut, Ini Alasan Tak Pilih Edy Rahmayadi
Sebelumnya PKS sudah menyatakan mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon gubernur di Pilkada Jakarta 2024. Anies dipasangkan dengan kader PKS, Sohibul Iman.
Berita Terkait
-
Ini Alasan Sebenarnya PKS Berpaling dari Edy Rahmayadi ke Bobby Nasution, Kena PHP PDIP?
-
Munculnya KIM Plus di Pilkada Jakarta Bikin Buntung, Nasib Anies Bisa Diselamatkan jika PDIP-PKS Guyub, Bisa?
-
PKS Dukung Bobby di Pilgub Sumut, Ini Alasan Tak Pilih Edy Rahmayadi
-
Menakar Peluang PKS dan NasDem Gabung KIM Plus, Ridwan Kamil Semakin Kuat di Pilkada Jakarta?
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
-
Tito Karnavian Resmikan Huntara Agam, Dorong Percepatan Bantuan dan Validasi Data Korban Bencana
-
Peluang Bonus Demografi, Wamen P2MI Sebut Gejolak Global Belum Surutkan Permintaan PMI
-
Menteri Trenggono Pingsan Saat Pimpin Upacara Pelepasan Korban Pesawat ATR
-
Update Terbaru Kenaikan Gaji PNS, PPPK, dan TNI-Polri Tahun 2026
-
Update Banjir Jakarta Minggu Pagi: 19 RT Masih Terendam, Ratusan Warga Bertahan di Pengungsian
-
Lawatan Selesai, Ini Rangkuman Capaian Strategis Prabowo di Inggris, Swiss dan Prancis
-
Laba Triliunan, Sinyal Tersendat: Paradoks IndiHome di Bawah Raksasa Telekomunikasi
-
WNI Terlibat Jaringan Scam di Kamboja, Anggota Komisi XIII DPR: Penanganan Negara Harus Berbasis HAM
-
Ahmad Ali PSI Luruskan Tafsir Podcast: Gibran Adalah Wapres Potensial, Bukan Lawan Politik Prabowo