Suara.com - Dalam proses seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) ada tahapan tes yang harus dilaksanakan oleh peserta setelah lulus tahap seleksi administrasi. Terdapat tiga jenis tes yang diujikan yaitu tes TWK, TIU, dan TKP. Apa itu TWK, TIU, dan TKP?
TWK merupakan singkatan dari Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), sedangkan TIU merupakan kependekan dari Tes Intelegensia Umum. Terakhir TKP yang merupakan kependekan dari Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Ketiga jenis tes tersebut berbasis komputer sehingga dilaksanakan secara computer assisted test (CAT).
Simak penjelasan soal TWK, TIU, dan TKP untuk persiapan pendaftaran CPNS 2024 yang akan dibuka sebentar lagi seperti dirangkum Suara.com, Selasa (20/8/2024).
Apa Itu TWK?
TWK merupakan singkatan dari Tes Wawasan Kebangsaan. Soal-soal yang diujikan dalam TWK meliputi soal implementasi nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika. Jumlah soal sebanyak 30 butir soal.
Contoh Soal TWK misalnya sebagai berikut:
- Pancasila wajib diterima dan dipatuhi oleh seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali, maka Pancasila tergolong pada ideologi yang...
- Tertutup
- Terbuka
- Inovatif
- Progresif
- Kontemporer
Jawaban dari pertanyaan di atas adalah A. Pancasila merupakan ideologi tertutup karena mewajibkan warga negaranya untuk mematuhi butir-butir Pancasila tanpa terkecuali.
Apa Itu TIU?
Seperti yang dijelaskan di atas, TIU adalah kependekan dari Tes Intelegensia Umum (TIU). Soal ini berjumlah 35 butir soal seputar kemampuan verbal, kemampuan numerik, dan kemampuan figural. Soal kemampuan verbal akan menuntut peserta memecahkan soal berbentuk analogi, silogisme, dan analitis. Sedangkan numerik akan menuntut peserta memecahkan soal hitungan, deret angka, perbandingan kuantitatif, dan kemampuan soal cerita.
Baca Juga: Link Daftar CPNS 2024 SSCASN Kapan Dibuka? Ini Update Jadwal Resmi BKN
Terakhir adalah kemampuan figural. Soal figural berbentuk analogi, melihat perbedaan gambar, dan soal serial untuk melihat pola hubungan berbentuk gambar.
Contoh soal TIU misalnya sebagai berikut:
- Melati : Bunga = Bawang : ...
- Umbi
- Merah
- Putih
- Bumbu
- Harum
Jawaban untuk pertanyaan tersebut di atas adalah A.
Apa Itu TKP?
Selanjutnya adalah soal berbetuk TKP yakni Tes Karakteristik Pribadi yang akan diberikan sebanyak 45 butir soal. TKP berisi soal-soal dengan kriteria berupa pelayanan publik, jejaring kerja, sosial budaya, teknologi informasi dan komunikasi, profesionalisme, dan anti radikalisme. Contoh soal TKP misalnya sebagai berikut:
- Pada hari pertama kerja sebagai seorang staf pelayanan publik, Fitri mendapatkan komplain dari seorang perempuan paruh baya. Fitri dinilai kurang tepat dan tidak cekatan dalam bekerja hingga dibandingkan dengan staf lain. Komplain tersebut menyebabkan antrian berikutnya terhambat dilayani. Menurut Anda, apa yang seharusnya dilakukan oleh Fitri?
- Mempercepat pelayanan dan meminta maaf
- Berusaha mengendalikan emosi agar tidak tersulut amarah yang bisa menyebabkan situasi semakin runyam sambil segera menyelesaikan pelayanan
- Mengabaikan keluhan dan tetap berkonsentrasi memberikan pelayanan
- Menjelaskan pada perempuan paruh baya tersebut bahwa layanan yang dimintanya membutuhkan waktu
- Jelaskan pada perempuan tersebut bahwa ini merupakan hari pertama Fitri bekerja sebagai staf pelayanan publik
Jawaban yang benar dari pertanyaan tersebut di atas adalah A. Fitri sebaiknya segera menyelesaikan pelayanan dan meminta maaf. Poin mengendalikan emosi juga bisa diterapkan saat mengatasi situasi semacam itu. Namun mempercepat pelayanan adalah jawaban dari seluruh situasi agar antrian berikutnya juga bisa dilayani dan tidak menyebabkan masalah berkepanjangan.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Lewat Bank Sampah, Warga Kini Terbiasa Daur Ulang Sampah di Sungai Cisadane
-
Tragis! Lexus Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang di Pondok Indah, Pengemudi Tewas
-
Atap Arena Padel di Meruya Roboh Saat Final Kompetisi, Yura Yunita Pulang Lebih Awal
-
Hadiri Konferensi Damai di Vatikan, Menag Soroti Warisan Kemanusiaan Paus Fransiskus
-
Nyaris Jadi Korban! Nenek 66 Tahun Ceritakan Kengerian Saat Atap Arena Padel Ambruk di Depan Mata
-
PLN Hadirkan Terang di Klaten, Wujudkan Harapan Baru Warga di HLN ke-80
-
Geger KTT ASEAN: Prabowo Dipanggil Jokowi, TV Pemerintah Malaysia Langsung Minta Maaf
-
88 Tas Mewah Sandra Dewi Cuma Akal-akalan Harvey Moeis, Bukan Endorsement?
-
Geger Mark-Up Whoosh, Mahfud MD Siap Dipanggil KPK: Saya Akan Datang
-
Detik-detik Atap Lapangan Padel Taman Vila Meruya Ambruk Diterjang Badai Jakarta