Suara.com - Ratusan mahasiswa dengan masyarakat Kabupaten Bogor, Jawa Barat melakukan aksi demonstrasi di halaman depan gerbang kantor kepemerintahan Bumi Tegar Beriman, Jumat (6/9/2024).
Tuntutan itu salah satunya soal dugaan asusila Asmawa Tosepu yang ramai dibicarakan oleh salah satu akun Media Sosial Instagram @lampor.jw .
Para demonstran membawa celana dalam yang disandingkan dengan gambar wajah Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu sebagai tanda protes terhadap Asmawa yang bungkam soal dugaan asusila itu.
"Kita analogi kita bagaimana di media masa banyak sekali berita Pj Bupati melakukan asusila dengan ASN yang ada di Kabupaten Bogor, dengan iming-iming promosi jabatan," kata Ketua Umum HMI MPO Cabang Bogor, Al Aziz Jaya Wiguna.
"Untuk itu kami kenapa membawa celana dalam Untuk supaya Pj Bupati tidak datang ke Kabupaten Bogor dan memencederai Bumi Tegar Beriman," lanjut dia.
Soal chattan yang disampaikan akun Instagram @lampor.jw pada postingannya, mahasiswa dari HMI MPO Cabang Bogor itu, belum mengetahui kebenarannya.
"Untuk tau atau tidak nya kita juga gatau itu siapa, yang jelas memang kita berasumsi kalau misalkan di media itu pj bupati tidak sama sekali merasa bahwa itu benar dilakukan, kenapa tidak coba untuk lapor ke pihak kepolisian," papar dia.
Mereka mencurigai kebenaran dugaan yang disampaikan akun Instagram itu. Sebab, pemerintah Kabupaten Bogor atau Asmawa Tosepu tidak sama sekali melaporkan akun tersebut.
"Ga ada tindakan sama sekali oleh pemerintah, kita dengar dari informasi yang beredar di media massa, untuk itu kenapa HMI datang ke kabupaten Bogor dan ke kantor kabupaten Bogor untuk supaya Pj Bupati mengklarifikasi kalau misalkan itu benar atau tidak," papar dia.
"HMI MPO cabang Kabupaten Bogor dengan berdiam nya pemerintah kabupaten Bogor tidak melaporkan itu adalah bentuk tanda nya besar," tutup dia.
Diketahui, Akun Instagram @lampor.jw memposting chattingan yang menunjukkan obrolan senior kepada juniornya. Pada postingan tersebut, nama pengirim chat bernama 97 Asmawa Tosepu.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Terapkan Rekayasa Lalin di Konser BLACKPINK, Polisi Minta Pengunjung Naik Angkot Cegah Kemacetan!
-
Jelang Konser BLACKPINK: GBK Disisir Tim Jibom, 1.500 Personel Dikerahkan Amankan Konser Spektakuler
-
Proyek Whoosh Diacak-acak, Pakar Ungkap Hubungan Prabowo-Jokowi: Sudah Retak tapi Belum Terbelah
-
Di Sela Kesibukan, Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa Terekam Baca Alquran di Dalam Mobil
-
Soal Whoosh Disebut Investasi Sosial, Anggota Komisi VI DPR: Rugi Ini Siapa Yang Akan Talangi?
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 1 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Awal Bulan
-
Pohon Tumbang di Jakarta Makan Korban Jiwa, Begini Ultimatum DPRD ke Distamhut DKI
-
Megawati Bakal Pidato di Acara Peringatan KAA ke-70 di Blitar, Ini yang Akan Disampaikan
-
Langkah Polri di Era Prabowo-Gibran: Mengawal Asta Cita, Menjaga Stabilitas Nasional
-
Ketua DPD RI Dianugerahi CNN Award: Komitmen Dukung dan Kawal Program Asta Cita di Daerah