Suara.com - Menteri Luar Negeri Sugiono langsung merapat ke Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah. Ia langsung mengikuti retreat hari kedua, setibanya di tanah air usai menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) BRICS Plus di Kazan, Rusia, pada 22-24 Oktober 2024.
Kehadiran Sugiono di KTT tersebut menjadi alasan, tidak ikut hari pertama retreat pada Jumat (25/10/2024). Kekinian, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi mengonfirmasi keikutsertaan Sugiono di retreat hari kedua.
"Sudah sampai semalam. Jadi pagi ini sudah bergabung dalam kegiatan," kata Hasan kepada wartawan, Sabtu (26/10/2024).
Terpisah, melalui keterangan foto dari Biro Pers Sekretariat Presiden, tampak Sugiono yang sudah mengikuti agenda pagi berupa olah raga senam dan latihan baris berbaris.
Bahkan Sugiono yang telah lengkap berpakaian loreng komponen cadangan atau Komcad berada di baris depan, di samping Presiden Prabowo Subianto.
Selain olahraga senam dan latigan baris berbaris, anggota Kabinet Merah Putih akan kembali mendengarkan penyampaian materi di kelas, sama seperti pada hari pertama retreat.
"Sekarang kita masih mengikuti materi di kelas. Buat acara nanti malam kita masih menunggu informasi dari panitia," kata Hasan
Materi dari Menkeu
Memasuki hari kedua retreat di Akademi Militer, Magelang, menteri-menteri beserta anggota Kabinet Merah Putih kembali bangun pada pagi hari. Mereka sudah bangun sejak pukul 04.30 WIB.
Baca Juga: Kesan Menteri Ikut Retreat di Akmil: Bahlil Curhat Bangun Pagi, Menag Bilang Shock Therapy
Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer atau Noel berujar kegiatan pada pagi di hari kedua pembekalan serupa dengan hari pertama retreat, Jumat kemarin.
"Seperti biasa, olah raga pagi dan jalan pagi," kata Noel kepada wartawan, Sabtu (26/10/2024).
Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni menyampaikan hal senada. Ia mengatakan, setelah berolahraga, kegiatan berijutnya ialah latihan baris-berbaris, lalu sarapan.
Ia membocorkan agenda apa saja yang nantinya dilakoni anggota kabinet pada hari kedua retreat di Lembah Tidar. Mereka akan mendengarkan materi, salah satunya dari Menteri Keuangan Sri Mulyani.
"Terus banyak sesi-sesi penting yang akan disampaikan hari ini oleh para pembicara seperti dari Menteri Keuangan, Kepala BAPENAS, Menteri BUMN, Badan Gizi, Menteri Pertanian dan lain-lain," kata Antoni.
"Seru dan bermanfaat banget acara ini," kata Antoni.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Terkini
-
Gantikan Adies, Sari Yuliati Ditetapkan Jadi Wakil Ketua DPR RI dari Golkar
-
Terpilih Jadi Hakim MK, DPR Proses Pemberhentian Adies Kadir dari Kursi Wakil Ketua
-
Jadi Saksi, Rocky Gerung Sebut Jokowi Kewalahan Hadapi Isu Ijazah Palsu
-
Dipanggil Komisi III DPR, Kapolresta-Kajari Sleman Siap Beberkan Kasus Jambret Secara Menyeluruh
-
Viral Es Gabus Johar Baru Dikira Pakai Busa Kasur, Polisi Akui Salah Simpulkan dan Minta Maaf
-
Jadi Saksi Ahli di Kasus Ijazah Jokowi, Rocky Gerung: Ijazahnya Asli, Orangnya yang Palsu!
-
Tok! DPR Sahkan Adies Kadir sebagai Hakim MK, Gantikan Inosentius Samsul
-
Eks Wamenaker Noel Beri Peringatan ke Purbaya, KPK: Bisa Jadi Misinformasi di Masyarakat
-
Durhaka! Anak di Lombok Tega Bakar Ibu Kandung, Jasadnya Dibuang di Tumpukan Sampah
-
DPR Ubah Agenda Paripurna, Masukkan Penetapan Adies Kadir sebagai Calon Hakim MK