Jenazah Afif ditemukan bekas luka atau tanda intravital, yang artinya Afif mengalami luka tersebut saat dirinya masih dalam kondisi hidup. Intravital tersebut berada pada dada sisi bawah, punggung, lengan kiri, paha kiri serta kepala bagian belakang. Pada sampel tulang pun ditemukan intravital pada kepala, jaringan otak, pada tulang iga, maupun tulang kemaluan.
Tim forensik saat itu menerangkan, jika Afif mengalami patah tulang iga pada bagian belakang. Jika dikatakan luka patah tulang itu diakibatkan oleh terjatuh dari motor, maka hal itu agak janggal, pasalnya jika akibat kecelakaan motor patah tung iga terjadi di bagian depan.
Tim dokter menganalisis hasil bagaimana kondisi tubuh Afif Maulana dampaknya ketika jatuh dari ketinggian. Seperti diketahui, ketinggian Jembatan Kuranji 14,7 meter.
Tim melakukan analisis dengan menghitung data berat dan tinggi badan tubuh Afif Maulana. Sehingga didapat indeks masa tubuh.
Berdasarkan dari analisis tim dokter, berdasarkan dari tinggi dan berat tubuh Afif Maulana jika jatuh dari ketinggian 14,7 meter tersebut luka-luka yang dialami dominan berada di bagian belakang.
Korban Semarang
Aksi repsresif aparat kepolisian juga terjadi di Semarang Jawa Tengah. Seorang pelajar SMK 4 Semarang, bernama Gamma Rizkinata Oktafandi tewas usai ditembus timah panas polisi hanya karena motor yang dikendarai oleh Gamma bersenggolan di jalan dengan motor milik Aipda Robig Zaenuddin.
Usai membunuh, pihak kepolisian sempat berkelit jika polisi terpaksa melakukan tindakan tegas terukur dengan melepaskan peluru ke arah korban lantaran korban melawan saat dibubarkan.
Gamma saat itu ditudung sebagai anggota gengster yang sedang terlibat bentrok dengan kelompok genster lainnya. Bocah 15 tahun ini dituding sebagai anggota geng Seroja yang saat itu sedang bentrok.
Baca Juga: Kekayaan Kombes Irwan Anwar, Eks Kapolrestabes Semarang Dicopot usai Kasus Penembakan Gamma
Namun, dari hasil penyelidikan, tidak ditemukan ada bukti tawuran di lokasi kejadian. Komnas HAM mengatakan, di lokasi kejadian yang terjadi hanyalah pembunuhan di luar hukum atau extra judicial killing.
Kekerasan saat Aksi Demontrasi
Saat membubarkan aksi demonstrasi aparat kepolisian juga tidak jarang melakukan aksi represif. Tembakan gas air mata hingga melayangkan pukulan menggunakan pentungan hal yang paling sering dilakukan oleh aparat.
Berdasarkan catatan Amnesty International, banyak mencatat aksi represif aparat pada pembubaran aksi demonstrasi di sejumlah wilayah Indonesia pada aksi demonstrasi mengawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal ambang batas calon kepala daerah (Cakada) pada 22-29 Agustus 2024 lalu.
Direktur Eksekutif Amnesty Internasional Indonesia, Usman Hamid Mengatakan, total ada sekitar 579 warga sipil yang menjadi korban tindak kekerasan pihak kepolisian, di 14 kota yang tersebar dalm 10 provinsi di IIndonesia. Adapun 14 kota tersebut diantaranya yakni Banda Aceh, Pekan Baru, Jambi, Jakarta, Kediri, Banjarmasin, Palu dan Makasar.
Usaman mengatakan, dari ratusan warga sipil yang menjadi korban kekerasan aparat kepolisian paling banyak yakni menjadi korban penangkapan, sebanyak 344 orang. Disusul dengan kekerasan fisik sebanyak 152 orang.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Cincin Akik Hijau Jadi Sorotan, Diduga Hantam Wajah Brigadir Nurhadi Sebelum Tewas
-
28 Juta Warga Indonesia Berpotensi Alami Masalah Kesehatan Jiwa, Apa yang Terjadi?
-
Mendagri: Masa Tanggap Darurat Aceh Utara Bisa Diperpanjang
-
PDIP Tegaskan Kedekatan Megawati-Prabowo Tak Ubah Sikap Tolak Pilkada Tidak Langsung
-
Malam Ini, Banjir Jakarta Sudah Rendam Lebih dari 100 RT
-
Banjir Sebabkan Macet Parah di Jakarta, Polisi Sebut Tiga Titik Paling Krusial Ini
-
Pasutri Bandar Narkoba Dibekuk, Polda Metro Jaya Sita 1,2 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
-
Banjir Sebetis di Pemukiman Belakang Kantor Wali Kota Jaksel, Selalu Datang Setiap Hujan Deras
-
Resmi Gabung Dewan Perdamaian Besutan Trump, Prabowo Ungkap Harapan dan Tujuan Indonesia
-
Keluhan Wali Murid di SD Negeri: Ketika Les Berbayar Jadi Beban Psikologis Anak