Suara.com - Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Ibrahim Palino resmi melaporkan Razman Arif Nasution dkk ke Bareskrim Polri imbas aksinya mencak-mencak di ruang persidangan yang sempat viral di media sosial. Dalam peristiwa itu, pengacara Razman, Firdaus Oiwobo juga sempat berdiri ke atas meja saat Razman mengamuk hingga nyaris menjotos Hotman Paris Hutapea saat bersaksi dalam sidang tersebut.
“Sikap dari lembaga kami sudah melaporkan kejadian tersebut. Sudah kita laporkan,” kata Penjabat Humas PN Jakarta Utara, Maryono, di Bareskrim Polri, Selasa (11/2/2025).
Maryono menyebut ada dua orang lebih yang dipolisikan atas kericuhan di ruang sidang. Laporan yang dibuat Ketua PN Jakut teregistrasi dengan nomor LP/B/70/II/2025/SPKT/BARESKRIM POLRI. Meski tak merinci siapa saja, Ibrahim memastikan jika pihaknya melaporkan Razman dkk.
“Yang dilaporkan adalah Dr H Razman Arif Nasution dan kawan-kawan. Kami belum bisa menghitung ya, karena tidak tahu jumlahnya juga. Tetapi sudah setidak-tidaknya lebih dari dua,” jelasnya.
Dalam kasus ini, Razman dkk dilaporkan dengan pasal berlapis. Di antaranya Pasal 335 KUHP, 207 KUHP, dan 217 KUHP.
Diketahui, Pasal 335 KUHP berisi tentang perbuatan memaksa orang lain dengan kekerasan atau ancaman kekerasan. Kemudian Pasal 207 KUHP berisi tentang penghinaan terhadap penguasa atau badan hukum di Indonesia.
Selanjutnya, Pasal 217 KUHP tentang tindak pidana membuat gaduh di dalam sidang pengadilan atau tempat pegawai negeri menjalankan tugasnya.
Laporan terhadap Razman, lanjut Maryono, merupakan perintah langsung dari Mahkamah Agung. Pasalnya tindakan yang dilakukan oleh Razman Cs merupakan sebuah penghinaan terhadap lembaga peradilan Tanah Air
“Ini perintah Mahkamah Agung sendiri. Jadi, atas kejadian itu kami juga enggak diam. Ini atas nama lembaga. Jadi, ada strata perintah,” ucapnya.
Razman dkk Ngamuk di Ruang Sidang
Diketahui, sidang kasus pencemaran nama baik dengan terdakwa Razman Nasution di PN Jakut pada Kamis (6/2/2025) sempat ricuh. Keributan itu dipicu bermula saat hakim memutuskan sidang digelar tertutup karena materi sidang yang bermuatan asusila.
Keputusan hakim ini ditentang oleh Razman, namun tidak berubah.
Sidang menjadi ricuh dan akhirnya hakim memutuskan sidang diskors sampai situasi kondusif. Sesaat kemudian hakim meninggalkan ruang sidang, dan Razman mendatangi Hotman Paris yang dihadirkan dalam sidang tersebut. Dalam video itu, Razman tampak mengamuk hingga nyaris menjotos Hotman.
Saat peristiwa itu, pengacara Razman Firdaus Oiwobo juga terlihat naik ke atas meja ketika kericuhan terjadi di ruang sidang. Tak lama, Hotman Paris pun akhirnya dibawa oleh tim pengacaranya ke luar ruang sidang. Buntut dari aksinya itu, Firdaus Oiwobo resmi dipecat dari organisasi advokat.
Tag
Berita Terkait
-
Ricuh di Pengadilan hingga Naik Meja, Razman Cs Resmi Dilaporkan Ketua PN Jakut ke Bareskrim, Dijerat 3 Pasal
-
Buntut Ricuh hingga Naik Meja Ruang Sidang, Ketua PN Jakut Laporkan Razman dan Firdaus Oiwobo ke Bareskrim
-
Hotman Paris Pede Izin ke Prabowo Bikin Kelab Malam di IKN, Netizen Nyeletuk: Dicariin Razman Mau Ikut Dansa Om
-
Ngamuk di Sidang hingga Nyaris Jotos Hotman, MA Kecam Arogansi Razman dkk: Pelakunya Harus Dihukum Pidana dan Etik!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Pengamat Nilai Pengacara Nadiem Tak Siap Hadapi Jaksa, Apa Alasannya?
-
Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Bela Istri dari Jambret di Sleman, Ini Kronologi Versi Polisi
-
JPO 'Melayang' JIS-Ancol Bakal Jadi Ikon Baru Jakarta, Kapan Bisa Digunakan?
-
Pramono: WFH dan PJJ di Jakarta Hanya Saat Hujan Deras, Cerah Tetap Masuk Normal
-
Adu Cepat Lawan Maut: Basarnas Terjang 'Bubur Pasir' Cari Puluhan Korban Longsor Cisarua
-
PDIP Jabar Siapkan Relawan Kesehatan Desa, Hasto Kristiyanto: Kemanusiaan di Atas Politik Elektoral
-
"Saya Mohon Maaf," Ucapan Gibran di Tengah Duka Longsor Maut Bandung Barat
-
2 Polisi Gugur Terhimpit Truk Saat Bertugas Menuju Longsor Cisarua, Kapolri Beri Kenaikan Pangkat
-
Menko PMK Pratikno Soal Longsor Bandung Barat: SAR 24 Jam Cari 83 Korban Hilang
-
Banjir Jakarta: Pramono Sebut Sebagian Sudah Surut, BPBD Ungkap 14 RT Masih Terendam 80 Cm