Suara.com - Viral video seorang anak yang tangannya terjepit pintu KRL bikin heboh jagat maya. Lantaran tangannya terjepit, anak tersebut sampai menangis keras, terlebih dia juga terpisah dari ibunya yang gagal naik ke kereta yang sama.
Manajer Public Relations KAI Commuter Indonesia, Leza Arlan, membenarkan adanya kejadian tersebut. Dia mengatakan kalau insiden itu terjadi pada Sabtu (22/3) lalu sekitar pukul 11.39 WIB di stasiun Tanah Abang dengan KRL Nomor 5085 rute Cikarang–Angke.
Ketika Commuterline tiba, anak tersebut naik terlebih dahulu tanpa didampingi orang tuanya.
"Saat orang tuanya hendak naik, pintu otomatis sedang dalam proses ditutup. Melihat hal itu, anak tersebut kembali hendak keluar dan tidak sempat," kata Leza dalam keterangan tertulisnya, Senin (24/3/2025).
Melihat ibunya belum masuk ke kereta, si anak ingin keluar dan kembali ke peron. Namjn, pintu sudah lebih dulu tertutup yang mengakubatkan tangan si anak terjepit pintu yang tertutup otomatis.
Leza mengatakan Petugas Pengawalan KA (PAM Walka) yang sedang bertugas segera menghampiri dan menenangkan anak yang terpisah dari ibunya. Tangan anak yang terjepit pintu KRL di Stasiun Tanah Abang itu juga berhasil dilepas.
Anak itu kemudian diturunkan di Stasiun Angke dan segera diperiksa di Pos Kesehatan oleh petugas kesehatan stasiun. Dari hasil pemeriksaan, pada tangan yang kejepit tidak terdapat luka ataupun kondisi lainnya. Anak itu kemudian diserahkan kepada petugas Stasiun Angke untuk menunggu dijemput orang tuanya.
Atas kejadian tersebut, pihak KAI Commuter Indonesia mengingatkan para orang tua agar selalu mendampingi anak-anaknya selama berada di kawasan stasiun.
"Kami mengimbau kepada seluruh pengguna untuk tetap menjaga anak selama dalam perjalanan. Utamakan keselamatan dan selalu menjaga kenyamanan pengguna lainnya, baik di dalam Commuterline maupun di stasiun," pesan Leza.
Baca Juga: Pembayaran QRIS Tap di Commuter Line Baru Bisa September
KCI Operasikan 41 Perjalanan KRL di Wilayah 6 Saat Lebaran 2025
Sementara itu, KAI Commuter (KCI) menambah jadwal perjalanan kereta rel listrik (KRL) Commuter Line di Wilayah 6 Yogyakarta menjadi 41 perjalanan setiap hari selama masa Angkutan Lebaran 2025.
VP Corporate Secretary KAI Commuter Joni Martinus menjelaskan, penambahan perjalanan KRL mulai 21 Maret hingga 11 April 2025 ini dilakukan sebagai langkah antisipasi lonjakan pemudik tahun ini.
"Penambahan perjalanan 'Commuter Line' ini juga untuk memudahkan pemudik yang akan melanjutkan perjalanannya dari KA jarak jauh untuk menuju daerah-daerah di wilayah sekitar Yogyakarta, Klaten, Solo hingga Karanganyar," ujar Joni sebagaimana dilansir Antara, Jumat pekan lalu.
Terlebih lagi, menurut dia, Yogyakarta dan Solo merupakan salah satu daerah tujuan pemudik dari Jakarta, Bandung, atau Surabaya pada Angkutan Lebaran 2025
Total perjalanan harian tersebut, kata dia, terdiri atas 31 perjalanan KRL Yogyakarta - Palur dan 10 perjalanan KRL Prameks.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Aceh Tamiang Dapat 18 Rumah Rehabilitasi, Warga Bisa Tinggal Tenang
-
Usai di Komdigi, Massa Demo Datangi Polda Metro Jaya Minta Usut Kasus Mens Rea
-
Profil Gubernur Papua Tengah Meki Fritz Nawipa: dari Pilot ke Pemimpin Provinsi Baru
-
Catatan Kritis Gerakan Nurani Bangsa: Demokrasi Terancam, Negara Abai Lingkungan
-
Satgas Pemulihan Bencana Sumatra Gelar Rapat Perdana, Siapkan Rencana Aksi
-
Roy Suryo Kirim Pesan Menohok ke Eggi Sudjana, Pejuang atau Sudah Pecundang?
-
Saksi Ungkap Rekam Rapat Chromebook Diam-diam Karena Curiga Diarahkan ke Satu Merek
-
Banjir Jakarta Mulai Surut, BPBD Sebut Sisa Genangan di 3 RT
-
Petinggi PBNU Bantah Terima Aliran Dana Korupsi Haji Usai Diperiksa KPK
-
Bertemu Dubes Filipina, Yusril Jajaki Transfer Narapidana dan Bahas Status WNI Tanpa Dokumen