Suara.com - Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, berharap dengan kemenangan Timnas Indonesia dari Bahrain bisa membawa ke skuad Garuda ke fase selanjutnya menuju Piala Dunia 2026.
"Jadi mudah-mudahan dengan hasil poin penuh dengan Bahrain ini, berarti kan kita bisa ada lanjutan ya ke putaran ke-3 kualifikasi Piala Dunia 2026," kata Hetifah saat dihubungi wartawan, Rabu (26/3/2025).
Hetifah mengatakan kemenangan tersebut menjadi bukti adanya pelajaran yang dipetik ketika Timnas kalah dari Australia sebelumnya.
"Jadi ini bukti bahwa pembelajaran dari Australia itu benar-benar digunakan untuk mengevaluasi, dan juga saya lihat para pemain pelatih, tim ofisial, udah bekerja keras ya, berusaha memberikan yang terbaik waktu di lapangan, dan solid, itu yang penting sih soliditasnya, sama semangat juangnya malam kemarin. Sangat mempengaruhi," katanya.
"Walaupun gol tunggal. Aku sih ngarapinnya 3-1 lah gitu ya. Itu jadi penentu kemenangan ya, satu-satunya gol tunggal di menit 24 itu. Saya kira dominan sih, kita strategi ini juga matang, permainannya juga lebih cair. Kan waktu di Sydney beda banget," sambungnya.
Lebih lanjut, Hetifah berharap tren positif ini bisa terbawa saat menghadapi China di lanjutan grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
"Jadi berarti kan, kemenangan ini bukan cuma milik pemain ya, tapi juga milik seluruh rakyat Indonesia. Jadi saya harap ya, kami dari Komisi 10, ingin kita semua terus solid dan saling mendukung. PSSI juga, dengan Kemenpora, dengan kita semua ya," katanya.
"Mudah-mudahan kita bisa mengukir sejarah nih, membawa nama bangsa lewat olahraga. Itu sih jadi hadiah lebaran, tidurnya jadi enak," Hetifah menambahkn.
Menang Atas Bahrain
Baca Juga: Ole Romeny: Striker Haus Gol, Puzzel Terakhir yang Dicari Timnas Indonesia?
Seperti diberitakan, Timnas Indonesia berhasil menutup FIFA Matchday Maret 2025 dengan kemenangan pasca menumbangkan Bahrain di Matchday ke-8 grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia menang 1-0 atas Bahrain dengan berkat gol tunggal yang dicetak penyerangnya, Ole Romeny pada menit ke-24.
Penyerang berusia 24 tahun itu berhasil menjaringkan golnya dengan memanfaatkan umpan terobosan rekan setimnya di Oxford United, Marselino Ferdinan.
Berkat gol tunggalnya itu, Timnas Indonesia berhasil meraih tiga poin di Matchday ke-8 grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tambahan tiga poin ini membuat Timnas Indonesia tercatat telah mengoleksi 9 poin dari 8 laga. Sayangnya, posisi skuad Garuda di tangga klasemen grup C tetap tak berubah.
Tim besutan Patrick Kluivert ini masih tertahan di peringkat keempat, menyusul hasil imbang yang didapat Arab Saudi atas Jepang dan kemenangan yang didapat Australia atas China.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Gus Ipul Bantah Siap Jadi Plh Ketum PBNU, Sebut Banyak yang Lebih Layak
-
Khawatir NU Terpecah: Ini Seruan dari Nahdliyin Akar Rumput untuk PBNU
-
'Semua Senang!', Ira Puspadewi Ungkap Reaksi Tahanan KPK Dengar Dirinya Bebas Lewat Rehabilitasi
-
Berkaca dari Tragedi Alvaro, Kenapa Dendam Orang Dewasa Anak Jadi Pelampiasan?
-
DPR Sebut Ulah Manusia Perparah Bencana Sumatera, Desak Ditetapkan Jadi Bencana Nasional
-
Ngeri! Gelondongan Kayu Hanyut Saat Banjir Sumut, Disinyalir Hasil Praktik Ilegal?
-
Rentetan Proses Pembebasan Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi: Keppres Keluar Pagi, Bebas di Sore Hari
-
Tindak Lanjuti Arahan Presiden, Mendagri Minta Pemda Segera Data Jembatan Rusak Menuju Sekolah
-
Bebas dari Rutan KPK, Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Ucapkan Terima Kasih ke Prabowo hingga Netizen
-
Lambaian Tangan Penuh Arti Ira Puspadewi Usai Resmi Bebas Berkat Rehabilitasi