Suara.com - Angin segar berembus kencang bagi masyarakat Jawa Barat yang mendambakan rumah pertama. Sinergi kuat antara program perumahan pro-rakyat dari pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan dukungan "gaspol" dari Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi.
Hal itu terbukti menjadi formula ampuh yang membuat proses memiliki hunian kini jauh lebih mudah dan cepat.
Bank BJB, sebagai eksekutor di lapangan, menjadi saksi bagaimana kolaborasi pusat dan daerah ini secara nyata mewujudkan mimpi ribuan keluarga di Tatar Pasundan.
Keberhasilan akselerasi program rumah subsidi di Jawa Barat tidak terjadi secara kebetulan. Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait, secara terang-terangan memuji peran vital Gubernur Dedi Mulyadi sebagai kunci suksesnya program pemerintah pusat di daerah.
Saat menyerahkan 100 kunci rumah subsidi kepada debitur KPR FLPP Bank BJB, Maruarar menyoroti bagaimana dukungan dari orang nomor satu di Jabar itu membuat semua proses berjalan lancar.
"Dukungan KDM (Dedi Mulyadi) untuk Program KPR FLPP sangat luar biasa, tegas dan cepat. Saya minta Bank BJB bisa terus memberikan manfaat kepada masyarakat atau nasabahnya," kata Maruarar, Selasa (15/7/2025).
Pujian ini menggarisbawahi bahwa program nasional dari Presiden Prabowo dapat berjalan maksimal ketika ada pemimpin daerah yang responsif dan siap memfasilitasi, memotong jalur birokrasi yang berbelit demi kepentingan rakyatnya.
Program Pro-Rakyat Era Prabowo Jadi Aksi Nyata
Maruarar Sirait juga menegaskan bahwa kemudahan akses perumahan ini adalah manifestasi dari komitmen pemerintahan saat ini. Ia menyebutnya sebagai program konkret yang langsung menyentuh kebutuhan dasar masyarakat.
Baca Juga: Besok Nikah, 3 Tahap PDKT Maula Akbar Anak Dedi Mulyadi dan Putri Karlina Wabup Garut
"Program yang sangat baik ini merupakan program pro rakyat pemerintahan Presiden Prabowo Subianto," tegasnya.
Sebagai bukti komitmen yang tak main-main, Maruarar berjanji akan kembali lagi ke Jawa Barat pada 22 Agustus mendatang untuk menyerahkan 1.000 kunci rumah subsidi tambahan.
Ini adalah sinyal kuat bahwa pemerintah pusat dan daerah benar-benar serius untuk terus membuka peluang bagi masyarakat.
Kolaborasi apik ini telah membuahkan hasil yang bisa diukur. Data dari Bank BJB menunjukkan dampak nyata dari program ini:
Di Jawa Barat
Sejak 2016, Bank BJB telah membantu +/- 24.087 keluarga memiliki rumah melalui KPR subsidi.
Berita Terkait
-
Besok Nikah, 3 Tahap PDKT Maula Akbar Anak Dedi Mulyadi dan Putri Karlina Wabup Garut
-
Profil Maulana Akbar Anak Dedi Mulyadi, Nikah Pakai Aset Negara dan Cuma Bayar Uang Kebersihan!
-
KDM Sampai Ngakak Lihat Bapak-bapak Pamer Standing Becak Motor Depan Polisi
-
Ribuan Orang Berebut 50 Lowongan di Cianjur, Janji 19 Juta Lapangan Kerja Dipertanyakan
-
Bastille Day Prancis, Presiden Prabowo Subianto Jadi Tamu Kehormatan
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Keluarga Tahan Banting Anti Mogok, Mulai Rp 60 Jutaan
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Muncul Dugaan Kasus Trans7 vs Ponpes Lirboyo untuk Tutupi 4 Kasus Besar Ini
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
Terkini
-
Teddy hingga Dasco jadi Gerbang Komunikasi Presiden, Kenapa Tak Semua Bisa Akses Langsung Prabowo?
-
Legislator Gerindra Beri Wanti-wanti Soal Alih Fungsi Lahan Sawah, Bisa Ancam Kedaulatan Pangan
-
Bongkar 'Praktik Kotor' di Daerah! Kemendagri Usul Dana Pilkada Pakai APBN
-
Rombongan Kapolda Papua Tengah Dihujani Tembakan OPM, Kasat Narkoba Nabire Terluka di Kepala!
-
Presiden Prabowo Beri Peringatan Keras: Menteri 'Nakal' Tiga Kali, Akan Di-Reshuffle
-
Prabowo Puji Kinerja Kepala BGN Kembalikan Dana MBG Rp 70 Triliun: Dia Patriot
-
Prabowo Subianto Sentil Oknum yang Kerap Besar-besarkan Kasus Keracunan MBG
-
Guru Takut Tegur Murid Merokok? Dilema HAM VS Disiplin Hancurkan Wibawa Pendidik
-
Keakraban Prabowo dan Trump Jadi Bahan Lelucon Jimmy Kimmel di TV Nasional
-
Blak-blakan di Sidang ASDP, Mantan Wakil Ketua KPK: Hapus Pasal 'Kerugian Negara'