Suara.com - Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta memastikan tak ada korban jiwa dan luka dalam peristiwa kebakaran di Pasar Taman Puring, Kebayoran Baru.
Kekinian api juga telah berhasil dipadamkan dan sedang dalam proses pendinginan.
"Informasi sampai dengan saat ini tidak ada korban jiwa," kata Kepala Dinas Gulkarmat Jakarta, Bayu Meghantara di lokasi kejadian pada Senin 28 Juli 2025 malam.
Dalam peristiwa kebakaran ini total 35 unit mobil damkar dikerahkan. Sementara personel yang diterjunkan mencapai 118 orang.
Menurut Bayu, proses pemadaman api sempat terkendala lantaran sebagian besar barang-barang dagangan di lokasi merupakan barang mudah terbakar.
"Karena materialnya bertumpuk dan barang-barang yang mudah terbakar," jelas Bayu.
Meski api sudah berhasil dipadamkan, Bayu memastikan petugas damkar akan tetap berjaga di lokasi hingga proses pendinginan selesai.
"Tetap ada teman-teman anggota kami yang stand by di sini sampai esok hari, memastikan bahwa betul-betul sudah padam semuanya," tutur Bayu.
Penyebab Masih Dialami
Baca Juga: Kebakaran Taman Puring: Tak Ada Korban Jiwa, Tahanan Polsek Terpaksa Diungsikan
Sementara Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Nicolas Ary Lilipaly mengatakan, penyebab daripada kebakaran hingga kekinian masih diselidiki.
Namun, berdasar keterangan awal yang diterima salah satu pedagang, diketahui bahwa sumber api pertama kali muncul dari salah satu toko yang sudah tutup.
Menurut Nicolas, Pasar Taman Puring beroperasi dari pukul 08.00 hingga 17.00 WIB. Sedangkan kebakaran yang menghanguskan 552 kios itu terjadi sekitar pukul 18.02 WIB.
“Awalnya keluar asap dari salah satu toko yang sudah tutup di tengah pasar. Kita belum bisa pastikan itu toko jualan pakaian, sepatu, atau elektronik,” pungkas Nicolas.
Sebelumnya, foto udara kebakaran di Pasar Taman Puring, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (28/7/2025). Kebakaran hebat yang melanda Pasar Taman Puring tersebut terjadi sekitar pukul 18.05 WIB.
Sebanyak 34 unit mobil pemadam kebakaran dan 115 personil pemadam dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.
Berita Terkait
-
Jarinya Terjepit Pintu, Jennifer Bachdim Tak Tahu Apa Itu Damkar
-
Kebocoran Gas Diduga Picu Kebakaran Pabrik Tahu di Pesanggrahan
-
Pemadam Kebakaran dan Kepercayaan Publik yang Tumbuh dari Pengalaman Nyata
-
Arus Pendek Listrik Bikin Rumah Lapak di Kebon Jeruk Terbakar, 12 Unit Damkar Dikerahkan ke Lokasi
-
Subuh Mencekam di Tambora: Api Amuk 15 Bangunan, Kerugian Tembus Rp1,7 Miliar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
Kali Ciliwung Meluap, 11 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
'Awal Tahun yang Sempurna', Daftar 4 Kritik Adian Napitupulu Terhadap Pemerintahan Prabowo
-
Setyo Budiyanto Jelaskan Alasan KPK Ubah Aturan Gratifikasi: Nilai Rupiah Harus Disesuaikan
-
Penuhi Kebutuhan Korban Banjir di Pemalang, Kemensos Dirikan Dapur Umum dan Distribusi Bantuan
-
Ucap Syukur Istri Hogi Minaya Usai DPR Minta Kasusnya Dihentikan: Alhamdulillah Kami Dapat Keadilan
-
Pramono Anung Blak-blakan di Depan Gubernur Lemhannas: Ada Pihak yang Ingin Jakarta Tetap Banjir!
-
KPK Telusuri Pengumpulan Uang dari Calon Perangkat Desa Terkait Dugaan Pemerasan Pengisian Jabatan
-
Di Hadapan Siswa Sekolah Rakyat, Ipar Prabowo Curhat Pernah Dipecat dari Jabatan Gubernur BI
-
Tanggapi Pernyataan Noel Soal Purbaya Bakal 'Di-Noel-kan', Ketua KPK: Kita Tak Pernah Target Ini Itu
-
Ketua DPRD DKI Minta 13 Sungai Jakarta Dikeruk hingga 5 Meter untuk Halau Banjir