Suara.com - Upacara peringatan HUT Ke-80 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, pada Minggu, 17 Agustus 2025, bakal menampilkan kejutan.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, yang saat ini bertugas sebagai Ketua Panitia Peringatan HUT Ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, meminta masyarakat menantikan kejutan tersebut.
Pras, begitu sapaan populernya, menyebut ada beberapa kejutan yang disiapkan untuk masyarakat dalam rangkaian peringatan dan perayaan HUT Ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.
"Namanya surprise nanti ditunggu aja, kalau sudah diceritakan nggak bakal surprise lagi," kata Mensesneg, yang saat ini juga bertugas sebagai Juru Bicara Presiden RI.
Dalam kesempatan yang sama, saat ditanya apakah Presiden Prabowo Subianto akan mengenakan pakaian adat saat memimpin peringatan HUT RI di Istana Merdeka, Pras menyebut pilihan pakaian Presiden juga akan menjadi surprise tersendiri.
"Ya jangan dong (diungkap, red.) nanti gak surprise," kata Prasetyo Hadi.
Peringatan HUT Ke-80 RI di Istana Merdeka pada hari Minggu mendatang diawali dengan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI pada pagi hari.
Upacara itu diikuti ribuan peserta yang sebagian besar merupakan masyarakat umum. Kemudian, selepas upacara, acara dilanjutkan dengan pertunjukan, yang disebut Pras kemungkinan ada 1.000 lebih penampil.
"Banyak sekali, karena memang juga masukan atau ide itu juga dinamis ya, ada yang kemudian mengusulkan, ditambahkan ini. Bagi kami, panitia, sepanjang itu bisa diakomodir tidak mengganggu acara inti atau pokok gak ada masalah, karena toh semua ingin ikut berpartisipasi," kata Ketua Panitia Peringatan HUT Ke-80 Kemerdekaan RI Prasetyo Hadi.
Baca Juga: Di Balik Layar Persiapan HUT RI Ke-80: Gladi Kotor Paskibraka di Tengah Hujan dan Ketegangan
Selepas upacara dan rangkaian pertunjukan di pelataran Istana Merdeka, panitia peringatan HUT RI juga akan menggelar Pesta Rakyat di halaman tengah Istana Kepresidenan RI, yang diperuntukkan kepada masyarakat umum peserta upacara.
Pesta Rakyat itu akan menjadi yang pertama kali digelar di Istana Kepresidenan RI dalam rangkaian HUT RI.
Nantinya, panganan-panganan khas dari berbagai daerah akan disajikan gratis untuk masyarakat. Istana juga mengundang pelaku UMKM dan pedagang-pedagang makanan yang biasanya menjajakan dagangannya di sekitar Istana untuk ikut berpartisipasi dalam acara Pesta Rakyat tersebut.
Kemudian pada sore harinya, Upacara Penurunan Bendera digelar. Upacara itu akan diikuti juga oleh ribuan masyarakat, yang sebagian besar masyarakat umum.
Di luar Istana Merdeka, Istana juga menggelar Pesta Rakyat yang berlangsung sejak pagi sampai malam hari di Monas. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Di Balik Layar Persiapan HUT RI Ke-80: Gladi Kotor Paskibraka di Tengah Hujan dan Ketegangan
-
Upacara 17 Agustus di Istana Diprediksi Penuh Drama Politik, Jokowi Bakal Absen?
-
Sahabat Seperjuangan! Anies Baswedan Dampingi Tom Lembong Ungkap Momen Sureal Kejutan Tengah Malam
-
22 Nama Diusukan Terima Tanda Kehormatan di HUT Ke-80 RI, Siapa Saja?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Pesan Pengacara PT WKM untuk Presiden Prabowo: Datanglah ke Tambang Kami, Ada 1,2 Km Illegal Mining
-
Misteri Penculikan Bilqis: Pengacara Duga Suku Anak Dalam Hanya 'Kambing Hitam' Sindikat Besar
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Buka Penyidikan Periode 2008-2015, Puluhan Saksi Diperiksa
-
Aliansi Laki-Laki Baru: Lelaki Korban Kekerasan Seksual Harus Berani Bicara
-
Ahli BRIN Ungkap Operasi Tersembunyi di Balik Jalan Tambang PT Position di Halmahera Timur
-
Jeritan Sunyi di Balik Tembok Maskulinitas: Mengapa Lelaki Korban Kekerasan Seksual Bungkam?
-
Mendagri Tito Dapat Gelar Kehormatan "Petua Panglima Hukom" dari Lembaga Wali Nanggroe Aceh
-
'Mereka Mengaku Polisi', Bagaimana Pekerja di Tebet Dikeroyok dan Diancam Tembak?
-
Efek Domino OTT Bupati Ponorogo: KPK Lanjut Bidik Dugaan Korupsi Monumen Reog
-
Bukan Kekenyangan, Tiga Alasan Ini Bikin Siswa Ogah Habiskan Makan Bergizi Gratis